Connect with us

Hi, what are you looking for?

Komparasi

Telisik Perbedaan di All New Honda Scoopy Dibanding Scoopy Lawas

All New Honda Scoopy
All New Honda Scoopy

All New Honda Scoopy memiliki beberapa perbedaan dibanding Scoopy sebelumnya, baik dari desain, dimensi, sampai fitur yang diusungnya.

Jakarta, Autos.id – All New Honda Scoopy lahir dengan penampilan yang lebih stylish serta memiliki bahasa desain yang lebih sporty. Mengusung sejumlah perubahan pada beberapa sisi motor, kami berhasil menemukan perbedaan All New Honda Scoopy dibanding model sebelumnya.

Motor anyar ini memiliki ground clearance yang lebih tinggi. Dari 139 mm pada model sebelumnya menjadi 143 pada model terbaru. Selain itu motor ini juga 1 mm lebih tinggi dibanding pendahulunya dengan tinggi 1060 mm menjadi 1061 mm.

“Lampu depan LED Projector baru terintegrasi dengan lampu sein dengan desain oval yang telah menjadi simbol dari Scoopy selama ini”

Hal ini dipengaruhi perubahan pada penggunaan ban depan yang memakai ban tubeless ukuran 100/90- 1259 dan ban belakang 110/90-1264. Padahal sebelumnya Scoopy mengunakan ban depan yang berukuran 80/90-14M-C40P dan belakang 90/90-14M-C46P.

All New Honda Scoopy

Lampu Depan Model Baru

Bobotnya pun berubah dari 96 kg kini menjadi 99 kg, sehingga motor ini tampil lebih kekar dibandingkan dengan model sebelumnya. Selain itu, bobot yang sedikit lebih berat diklaim juga membuat pengendalian lebih stabil.

All New Honda Scoopy

Tinggi dan Bobotnya Berubah

All New Honda Scoopy hadir dengan tetap mempertahankan identitas garis bodi. Namun lampu depan LED Projector baru terintegrasi dengan lampu sein dengan desain oval yang telah menjadi simbol dari Scoopy selama ini.

All New Honda Scoopy

Panel Meter Baru

Panel meter elektrik hadir dengan panel LCD baru yang menampilkan odometer dan indikator bahan bakar serta fitur baru ECO Indicator yang mendukung upaya pengendara untuk menghemat bahan bakar. Anti-theft alarm dilengkapi dengan answer back system membantu pengendara untuk menghindari pencurian dan mencari lokasi parkir dengan mudah.

All New Honda Scoopy

Fitur Pintar Lain di All New Scoopy

Kemudian All New Scoopy juga memiliki soket power charger 12V yang terdapat di dalam console box dapat dimanfaatkan oleh pengendara untuk pengisian baterai ponsel. Fitur canggih Idling Stop System (ISS) yang mampu mematikan mesin secara otomatis saat berhenti lebih dari 3 detik dan hanya perlu menarik tuas gas untuk menghidupkannya lagi.

All New Honda Scoopy

Soket 12V Buat Charger Ponsel

Untuk enginenya sendiri All New Honda Scoopy tetap menggendong mesin 110cc Air Cooled 4 Stroke SOCH. Model ini mampu menyuguhkan konsumsi bahan bakar yang irit di kelasnya mencapai 59 km/liter melalui pengaktifan fitur ISS (metode ECE R40) dengan metode pengetesan EURO 3 (EURO 2 = 61,9 km/liter).

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Motor

Last updated on 19 April, 2024 Autos.id – Jalur tanjakan menjadi jalur yang paling berat bagi para pengendara, baik kendaraan roda empat maupun roda...

Motor

Last updated on 12 April, 2024 Autos.id – Februari lalu, Honda kembali mengeluarkan produk terbarunya yakni Honda Stylo 160. Kemunculannya kali ini cukup menggemparkan...

Motor

Last updated on 9 April, 2024 Autos.id – Pada saat ini, motor dengan model classic ataupun retro tengah menjadi pilihan yang tidak boleh dilewatkan...

Motor

Last updated on 25 Maret, 2024 Autos.id – Sepeda motor dengan tipe sport memang menjadi impian bagi semua para pecinta otomotifnya. Dalam hal ini,...

error: Content is protected !!