Connect with us

Hi, what are you looking for?

Berita Otomotif

Nissan Hadirkan All New Livina dan All New Serena Di Bali

Setelah memperkenalkan All New Livina dan All New Serena di beberapa kota di Sumatera, Nissan kembali memperkenalkan dua MPV terbarunya di Pulau Dewata, Bali

Bali, Autos.id – Sebagai bagian dari rangkaian acara peluncuran kedua produk MPV terbaru Nissan bagi pelanggan di Indonesia, PT Nissan Motor Indonesia (NMI) kembali memperkenalkan All New Livina dan All New Serena di Pulau Dewata, Bali,

Pameran di Mal Bali Galeria memberi pelanggan kesempatan untuk melihat dari dekat kedua model terbaru Nissan di Indonesia, serta peluang bagi para pelanggan untuk melakukan test drive.

Nissan Luncurkan Produk Teranyarnya Serentak di Beberapa Kota

Untuk semakin meningkatkan pengalaman berkendara konsumen di Indonesia, Nissan memperkenalkan program baru Nissan Care yang memberikan paket 50 ribu km/4 tahun bebas jasa dan suku cadang bagi pelanggan yang membeli kedua kendaraan baru tersebut dan juga new Nissan Terra sejak Februari 2019.

Pelanggan dapat melakukan pemesanan All New Nissan Livina dan All New Nissan Serena sejak 19 Februari 2019, di 108 gerai Nissan di seluruh Indonesia. Pelanggan di Bali dapat memesan dua model terbaru Nissan di tiga gerai di Bali, yakni Nissan Datsun Gatsu (Denpasar), Nissan-Datsun Nusa Dua, dan Nissan-Datsun Gianyar.

All New Nissan Livina dilengkapi Grile V-Motion dan lampu depan LED berbentuk bumerang yang merupakan desain khas Nissan. Interior mewah menampilkan kursi berbalut kulit premium yang membuatnya berbeda dengan mobil lain di segmennya.

MPV ini menawarkan konektivitas telepon pintar yang pertama di segmennya dan navigasi untuk mendukung kenyamanan berkendara setiap hari, sekaligus memberikan hiburan. Kendaraan ini dilengkapi dengan Hill Start Assist, Vehicle Dynamic Control dan Traction Control yang meningkatkan rasa percaya diri saat berkendara.

Sedangkan All New Nissan Serena kini sudah memasuki generasi ke lima, telah menjadi pelopor segmen High MPV di Indonesia pada 1996. Seri ini telah dilengkapi teknologi dan fitur canggih untuk meningkatkan rasa percaya diri dan kenyamanan berkendara.

Menggunakan pintu geser otomatis, yang merupakan yang pertama di segmennya, yang membantu penumpang untuk masuk dan keluar serta menurunkan barang-barang dengan lebih mudah.

MPV Nissan ini memiliki sistem hiburan yang canggih dengan adanya layar monitor ganda berukuran 7 inci yang pertama di segmennya. Layar monitor yang pertama adalah head unit yang tersambung dengan telepon pintar, dan juga terhubung dengan roof monitor berukuran 11 inci.

KIA Raih Tiga Gelar Red Dot Awards 2019

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Berita Otomotif

Jakarta, Autos.id  – Nissan Indonesia kembali mengadakan Nissan Service Festival pada 17 Juli – 17 September 2023. Nissan Service Festival kali ini diadakan untuk...

Berita Otomotif

Nissan Patrol untuk generasi selanjutnya akan menggantikan mesinV8 5,6 liter dan akan mengadopsi mesin V6 twin-turbo baru. Autos.id – Seperti yang di laporkan akun Instagram cars-secrets...

Berita Otomotif

Antusias konsumen yang tinggi, menjadi Nissan Kicks Power diberikan warna tambahan yang trendi Jakarta, Autos.id  –  Sejak peluncuran nya dibulan September 2020, Nissan Kicks...

Reviews

Pertama di Indonesia, sensasi berkendara mobil listrik tanpa perlu charger eksternal, berkat teknologi pemenang penghargaan, e-POWER Jakarta, Autos.id  –  Baru-baru ini Nissan Motor Indonesia...

error: Content is protected !!