Connect with us

Hi, what are you looking for?

Mobil

Kapan Waktu yang Tepat Gunakan Rem Tangan? Ketahui Hal ini Sebelum Berkendara!

Rem Tangan Mobil_1a
Rem Tangan Mobil.

Last updated on 3 Mei, 2024

Autos.id – Hand rem atau rem tangan termasuk dalam satu komponen penting dalam mobil. Komponen ini dapat mencegah terjadinya kecelakaan atau hal-hal yang tidak diinginkan apabila digunakan secara tepat dan benar. Sebaliknya, komponen ini juga bisa mencelakakan pengendara dan penumpang apabila penggunaannya salah. Rem tangan berfungsi untuk mengunci roda belakang kendaraan agar tidak bergerak saat diparkir atau dalam situasi-situasi darurat tertentu. Penggunaan rem tangan yang salah, dapat mengakibatkan adanya kerusakan, sehingga mengurangi sensitivitas rem tangan tersebut. Mulai dari kerusakan pada sistem pengereman, pemanasan berlebih pada cakram pengereman, penggunaan berlebihan pada kabel rem, dan konsumsi bahan bakar yang tinggi. Lalu, kapan sebaiknya menggunakan rem tangan pada mobil?

Parkir dalam Waktu Lama

Rem Tangan Mobil_2b

Rem Tangan Mobil.

Rem tangan dapat digunakan ketika Anda parkir kendaraan dalam waktu yang lama. Hal ini dapat meningkatkan keamanan, mengurangi risiko kecelakaan, dan mencegah kendaraan bergeser. Meskipun begitu, perlu diingat bahwa ketika Anda menggunakan rem tangan saat parkir dalam waktu yang lama, pastikan kendaraan terparkir di tempat yang seharusnya.

Apabila kendaraan Anda diparkir tidak pada tempatnya atau menutupi jalan keluar kendaraan lain, jangan gunakan rem tangan. Hal ini bertujuan agar kendaraan lain bisa keluar.

Untuk mobil manual, bisa memposisikan kendaraannya dalam posisi netral. Sementara mobil otomatis atau matic bisa memposisikan kendaraannya dalam transmisi P.

Berada di Tanjakan

Selain itu, Anda juga bisa menggunakan rem tangan ketika memarkir kendaraan maupun berhenti di tanjakan. Rem tangan dapat menjadi penahan yang baik agar kendaraan tidak meluncur ke belakang dan membahayakan orang atau kendaraan lain. Sebab roda belakang otomatis terkunci ketika rem tangan diaktifkan.

Selain itu, hal ini juga bisa menjaga stabilitas mobil. Ketika akan kembali berjalan, Anda bisa menonaktifkan rem tangan dengan kombinasi yang pas antara rem, gas, dan kopling untuk mobil manual atau rem dan gas untuk mobil otomatis atau matic.

Untuk memulai berkendara dengan menggunakan mobil manual, pertama, Anda bisa memasukkan gigi pertama. Kemudian, tahan pedal kopling dan lepas rem tangan perlahan. Lalu injak pedal gas sambal mengangkat pedal kopling perlahan.

Berada di Lereng

Rem Tangan Mobil_3c

Rem Tangan Mobil.

Lereng gunung sama seperti tanjakan. Hanya saja, ketinggian dan kemiringannya bervariasi. Berkendara di lereng, membutuhkan keahlian khusus. Mengingat, pengendara harus bisa menjaga stabilitas mobil selama perjalanan.

Rem tangan bisa digunakan ketika Anda berhenti atau memarkirkan kendaraan ketika berada di lereng. Hal ini memungkinkan kendaraan tidak bergeser atau meluncur ke belakang. Dengan begitu, kendaraan berada dalam posisi aman.

Sistem Rem Utama Bermasalah

Sebagaimana komponen mobil lainnya, komponen sistem rem utama juga bisa mengalami masalah atau kerusakan. Hal ini bisa disebabkan karena penggunaan yang salah atau tidak tepat. Masalah yang biasa terjadi pada komponen ini adalah adanya kebocoran.

Apabila kendaraan Anda mengalami hal ini, Anda bisa menggunakan rem tangan sebagai gantinya. Rem tangan mungkin tidak bisa memberikan Anda penghentian semulus rem utama. Namun lebih baik menggunakan rem tangan daripada mengandalkan rem utama yang rusak.

Terjadi Situasi Darurat

Rem Tangan Mobil_4d

Rem Tangan Mobil.

Selama perjalanan, situasi darurat tak dapat terhindarkan seperti tabrakan beruntun. Situasi-situasi tersebut pun dapat menyebabkan hal-hal yang tidak diinginkan terjadi. Dalam kondisi ini, Anda bisa menggunakan rem tangan untuk mengurangi risiko kecelakaan. Penggunaan rem tangan ini juga dapat menghentikan kendaraan lebih cepat dan lebih aman.

 

Baca juga: Jangan Remehkan Pemakaian Seatbelt! Berikut 5 Keuntungannya

 

 

 

Sumber & Foto: Dari berbagai sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.

Baca Juga

Motor

Autos.id – Berkendara motor memang membutuhkan keahlian, terlebih apabila menggunakan motor gede alias Moge. Oleh karenanya, saat ini diberlakukan juga kategori SIM C, untuk...

Mobil

Autos.id – Selain pengetahuan tentang berkendara yang baik dan lalu lintas di jalanan, pengendara mobil juga dituntut untuk mengetahui sejumlah lampu indikator yang ada...

Mobil

Autos.id – Seatbelt menjadi aspek yang kerap kali diremehkan oleh orang. Berbagai alasan melatarbelakanginya. Mulai dari faktor ketidaknyamanan hingga kepercayaan dirinya yang tinggi terhadap...

Motor

Last updated on 19 April, 2024 Autos.id – Jalur tanjakan menjadi jalur yang paling berat bagi para pengendara, baik kendaraan roda empat maupun roda...

error: Content is protected !!