Connect with us

Hi, what are you looking for?

Reviews

Pertama di Dunia, Honda Luncurkan All New Civic Hatchback

Peluncuran ini dilakukan secara virtual di Jepang

Tokyo, Autos.id  –  Honda Motor Co., Ltd. Baru-baru ini meluncurkan All-New Civic Hatchback untuk pertama kalinya di dunia yang diadakan secara virtual. All-New Civic Hatchback dijadwalkan mulai dijual musim gugur ini. Honda juga berencana untuk menjual secara resmi model baru ini mulai Agustus 2021 mendatang. Pada peluncuran kali ini, Honda menampilkan desain eksterior dan interior All-New Civic Hatchback serta performa yang semakin dinamis.

Honda juga mengumumkan rencana untuk memulai penjualan dari All-New Civic versi Hybrid, versi e:HEV, dan All-New Civic Type R pada tahun 2022.

Mempunyai Grand Concept Sokai (Exhilarating), Honda berusaha untuk menciptakan All-New Civic Hatchback sebagai mobil yang mudah didekati dan memiliki kehadiran yang istimewa, sehingga membuat semua penumpangnya merasa refreshed.  All-New Civic Hatchback menghadirkan visibilitas yang menyenangkan bagi penumpangnya yang diwujudkan dengan menampilkan ruang kabin yang terasa luas dan sudut pandang horizontal yang lebar.

Honda All-New-Civic-Hatchback

Dari sisi eksterior, All-New Civic Hatchback tampil dengan bodi depan yang tajam dan sporty, LED Headlights yang tipis dan Honeycomb Grille. Bagian belakang yang rendah dan lebar dirancang untuk menekankan posisi kendaraan yang sangat baik. Sementara dari sisi interior, All-New Civic Hatchback memiliki ruang kabin yang memungkinkan penumpang menikmati pengalaman mobilitas yang menggembirakan dan menyenangkan.

Dari sisi performa, All-New Civic Hatchback memungkinkan pengemudi merasakan kesatuan dengan kendaraannya melalui kemudi yang sporty dan terintegrasi yang membuat pengemudi seolah-olah sedang berinteraksi dengan permukaan jalan. All-New Civic Hatchback juga menawarkan suara mesin yang terasa konsisten dengan akselerasi. Untuk transmisi, All-New Civic Hatchback menawarkan pilihan transmisi Continuously Variable Transmission (CVT) atau transmisi manual 6-percepatan (6MT), yang memungkinkan konsumen untuk merasakan “Joy of Driving” yang lebih canggih.

All-New Civic Hatchback juga dilengkapi dengan rangkaian teknologi keselamatan canggih Honda SENSING yang dilengkapi dengan Front Wide View Camera dan High-speed Image Processing Chip. Termasuk penambahan Traffic Jam Assist sehingga fungsi Honda SENSING lebih canggih. Selain itu, untuk membantu berkendara yang lebih aman, Adaptive Driving Beam (ADB) memberikan visibilitas jarak jauh yang sangat baik di malam hari saat kendaraan melaju.  Pada All-New Civic Hatchback, ADB diadopsi untuk pertama kalinya untuk model mobil Honda.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Mobil

Honda ZR-V mengadopsi desain eksterior yang smart serta elegan yang cocok untuk sebuah mobil perkotaan. Tokyo, Autos.id  – Honda Motor Co., Ltd. mengumumkan rencana...

Berita Otomotif

Rencananya produksi pabrik setiap tahunnya mencapai 40GWh Ohio, Autos.id  – Honda Motor Co., Ltd. dan LG Energy Solution mengumumkan lokasi pabrik baterai untuk kendaraan...

Berita Otomotif

Peresmian produksi baterai ini karena semakin meningkatnya tren kendaraan berbasis listrik Seoul, Autos.id  –  Honda Motor Co., Ltd. dan LG Energy Solution meresmikan kerjasama...

Balap

Kerjasama ini akan berlangsung hingga tahun 2025 Tokyo, Autos.id  – Honda dan Red Bull mengumumkan untuk melanjutkan kerjasama dalam bidang teknis dimana Honda melalui...

error: Content is protected !!