Connect with us

Hi, what are you looking for?

Modifikasi

Spofec Overdose Modifikasi Rolls-Royce Wraith yang Overdosis

Modifikasi Rolls-Royce Wraith

Last updated on 9 Mei, 2016

Modifikasi Rolls-Royce Wraith biasanya tertuju pada peningkatan kesan mewah dan prestisius dari mobil kelahiran Inggris itu. Tapi beda dengan yang diterapkan Spofec, sebuah rumah modifikasi dari Jerman.

Stetten, Autos.idTuner Jerman Spofec baru saja menampilkan karya terbarunya sebuah modifikasi Rolls-Royce Wraith coupe. Disebut Spofec Overdose, modifikasi Rolls-Royce ini hanya terbatas delapan unit.

Rolls-Royce Wraith Spofec Overdose merupakan buah ide desainer Vittorio Strosek. Ia mendesain bodykit baru untuk Wraith yang membuat bodi mobil mewah ini jauh lebih lebar. Fender depan dan belakang dibentuk dengan lekukan lebih luas, yang membuat panjang mobil bertambah 208 cm. Sementara bodykit tersebut juga membentuk lebar mobil bertambah 7 cm.

Rocker panel dibentuk baru dengan desain yang lebih agresif, sedangkan air scoop kini dilesakkan di setiap sisi untuk berfungsi juga memberikan rem belakang udara dingin. Bumper depan selain dirancang agar presisi untuk fender depan baru yang lebar tapi juga berguna mengurangi beban angkat pada as roda depan saat mobil berada dalam kecepatan tinggi. Sebuah bumper baru yang mengakomodasi dua tailpipes dari sistem pembuangan Spofec dan lip spoiler dapat ditemukan di bagian belakang.

“Rolls-Royce Wraith Spofec Overdose merupakan buah ide desainer Vittorio Strosek. Ia mendesain bodykit baru untuk Wraith yang membuat bodi mobil dimensinya bertambah”

Semua bodykit baru ini dibentuk dari bahan serat karbon yang membuat total keseluruhan bobot mobil tetap ringan meski dimensinya bertambah. Bahan stainless-steel ringan juga dipakai untuk saluran gas buang di belakang untuk menggantikan exhaust system standar Wraith. Disebut-sebut keseluruhan perangkat gas buang ini hanya memiliki berat 5 kg.

Modifikasi Rolls-Royce Wraith

Bodykit dari Bahan Serat Karbon

Selain ringan, desain knalpot baru itu mampu memunculkan karakter suara sporty dari mesin 6.6-liter 12 silinder twin-turbo milik Wraith Coupe. Jika tak ingin menampilkan suara kasar, maka pengemudi juga bisa melakukan setting dari kokpit agar keluaran suara menjadi balik standar yang cenderung lebih tenang.

Pengaturan bukan cuma untuk keluaran suara, tetapi Rolls-Royce Wraith Spofec Overdose ini juga dilengkapi pengaturan otomatis untuk suspensi pneumatik yang dipakainya. Bodi mobil akan turun 40 mm secara otomatis saat mobil melesat hingga kecepatan 140 km/jam. Jika mobil melesat lebih cepat dari itu, maka bodi akan kembali ke ketinggian semula.

Modifikasi Rolls-Royce Wraith

Mesin Juga Ikut Dirombak

Untuk menjamin kestabilan berkendara, mobil dilengkapi velg 22 inci Spofec SP1 dengan dibungkus ban 295/30 ZR22. Ban ini juga ditemani sistem pengereman kinerja tinggi dari Spofec berbahan karbon keramik yang juga lebih ringan 38 kg dari sistem pengereman standar.

Mesin 12 silidner yang tersimpan rapih dibali tubuh elegan modifikasi Rolls-Royce Wraith kali ini bukan tanpa sentuhan. Pihak Spofec sudah menambahkan juga dengan modul N-Tronic. Modul ini membuat pemetaan baru pada mesin untuk sistem pengapian dna injeksi bahan bakar serta meningkatkan boost untuk turbo. Hasilnya tenaga mobil kini mencapai 717 hp dengan torsi 985 Nm serta memiliki daya lesat 0-100 km/jam cuma dalam 4,2 detik.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Mobil

Autos.id – Sunroof adalah fitur mobil yang memiliki banyak manfaat dan dapat memberikan pengalaman berkendara yang lebih nyaman. Konsep sunroof awalnya dikenalkan di mobil...

Modifikasi

Last updated on 4 Juli, 2023 Autos.id – Membahas modifikasi memang tidak ada habisnya, namun ada beberapa tips modifikasi mobil untuk pemula yang perlu...

Tips

Jakarta, Autos.id- Di tengah kondisi wabah covid-19 ini banyak pemilik mobil yang ingin menjual mobilnya. Mengganti mobil ke kasta yang lebih rendah merupakan salah...

Mobil

Jakarta- Autos.id, Pandemi yang masih di ambang-ambang ini sangat membuat berbagai bidang kehidupan tidak dapat berjalan normal seperti biasanya. Salah satu yang terkena dampaknya...

error: Content is protected !!