Connect with us

Hi, what are you looking for?

Honda

Dua SUV Baru Honda Segera Dirilis

Dua SUV baru Honda dipamerkan perdana pada Beijing Motor Show 2016. Keduanya adalah Honda All New Avancier dan Honda All New Acura CDX.

Beijing, Autos.id – Honda All New Avancier dan All New Acura CDX menjadi dua SUV baru Honda yang tampil perdana di ajang Beijing International Automotive Exhibition 2016 di Beijing, Cina mulai 25 April 2016 hingga 4 Mei 2016.

Takahiro Hachigo, President Chief Executive Officer and Representative Director of Honda Motor Co., Ltd., mengatakan akan terus mengembangan produk baru untuk meningkatkan angka penjualan khususnya di Negeri Tiongkok.

“Penjualan kami di Cina pada tahun lalu mencapai angka 1 juta unit. Kami berharap pada tahun ini angka penjualan kami dapat melebihi tahun lalu. Kami juga akan memulai pengembangan serta produksi lokal mobil hybrid serta mesin turbo di Cina pada 2016 ini,” kata Hachigo melalui keterangan resminya, Rabu (27/4/2016).

“Honda All New Avancier menggunakan mesin 2.0-liter turbo dan transmisi 9 percepatan dan Honda All New Acura CDX menggunakan mesin 1.5-liter turbo dan transmisi 8 percepatan Dual Clutch Transmission

Honda All New Avancier menjadi model SUV terbaru di Cina setelah tampil sebagai Honda Concept D tahun lalu. Mobil ini memiliki kabin lebih lapang menggunakan mesin 2.0 liter turbo dan transmisi 9 percepatan serta dilengkapi dengan fitur keselamatan Honda SENSINGTM. All New Avancier akan mulai dijual ke konsumen pada akhir tahun ini. Model ini akan diproduksi di Guangqi, Cina.

Honda juga melakukan debut dunia untuk model All New Acura CDX, sebuah Compact SUV terbaru yang akan khusus dipasarkan di China. All New Acura CDX mengadopsi desain dari Acura Precision Concept.

Honda All New Acura CDX

Debut Perdana Acura CDX

Mobil ini menggunakan mesin 1.5-liter turbo dan transmisi 8 percepatan Dual Clutch Transmission (DCT). All New Acura CDX akan menjadi model Acura CDX pertama yang diproduksi di luar Amerika Utara. All New Acura CDX akan diproduksi di ZengCheng Plant, yang terletak di kota Guangzhou, China.

Selain Honda All New Avancier dan All New Acura CDX, booth Honda juga menampilkan special display lainnya yaitu All New Acura NSX yang akan segera dijual di pasar China pada musim gugur 2016 ini.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Daftar Harga Motor

Autos.id – Honda pada saat itu keluarkan motor matik untuk decoy product. Sebenarnya bukan decoy melainkan produk dari Honda Jepang. Kali ini Honda Dio...

Mobil

Autos.id – Bicara soal Hot Wheels sendiri, banyak penggemar Die Cast satu ini di indonesia bisa bilang paling antusias. Saking antusias, banyak yang mengincar...

Mobil

Last updated on 25 Mei, 2024 Autos.id – Dengan bangga, Honda kembali mengeluarkan produk terbarunya, yakni Honda BR-V N7X Edition. Terdapat 3 varian tipe...

Mobil

Last updated on 3 Mei, 2024 Autos.id – Setelah sukses merancang konsep bersama dengan pabrikan otomotif asal Tiongkok, Dongfeng, Honda luncurkan produk terbaru mereka,...

error: Content is protected !!