Connect with us

Hi, what are you looking for?

Komunitas

11 Tahun Kiprah TYCI Menjadi Penjelajah dan Penyebar Virus Keselamatan

Toyota Yaris Club Indonesia

Toyota Yaris Club Indonesia menyiapkan sejumlah rencana touring untuk menjaga eksistensi mereka di Indonesia. 11 Tahun berdiri mereka menjadi penjelajah paling berkomitmen.

Jakarta, Autos.id – Toyota Yaris Club Indonesia (TYCI) merayakan 11 tahun kiprahnya di dunia komunitas otomotif Indonesia, melalui gathering di Batik Kuring Resto kawasan SCBD, Jakarta Pusat Kamis, (26/10/2017).

Acara bertajuk “11 Tahun TYCI Merambah Nusantara” merupakan perayaan keluarga TYCI, sebagai sebuah apresiasi pada member atas komitmen dan kebersamaan menjaga kelangsungan TYCI untuk tetap berkibar.

Sebagai sebuah acara merajut kembali cerita kebersamaan, gathering ini dihadiri oleh pengurus pusat komunitas pecinta Toyota Yaris dan semua member untuk berbagi sekaligus merencanakan kegiatan yang akan dilakukan ke depan.

Berdasarkan data pengurus pusat TYCI per-Oktober 2017, saat ini TYCI memiliki 1849 member yang tersebar di seluruh Indonesia dengan 13 chapter tersebar dan 6 chapter yang akan diresmikan di awal 2018.

“Berdasarkan data pengurus pusat TYCI per-Oktober 2017, saat ini TYCI memiliki 1849 member yang tersebar di seluruh Indonesia dengan 13 chapter tersebar dan 6 chapter yang akan diresmikan di awal 2018”

TYCI Menyiapkan Touring Akhir Tahun 2017

Dalam perjalanannya TYCI telah melakukan sejumlah kegiatan mulai dari gathering, touring, CSR, dan safety driving campaign dengan slogan 3S (Safety Driving, Smart Driving and Share The Road).

Salah satu touring fenomenal adalah perjalanan menuju Brunei Darusalam pada 13 – 20 Agustus 2017 lalu. Touring bertajuk “Jelajah Negeri 3 Serumpun” ini dimulai dari Pontianak menuju Malaysia dan berakhir di Brunei Darusalam diikuti 22 orang menggunakan 8 mobil Toyota Yaris.

Yudi Setiabudi selaku Ketua Umum TYCI mengungkapkan penghargaan pada semua member dan semua yang mendukung perjalanan TYCI sehingga tetap menularkan virus positif bagi banyak orang. Sejumlah kegiatan juga disiapkan tahun ini.

“Diinisiasi oleh semangat Let’s Go Beyond, kedepannya kami TYCI berencana akan melakukan berbagai kegiatan yang terdekat adalah Jamboree Yaris 2017 dengan tema “Tour De Java” dengan rute Jakarta – Solo – Malang – Probolinggo (Bromo) –Surabaya – Semarang – Jakarta pada 30 Nov – 5 Des 2017 yang masih menjadi rangkaian kegiatan 11 tahun TYCI,” kata Yudi.

“Tidak hanya itu di tahun 2018 kami juga berencana melakukan tour menuju Sulawesi dan Kalimantan “ ujarnya.

TYCI dan Komitmen mereka Menyebar Virus Safety Driving

Event Jamboree Yaris 2017 Tour de Java rencananya akan diikuti oleh konvoi 30 kendaraan Toyota Yaris dengan target peserta 300 member yang berasal dari chapter TYCI di seluruh Indonesia.

Tidak hanya touting, TYCI akan membersihkan sampah di Pantai Cemara di kota Tuban serta berencana untuk membuat bank sampah di daerah tersebut. Kegiatan tersebut merupakan bentuk kepedulian sosial dari TYCI kepada lingkungan masyarakat.

TYCI dalam setiap touringnnya selalu menerapkan smart safety dan share the road, dan tahun ini mereka sedang mengkampanyekan TYCI No Strobo dan No Sirine dalam berkendara khususnya dalam touring.

Yudi berharap kedepannya TYCI akan menjadi komunitas yang solid dan dapat mendapatkan respon positif dari masyarakat serta dapat mendorong berbagai aktivitas positif lainnya seperti kegiatan sosial dan safety driving.

TYCI berterimakasih atas kerjasama dengan semua pihak sponsor, yang selama ini mendukung penuh kegiatan mereka untuk meberikan edukasi dan berbagai kampanye positif yang sejalan dengan Auto2000, TRD Indonesia, Asuransi Astra , dan GT Radial.

 

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Mobil

Jakarta, Autos.id  –  Dengan semangat continuous improvement, PT Toyota-Astra Motor (TAM) memberikan peningkatan tampilan dan fitur New Rush GR Sport sebagai salah satu kendaraan...

Komunitas

Last updated on 27 Desember, 2023 Dalam rangka menutup tahun 2023, sekaligus kegiatan ini adalah kegiatan terakhir yang diselenggerakan Pengurus Nasional TYCI 2022-2024. Jakarta,...

Balap

Generasi Baru All New Agya GR Sport Tampil Debut Sebagai Trial Car TGRI Bekasi, Autos.id — Setelah world premiere pada bulan Februari 2023, All...

Mobil

Tampil lebih sporty, New Yaris 2023 cocok bagi yang berjiwa muda dan ingin tampil beda Jakarta, Autos.id  –  Baru-baru ini, Toyota New Yaris model...

error: Content is protected !!