Connect with us

Hi, what are you looking for?

Komunitas

Kutu Community Ingatkan Anak-Anak Harus Pakai Helm

Kutu Community

Kutu Community mengingatkan kepada seluruh bikers di jalan raya agar pentingnya menggunakan helm baik bagi dirinya maupun bagi anak-anak yang dibonceng.

Tangerang Selatan, Autos.id – Sebagai komunitas bikers yang peduli dengan keselamatan, Kutu Community terus menggaungkan kampanye keselamatan berkendara. Hal ini diwujudkan dengan pembagian helm bagi anak-anak di perempatan Gaplek, Tangerang Selatan.

Sentot Soe, Ketua Kutu Community yang ikut berpartisipasi dalam edukasi keselamatan berkendara mengatakan orangtua seharusnya memperhatikan keselamatan anak-anak dengan memberikan mereka helm untuk menjamin keselamatan.

“Miris sekali melihat orangtua membiarkan anaknya naik motor tidak menggunakan helm, padahal orangtuanya sendiri memakai helm. Hal inilah yang menjadi perhatian Kami,” kata Sentot dalam keterangan persnya yang diterima Autos, Selasa (28/6/2016).

“Kurang lebih 50 helm dibagikan member Kutu Motor pada masyarakat yang melintasi area kampanye keselamatan berkendara”

Sementara itu Aiptu Bambang Setiadji, Anggota Satlantas Polres Tangerang Selatan menambahkan pembagian helm yang dikawal kepolisian setempat menjadi eduksi yang sangat posistif bagi masyarakat. “Kami selalu siap membantu masyarakat, apalagi kegiatan yang dilakukan Kutu Community ini memberikan dampak positif bagi masyarakat tentang pentingnya menggunakan helm saat berkendara,” tukasnya.

Kutu Community

Bagi-Bagi Helm Anak

Kampaye ini dilakukan dengan cara menarik yakni membentangkan spanduk yang berisi slogan pentingnya helm saat lampu merah menyala untuk memberi kesempatan pada masyarakat mendapat pesan dari spanduk sekaligus membagi helm untuk anak yang tidak mengenakan helm.

Kurang lebih 50 helm dibagikan member Kutu Motor pada masyarakat yang melintasi area kampanye keselamatan berkendara. Jon Ashari Devi, Ketua Kutu Distrik Tangerang berharap kampanye ini, dapat menanamkan pentingnya penggunaan helm sejak usia dini, karena anak-anak merupakan generasi penerus Bangsa.

Kutu Community

Sadarkan Pentingnya Pemakaian Helm

Anak-anak yang mendapat helm sangat senang, dan merasa mendapat pengalaman yang bermanfaat bagi mereka sekaligus memberikan kesadaran pada orangtua akan pentingnya helm untuk melindungi anak-anak saat mengendarai mobil.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Komunitas

Last updated on 16 Oktober, 2023 Jakarta, Autos.id  – Minggu sore, konvoi motor matic, dan suasana santai kota Jakarta rasanya pas untuk ungkapkan “nikmat...

Motor

Last updated on 21 Agustus, 2023 Jakarta, Autos.id  – Pameran otomotif GIIAS 2023 yang baru saja berakhir, memang selalu menarik apalagi bagi penggila otomotif,...

Komunitas

Last updated on 27 Juni, 2023 Jakarta, Autos.id – Sebanyak 50 anggota komunitas pecinta ‘motor jangkung’ kumpul di booth Honda Jakarta Fair Kemayoran, akhir...

Honda

Last updated on 24 Mei, 2023 Komunitas Honda dapat Motivasi Kreatif  Rider Traveler Jakarta, Autos.id  –  Pengalaman adalah guru terbaik, peribahasa inilah alasan Gathering...

error: Content is protected !!