Last updated on 14 April, 2016
Tokyo, Autos.id – Toyota baru saja memperkenalkan paket aksesoris untuk Toyota 86. Ada dua paket aksesoris Toyota 86 yang ditawarkan yakni Aero Package dan Aero Package FT.
Tidak ada perubahan dari sisi engine, Toyota 86 tetap menggunakan mesin FA20 2.0-liter flat-four berdaya 200 PS dengan torsi 205 Nm. Namun untuk aksesoris Toyota 86 Aero Package ditambahkan paket full bodykit mulai dari bumper depan, sideskirt, bumper belakang, dan rear spoiler.

Wing Besar di Belakang
Untuk aksesoris Toyota 86 Aero Package FT selain bodykit ditambahkan juga pelek 18 inci dari BBS berbahan aluminium yang dibalut ban Bridgestone Potenza S001, sport brake pad, dan peredam kejut Sachs.

Suspensi Juga Masuk dalam Paket Aksesoris
Paket aksesoris Toyota 86 ini baru tersedia di Jepang. Bagi yang berminat bisa pesan secara online harganya mulai dari 3,135 juta Yen atau kira-kira Rp 368 juta.
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.