Connect with us

Hi, what are you looking for?

Komparasi

Komparasi Polytron Fox R dan Alva Cervo: Mana yang Lebih Baik?

Kolase motor listrik Polytron Fox R dan Alva Cervo.
Kolase motor listrik Polytron Fox R dan Alva Cervo. (Sumber; Polytron Indonesia dan AlvaAuto.com

Last updated on 15 Maret, 2024

Polytron Fox R dan Alva Cervo adalah dua motor listrik yang bersaing ketat di pasar Indonesia.

Autos.id – Motor listrik Polytron Fox R dan Alva Cervo adalah dua produk motor listrik lokal yang menarik perhatian. Polytron Fox R hadir dengan teknologi IP67 yang membuatnya tahan air dan debu, sementara Alva Cervo menonjolkan fitur aplikasi My Alva untuk mengontrol kendaraannya.

Kedua motor listrik ini bukan hanya cocok untuk digunakan di perkotaan, tetapi juga untuk perjalanan jarak jauh. Ini menunjukkan perkembangan positif dalam industri otomotif lokal, di mana produsen Indonesia mulai menghasilkan kendaraan yang kompetitif dengan teknologi yang canggih.

Hal-hal yang disebutkan tentu saja menjadi pilihan menarik bagi konsumen yang ingin beralih ke kendaraan ramah lingkungan dengan performa yang handal. Lalu, bagaimana komparasi lebih jelas antara Polytron Fox R vs Alva Cervo?

 

Dimensi Polytron Fox R dan Alva Cervo

Spesifikasi Polytron Fox R.

Spesifikasi Polytron Fox R. (Sumber; Polytron Indonesia)

Alva Cervo memiliki dimensi yang panjangnya 1.933 mm, lebar 713 mm, dan tinggi 1.115 mm, sedangkan Polytron Fox R memiliki dimensi panjang 2.000 mm, lebar 735 mm, dan tinggi 1.170 mm. Keduanya menggunakan sistem pengereman cakram baik untuk rem depan maupun belakang.

Alva Cervo menggunakan ban tubeless dengan ukuran 110/80 ring 14 untuk bagian depan dan 140/70 ring 14 untuk bagian belakang, sedangkan Polytron Fox R menggunakan ban tubeless dengan ukuran 110/70 ring 13 untuk bagian depan dan 130/70 ring 13 untuk bagian belakang. Keduanya juga menggunakan sistem pencahayaan LED untuk semua lampu motor.

 

Daya Baterai serta Mesin Polytron Fox R dan Alva Cervo

Baterai Polytron Fox R.

Baterai Polytron Fox R. (Sumber; Polytron Indonesia)

Motor listrik Alva Cervo dilengkapi dengan baterai jenis lithium ion berkapasitas 73.8 V 24 Ah, dengan daya maksimum 1.800 watt. Sementara itu, motor listrik Polytron Fox R menggunakan baterai jenis lithium ion berkapasitas 72 V 52 Ah, dengan daya maksimum mencapai 3.700 watt.

Dari informasi yang terdapat di website resmi Alva dan Polytron, terungkap bahwa Alva Cervo memiliki kapasitas daya mesin sebesar 9.800 watt, sementara Polytron Fox R memiliki kapasitas daya mesin sebesar 3.000 watt. Hal ini menunjukkan perbedaan yang signifikan dalam hal daya mesin antara kedua motor listrik tersebut.

Baca juga: Review Yadea T9, Terlalu OP Buat Motor Listrik

Performa Polytron Fox R dan Alva Cervo

Fitur Alva Cervo.

Fitur Alva Cervo. (Sumber; AlvaAuto.com)

Motor listrik Alva Cervo memiliki kecepatan maksimum 103 km per jam dan mampu menempuh jarak hingga 150 km dalam sekali pengisian daya. Sementara itu, motor listrik Polytron Fox R memiliki kecepatan maksimum 90 km per jam dan mampu menempuh jarak hingga 130 km dalam sekali pengisian daya.

 

Harga

Baterai Alva Cervo.

Baterai Alva Cervo. (Sumber; YoutTube)

Alva Cervo dibanderol Rp37.700.000, turun jadi Rp30.700.000 dengan subsidi Rp7.000.000. Sementara itu, Polytron Fox R dijual Rp20.500.000, turun jadi Rp13.500.000 dengan subsidi Rp7.000.000.

Itulah komparasi antara motor listrik Alva Cervo vs Polytro Fox R. Mana motor listrik pilihanmu?

 

Sumber: Berbagai sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.

Baca Juga

Polytron

Tangerang, Autos.id  – Dalam rangka merayakan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Indonesia ke-79, POLYTRON dengan bangga memperkenalkan Fox-R Limited Edition, hasil kolaborasi istimewa dengan seniman...

Polytron

Semarang, Autos.id – Untuk pertama kalinya, Polytron membuktikan ketangguhan motor listriknya dengan menggelar kompetisi fun drag race sebagai bagian dari acara Black DragBike 2024....

Motor

Autos.id – Penawaran motor listrik selama ini cukup banyak di Indonesia. Mulai dari sekelas motor listrik minimalis sampai bentukannya kaya Yamaha N-Max juga ada....

Motor

Last updated on 8 Juli, 2024 Autos.id – Rentokil Initial, perusahaan panggilan pengendali hama asal Inggris, telah memulai langkah besar menuju elektrifikasi armada kendaraan...

error: Content is protected !!