Beberapa produk Hyundai saat ini bahkan sudah di produksi secara lokal seperti Creta, Ioniq 5, dan yang terbaru adalah Hyundai Santa Fe.
Autos.id – Sepanjang tahun 2022 ini, Hyundai tidak berhenti dalam berinovasi dan selalu menghadirkan berbagai produk revolusioner untuk para konsumennya di Indonesia. Misalnya seperti Hyundai Ioniq 5 yang tidak lain adalah mobil listrik pertama yang dirakit secara lokal mendapat sambutan yang sangat baik dari masyarakat. Sehinga image Hyundai semakin lama juga semakin baik di Indonesia.
Tidak hanya Ioniq 5, beberapa produk lainnya seperti Palisade, Creta, Santa Fe, maupun Staria juga menjadi produk yang menjadi tulang punggung Hyundai di Indonesia.
Nah untuk anda yang memang berminat ingin membeli mobil-mobil Hyundai dalam kondisi terbaru, berikut merupakan daftar harga lengkap terbarunya per bulan Juni 2022. Harga dibawah ini merupakan Pricelist resmi dari ATPM Hyundai di Indonesia.
Hyundai Creta
- Creta Active MT: Rp 281,5 juta
- Creta Trend MT: Rp 301,5 juta
- Creta Trend IVT: Rp 322 juta
- Creta Style IVT: Rp 362 juta
- Creta Prime IVT: Rp 401 juta
Hyundai Palisade
- Palisade Prime: Rp 795 juta
- Palisade Signature: Rp 907 juta
- Palisade Signature AWD: Rp 1,04 Miliyar
Hyundai Ioniq
- Ioniq Prime: Rp 682 juta
- Ioniq Signature: Rp 723 juta
Hyundai Santa Fe
- Santa Fe Style Benisn: Rp 569 juta
- Santa Fe Prime Bensin: Rp 599 juta
- Santa Fe Signature Bensin: Rp 678 juta
- Santa Fe Style Diesel: Rp 629 juta
- Santa Fe Prime Diesel: Rp 659 juta
- Santa Fe Signature Diesel: Rp 729 juta
Hyundai Ioniq 5
- Ioniq 5 Standard Range Prime: Rp 718 juta
- Ioniq 5 Standard Range Signature: Rp 779 juta
- Ioniq 5 Long Range Prime: Rp 759 juta
- Ioniq 5 Long Range Signature: Rp 829 juta
Hyundai Staria
- Staria Signature 9: Rp 896 juta
- Staria Siganture 7: Rp 1,03 Miliyar
Hyundai Kona Electric : Rp 742 juta
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.