Connect with us

Hi, what are you looking for?

Suzuki

Suzuki DL250 Sport Touring Baru dari Suzuki

Suzuki DL250

Setelah meluncurkan GSX250R, kini Suzuki membidik pasar Cina dengan menyiapkan Suzuki DL250 sebagai motor sport touring anyar mereka.

Beijing, Autos.id – Suzuki terus mengembangkan motor sportnya untuk semakin memperkuat eksisitensinya diberbagai negara. Setelah meluncurkan GSX250R, kini Suzuki membidik pasar Cina dengan menyiapkan Suzuki DL250 sebagai motor sport touring anyar mereka.

Dilansir Indianautosblog, Rabu (26/10/2016) Suzuki DL250 ini hadir dalam bentuk konsep di Cina Motor Show 2016 pekan ini. Motor konsep tersebut dibekali mesin sama dengan kapasitas mesin twin-cylinder liquid-cooled 248 cc dengan power 23,4 Nm dan torsi 6.500 rpm.

“Mesin yang digunakan Suzuki DL250 konsep sama dengan mesin yang diaplikasikan Suzuki pada GSX250R dengan tenaga, torsi dan rasio kompresi yang kurang lebih sama”

Mesin yang digunakan Suzuki DL250 konsep sama dengan mesin yang diaplikasikan Suzuki pada GSX250R dengan tenaga, torsi dan rasio kompresi yang kurang lebih sama. Meski demikian Suzuki belum memastikan tidak merubah spesifikasi pada produk massalnya.

Suzuki DL250

Muncul Masih dalam bentuk Konsep

DL250 konsep memiliki panjang 2.150 mm, lebar 790 mm dan tinggi 1.305 mm, dan wheelbase 1.430 mm. Motor ini memiliki ground clearance minimum 160 mm dan tinggi kursi 780 mm. Hadir sebagai segmen dual-sport, motor ini berbobot 192 kg.

Untuk sistem pengereman Suzuki DL250 akan dilengkapi dengan ABS yang menunjang kenyamanan dan keamanannya sebagai motor sport touring yang akan meiliki medan jelajah yang berbeda dengan motor sport biasa.

Suzuki DL250

Perkenalan di Cina

Suzuki memperkirakan motor ini akan mulai melakukan debutnya di Cina tahun depan. Ditawarkan perdana untuk Cina, Suzuki DL250 masih memiliki kemungkinan untuk masuk ke negara lain namun Suzuki belum memastikan pengembangan pasar motor anyar ini.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Motor

Motor naked dengan gaya cruiser ini tergolong salah satu motor Suzuki di India yang memiliki penjualan yang tergolong kurang memuaskan. Autos.id – Suzuki divisi...

Motor

Suzuki Hayabusa memang tak lagi dijual di Eropa dan Jepang, karena motor ini tidak memenuhi standar emisi Euro4. Meski tak lagi diproduksi, namun bukan...

Motor

Last updated on 26 Desember, 2018 Hayabusa adalah motor sport ikonik milik Suzuki yang banyak diidamkan oleh para pecinta sepeda motor berperforma tinggi. Ada...

Motor

Last updated on 5 November, 2018 Tak bisa dipungkiri kalau kehadiran GSX-R150 pada tahun lalu berhasil kembali mengangkat pamor motor Suzuki yang sempat menurun...

error: Content is protected !!