Connect with us

Hi, what are you looking for?

Balap

Jelang MotoGP Mandalika, InJourney Ingin Wujudkan Kebangkitan Sport Tourism Menuju Pentas Dunia

Dalam acara talkshow ini, juga menghadirkan Andre Taulany untuk mensupport sektor pariwisata

Jakarta, Autos.id  –  Jelang satu bulan menuju gelaran MotoGP di Sirkuit Mandalika yang akan digelar tanggal 13-15 Oktober 2023 mendatang, InJourney mengenalkan potensi sport tourism di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika. Lokasi yang dipilih adalah Mandalika Hub yang berada di lantai dasar Town Square Cilandak, Jakarta Selatan.

Dalam Talkshow tersebut, bukan hanya menghadirkan Ditektur Utama InJourney, Dony Oskaria, Direktur Utama ITDC, Ari Respati serta ajang perkenalan potensi sport pariwisata pun menggandeng artis Andre Taulany sebagai unsur ketua geng motor Prediksi.

Talkshow yang juga disaksikan oleh pengunjung Town Square Cilandak ini sejatinya mengambil tema Kebangkitan Sport Tourism Menuju Pentas Dunia. Ajang ini juga menekankan bahwa Kawasan Ekonomi Khusus di Mandalika bukan hanya di Sirkuit Mandalika.

Talkshow dengan tema Kebangkitan Sport Tourism Menuju Pentas Dunia, Ari Respati (kedua dari kiri)

Direktur Utama InJourney, Dony Oskaria memaparkan bahwa secara sederhana kegiatan pariwisata terbagi dua yakni sport Tourism dan Mass Tourism. Sport tour di KEK Mandalika sendiri bukan hanya ajang MotoGP atau WorlsSBK melainkan ada diving, naik gunung dan lainnya.

Kendati demikian Dony tidak menutupi ramainya Sirkuit Mandalika yang digunakan oleh masyarakat. Bahkan dia menyebutkan hampir setiap akhir pekan selalu ada kegiatan di sirkuit kebanggaan Indonesia yang satu ini.

Dalam momen yang pas ini direktur InJourney menyampaikan pesan kepada masyarakat Indonesia untuk datang dan menikmati seri MotoGP 2023 Mandalika pada 13-15 Oktober 2023. Tidak lupa ajakan tersebut juga ditujukan kepada seluruh komunitas untuk datang ke KEK Mandalika.

Dalam hal ajakan kepada komunitas, Direktur Utama ITDC, Ari Respati menyampaikan bahwa dirinya sudah mendapatkan masukan dan keluhan dari mereka yang sudah berkunjung ke Mandalika.

Aktivitas di dalam Mandalika GP HUB

Di antara poin yang disoroti adalah minimnya penerangan jalan bypass dari dan menuju Sirkuit Mandalika. Serta permukaan jalan yang jelek pun sudah menjadi sasaran untuk dilakukan perbaikan.

“Terkait fasilitas akses jalan menuju dan dari sirkuit Mandalika yang masih minim penerangan dan permukaan jalan yang jelek akan diperbaiki. Hal ini akan ia lakukan dengan bersinergi bersama pemerintah daerah dan pusat. Hal ini juga akan kami sampaikan kepada direktur utama MGPA.” ungkap Ari.

Ari juga menyampaikan dalam waktu dekat informasi biaya dan paket berwisata komunitas ke sirkuit Mandalika akan dirapikan oleh MGPA. Sehingga siapapun yang akan menggunakan atau berwisata ke sirkuit Mandalika akan mendapat informasi sejelas mungkin.

 

Tugas Mewujudkan Sport Tourism Menuju Pentas Dunia

Kehadiran BUMN salah satunya adalah sebagai agen dari pemerintah untuk mengakselerasi ekonomi. Salah satunya dengan mengangkat potensi di Nusa Tenggara Barat yang memiliki keindahan alam serta tidak kalah dengan Bali.

Kondisi tersebut menjadi daya tarik tersendiri untuk dijadikan pancingan wisatawan berkunjung. Hal ini sejalan dengan yang disampaikan oleh Andre Taulany. Bahwa dari touring dirinya bisa tahu lokasi wisata yang indah. Dan berencana akan mengajak semua anggota Prediksi untuk mendatangi Mandalika.

“Sport Tourism merupakan sebuah program yang bagus, tujuannya untuk memberikan dukungan kepada pemerintah dan masyarakat sekitar. Selain menikmati pertarungan di sirkuit, ajang sporttourism, misalnya F1 di Singapura menampilkan grup band pengambilanan. Dengan touring kita akan tahu tempat wisata dan destinasi touring yang enak, Prediksi harus ke Mandalika 2024.” pungkas Andre Taulany.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Aksesoris

Jakarta, Autos.id – PT BERSAMAKITA KARYA TRINIMANDIRI selaku Marketing distributor untuk WD-40 di Indonesia turut meramaikan persiapan gelaran akbar MotoGP Indonesia di sirkuit Mandalika....

error: Content is protected !!