Connect with us

Hi, what are you looking for?

Modifikasi

Modifikasi Yamaha Scorpio : Scrambler War Machine

Modifikasi Yamaha Scorpio Scrambler War Machine

Modifikasi Yamaha Scorpio Scrambler War Machine yang satu ini bukan tanpa halangan, karena sang pemilik motor ternyata memiliki banyak ide yang harus direalisasikan.

Jakarta, Autos.id – Para modifikator motor tak pernah kehabisan ide untuk membangun motor dengan cita rasa yang khas dan tingkat keekslusifan yang tinggi. Hal ini yang menjadi prinsip Robby, dari rumah modifikasi Street Art Custom yang bermarkas di Depok, Jawa Barat.

Dari tangan dinginnya lahir, motor Scrambler bertema “War Machine” yang terlihat keren dan macho dengan cat warna metal yang kental dengan tema tersebut. Tema War Machine semakin dikental dengan ukiran kata bahasa Jerman Kriegsmaschine pada tangki motor Srambler dengan paduan warna merah silver metalik hasil airbrush.

“Secara keseluruhan, kata Robby, motor Yamaha Scorpion lansiran tahun 2011 ini, mengalami banyak perubahan untuk membuatnya tampil lebih padat dan macho”

Secara keseluruhan, kata Robby, motor Yamaha Scorpion lansiran tahun 2011 ini, mengalami banyak perubahan untuk membuatnya tampil lebih padat dan macho. “Konsepnya Scrambler. Kita beri nama War Machine,” ucapnya.

Modifikasi Yamaha Scorpio Scrambler War Machine

Dirinya menyebutkan jika hampir semua bagian dari Yamaha Scorpio dilungsurkan pada modifikasi Yamaha Scorpio Scrambler War Machine ini. Tangki sudah di custom ulang. “Rangkanya kita potong dibagian belakang dan kita jadikan model single seat menggunakan pelat tebalnya sekitar 6 mm,” kata Robby pada Autos.id di Jakarta.

Banyak sentuhan custom yang diberikan pada modifikasi Yamaha Scorpio Scrambler War Machine ini. Tangkinya dibuat custom, joknya juga dibuat hand made dengan model single seat dilengkapi dengan lampu rem dan sein yang berkelip persis pada bagian belakang joknya.

Modifikasi Yamaha Scorpio Scrambler War Machine

Untuk knalpot juga custom dari bahan stainless untuk memenuhi unsur Scrambler, kemudian tabung karburator dibuat lebih panjang agar terkesan motor lebih padat. Selain itu ada penambahan radiator custom, ditambah lampu dibagian bawa dan atas bagian depan yang berfungsi serta spion yang dipasang melebar dari segitiga stang motor.

Sementara bagian mesin, tidak ada perubahan karena menurut Robby, Yamaha Scorpion ini masih mudah untuk dibawa harian dengan mesin yang masih bekerja prima. Namun bagian shockbreaker depan disubtitusi menggunakan shock depan Yamaha Bison, untuk Arm dibuat custom.

Modifikasi Yamaha Scorpio Scrambler War Machine

Kedua bannya menggunakan merek Shinko ring 18 inci. Ban depan memakai ban Shinko SR241 ukuran 18/30 dengan velg ring 18/300. Untuk ban belakang menggunakan ukuran 18/30 dengan velg merk Rossi 18/350.

Tampil sempurna sebagai ‘mesin perang’ dalam wujud motor Scrambler, pembangunan motor yang memakan waktu kurang lebih dua bulan ini, bukan tanpa kesulitan karena motor ini sangat spesial dengan karakter yang kuat.

Modifikasi Yamaha Scorpio Scrambler War Machine

“Scrambler ini lebih spesial dan tingkat kesulitannya justru pada kemauan costumer dengan konsep yang kaya karena semua permintaan costumer tidak bisa kita aplikasikan di motor. Pemotongan sasis juga gampang-gampang, susah dan kita upayakan agar pemotongannya bisa membuat motor lebih macho, keren dan tetap single seat,” beber Robby.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Modifikasi

Last updated on 21 Januari, 2024 Di awal tahun 2024, ada berbagai inspirasi gaya modifikasi bagi para pecinta modifikasi motor. Apa sajakah itu? Autos.id...

Modifikasi

Last updated on 5 Agustus, 2023 Mungkin masih banyak yang bingung tentang motor herex, dan artikel ini akan membahasnya. Autos.id – Aliran modifikasi motor...

Modifikasi

Last updated on 5 Agustus, 2023 Ada banyak jenis atau aliran modifikasi motor, di mana salah satu yang paling klasik adalah motor “Bobber”. Autos.id...

Motor

Autos.id – Bagi pencinta motor, modifikasi tampilan motor agar lebih menarik bisa dibilang menjadi hobi. Salah satu cara untuk menyalurkannya adalah mengubah tampilan dengan...

error: Content is protected !!