Connect with us

Hi, what are you looking for?

Komparasi

Hyundai Kona Electric Vs Toyota Corolla Cross Hybrid, Pilih Mana?

Dua pabrikan yang berbeda, Korea dan Jepang sama-sama mengeluarkan mobil listrik dan hybrid, berikut ulasan Autos.id tentang kedua jenis mesin mobil ini

Jakarta, Autos.id  –  Dua tahun lalu, atau akhir tahun 2020 dua pabrikan mobil Korea dan Jepang melalui APM nya di Indonesia meluncurkan dua mobil terbarunya. PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) secara resmi telah meluncurkan mobil SUV Hyundai Kona pada bulan November 2020 dan Toyota Corolla Cross yang diluncurkan oleh PT Toyota Astra Motor (TAM) pada awal September 2020.

Baik Toyota Corolla Cross, ataupun Hyundai Kona sama-sama memiliki kemiripan. Kemiripan tersebut yaitu kedua mobil ini sama-sama memiliki teknologi hemat energi dan juga emisi nol karena sudah menggunakan listrik.

Hanya saja, perbedaannya Hyundai Kona sudah benar-benar menggunakan full motor listrik sebagai penggerak mobil SUV tersebut sedangkan Toyota Corolla Cross masih menggunakan mesin bensin sebagai tambahan daya pada dapur pacunya. Sedangkan Diantara kedua mobil ini, mana mobil yang memiliki spesifikasi lebih unggul dibandingkan yang lainnya?

Berikut spesifikasi Hyundai Kona dan Toyota Corolla Cross yang Autos.id kutip dari beberapa sumber:

Dimensi

Toyota Corolla Cross memiliki panjang 4.460 mm, lebar 1.825 mm, serta tinggi 1.620 mm dengan wheelbase 2.640 mm. Sedangkan dimensi Hyundai Kona ialah memiliki panjang 4.165 mm, lebar 1.800 mm, dan tinggi 1.565 mm.

Baca juga: Hyundai Kona Tampil Dengan Perubahan Crossover

Mesin

Hyundai Kona menggunakan baterai lithium-ion polymer dengan kapasitas 38.3 kW sebagai tenaga utamanya.Dengan baterai seperti itu, Hyundai Kona bisa memiliki tenaga maksimum 134 Hp dengan torsi maksimum 295 Nm. Dan dapat menempuh jarak jarak hingga 300 kilometer hanya dalam sekali pengecasan.

Sedangkan Toyota Corolla Cross Hybrid ditenagai mesin 1.798 CC 4 silinder yang dilengkapi dengan sebuah motor listrik. Total tenaga yang dihasilkan oleh Toyota Corolla Cross Hybrid mencapai 96 Hp + 71 Hp yang disumbangkan dari motor listrik.

Torsi maksimum mobil Toyota Corolla Cross Hybrid mampu mencapai 142 Nm pada 3.600 RPM yang ditambahkan 163 Nm dari motor listrik. Toyota Corolla Cross memerlukan 4,3 liter bensin untuk bisa menempuh jarak 100 kilometer. Hanya selisih 2,2 kilometer dibandingkan varian biasanya.

Baca juga: Mobil Hybrid Lebih Sering Terbakar Dari Mobil Bertenaga Listrik dan Bensin, Benarkah?

Fitur-Fitur

Fitur keamanan dari Hyundai Kona sudah terhitung cukup canggih. Hyundai Kona terbaru memiliki berbagai fitur seperti Anti Lock Braking System (ABS), Hill Start Assist (HSA), Electronic Stability Control (ESC), dan system airbag 6 titik. Selain itu, untuk melihat tekanan ban, Hyundai Kona terbaru juga sudah dilengkapi teknologi Tire Pressure Monitoring System (TPMS)

Untuk hiburannya, Hyundai Kona memiliki head unit display (HUD) layar sentuh berukuran 8 inci dan dapat disambungkan dengan Apple CarPlay, Android Auto, dan port auxiliary, serta port USB. Fitur-fitur di atas juga dimiliki oleh Toyota Corolla Cross.

Baca juga: Hyundai Rencanakan 17 Mobil Listrik Pada Tahun 2030

Harga

Untuk harga, mobil listrik Hyundai Kona dibandrol lebih mahal dari Coroll Cross yaitu Rp 697 juta sedangkan Corolla Cross Hybrid ditawarkan dengan harga Rp 506,1 juta.

Dari ulasan di atas, kira-kira mana yang menjadi favorit Sobat Autos? Apakah Mobil Listrik atau Hybrid?

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Reviews

Suzuki dobrak pasar mobil elektrfifikasi pertama dengan harga kompetitif Jakarta, Autos.id  –  Hari ini (Jumat, 10/6) di Mall Kelapa Gading 3, PT Suzuki Indomobil...

Komparasi

Kedua pabrikan eropa ini telah meluncur beberapa waktu lalu, namun tak ada salahnya, Autos.id mencoba membandingkan keduanya, antara Aston Martin DB11 vs Porsche 911...

Komparasi

Kedua motor naked beda pabrikan ini sudah meluncur beberapa waktu yang lalu, namun tidak ada salahnya Autos.id mencoba untuk membandingkan keduanya Jakarta, Autos.id  – ...

Reviews

Forester dibangun dari Subaru Global Platform, meningkatkan keamanan & kenyamanan Jakarta, Autos.id  –  Hari ini (Rabu, 18/5), Subaru Corporation Japan dan PT Plaza Auto...

error: Content is protected !!