Connect with us

Hi, what are you looking for?

Yamaha

Yamaha XSR 155 2023: Spesifikasi dan Harganya

Yamaha XSR 155.
Yamaha XSR 155. (Sumber: Yamaha Indonesia)

Last updated on 7 September, 2023

Yamaha hadirkan XSR 155 terbaru dengan sesuatu yang berbeda dari versi sebelumnya.

Autos.id – Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) meluncurkan pembaruan untuk salah satu motor naked sport kelas menengah, yaitu Yamaha XSR 155 2023. Motor ini menjadi salah satu motor sport klasik modern paling bertenaga dengan mesin berkapasitas di bawah 200 cc. Fitur dan desainnya sangat mendukung para penggemar modifikasi untuk menggunakannya sebagai basis modifikasi.

Tampilan klasik modern pada XSR 155 terbaru nampak dari berbagai sudut. Mulai dari desain tangki bahan bakar Drip-Shaped yang memiliki dimensi yang tidak terlalu besar.

Berbagai varian warna Yamaha XSR 155.

Berbagai varian warna Yamaha XSR 155. (Sumber: Autofun)

Selain itu, jok tandem dengan bentuk yang mengingatkan pada roti sobek dan desain klasik yang bergaya menambah kesan retro pada motor ini. Jangan lupa bahwa lampu depan dan belakangnya juga berbentuk bulat dan dilengkapi dengan teknologi LED modern. Bagian dashboard juga dilengkapi dengan layar LCD Digital Speedometer yang memberikan tampilan retro dan dilengkapi dengan Multi Information Display (MID).

Speedometer Yamaha XSR 155.

Speedometer Yamaha XSR 155. (Sumber: Yamaha Indonesia)

Sebagai pengingat, Yamaha XSR 155 terbaru hadir dengan empat pilihan warna yang beragam, yaitu merah metalik otentik, biru muda Wanderlust, hitam metalik elegan, dan matte silver premium. Lalu bagaimana dengan spesifikasi lengkapnya?

Lampu belakang Yamaha XSR 155.

Lampu belakang Yamaha XSR 155. (Sumber: Yamaha Indonesia)

Spesifikasi Yamaha XSR 155

Yamaha XSR 155 memiliki dimensi sebagai berikut: Panjang x Lebar x Tinggi: 2007 x 804 x 1080. Jarak sumbu roda sebesar 1330 mm. Jarak terendah ke tanah sebesar 170 mm. Tinggi tempat duduk mencapai 810 mm. Motor ini memiliki berat isi sebesar 134 kg dan kapasitas tangki bensin sebesar 10,4 liter.

Rangka yang digunakan adalah tipe Deltabox. Suspensi depan menggunakan Telescopic Fork (Inverted), sementara suspensi belakang menggunakan Link Monoshock. Ban depan berukuran 110/70-17M/C (54S), sedangkan ban belakang berukuran 140/70-17M/C (66S). Sistem pengereman menggunakan rem cakram di bagian depan dan belakang.

Ban Yamaha XSR 155.

Ban Yamaha XSR 155. (Sumber: Yamaha Indonesia)

Yamaha XSR 155 terbaru menggunakan tipe mesin Liquid cooled, 4-Stroke, SOHC, 4 Valves, VVA. Mesinnya adalah silinder tunggal dengan diameter x langkah sebesar 58,0 x 58,7 mm. Perbandingan kompresi mesin adalah 11,6:1.

Motor ini memiliki daya maksimum sebesar 14,2 kW pada 10000 rpm dan torsi maksimum sebesar 14,7 Nm pada 8500 rpm. Sistem starter yang digunakan adalah elektrik starter. Sistem pelumasan mesin menggunakan sistem basah. Kapasitas oli mesin secara total adalah 1,50 L, dengan penggantian berkala sebanyak 0,85 L dan penggantian dengan filter oli sebanyak 0,95 L.

Baca juga: Komparasi Kawasaki KLX150 vs Yamaha WR155

Mesin Yamaha XSR 155.

Mesin Yamaha XSR 155. (Sumber: Yamaha Indonesia)

Yamaha XSR 155 menggunakan sistem bahan bakar Fuel Injection dengan volume silinder sebesar 155 cc. Tipe kopling yang digunakan adalah Wet Type Multi-Plate Clutch dengan fitur Assist & Slipper Clutch. Transmisi motor ini adalah tipe manual dengan pola pengoperasian transmisi 1-N-2-3-4-5-6.

Untuk kelistrikan, motor ini menggunakan sistem pengapian TCI/Transistor. Baterai yang digunakan adalah tipe YTZ4V. Sedangkan tipe busi yang digunakan adalah MR8E9.

Baca juga: Daftar Harga Motor Yamaha Terbaru

Tangki BBM Yamaha XSR 155.

Tangki BBM Yamaha XSR 155. (Sumber: Yamaha Indonesia)

Harga Yamaha XSR 155

Yamaha XSR 155 2023 dibanderol Rp37.775.000. Harga tersebut termasuk dalam kategori on the road (OTR) untuk wilayah Jakarta.

Dengan harga yang terjangkau, Yamaha XSR 155 2023 menjadi pilihan menarik bagi mereka yang menginginkan motor dengan gaya klasik yang elegan namun tetap tangguh dalam performa.

Baca juga: Suzuki VStrom 250 SX, Kelebihannya, Spesifikasi dan Harga

 

Sumber: Yamaha Indonesia

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Motor

Last updated on 22 April, 2024 Autos.id – Untuk menyambut Ramadhan dan lebaran beberapa hari lalu, Yamaha mengadakan Program Tukar Tambah kendaraan periode Maret...

ALVA

Alva jadi motor listrik besutan IMG yang memiliki spesifikasi mentereng dan harga bersaing. Autos.id – Alva merupakan solusi dalam bidang mobilitas dan usaha yang...

Motor

Last updated on 4 April, 2024 Autos.id – Perlu diketahui bahwa di beberapa daerah di Indonesia memang pada saat ini tengah mendapatkan intensitas cuaca...

Berita Otomotif

Alva One XP adalah salah satu motor listrik yang hadir di Indonesia dan dipamerkan di acara IIMS 2024 lalu. Autos.id – Motor listrik Alva...

error: Content is protected !!