Connect with us

Hi, what are you looking for?

Berita Otomotif

Toyota Perkenalkan Mobil Kembaran Suzuki Baleno

Toyota Glanza, kembaran Suzuki Baleno akhirnya resmi dirilis dengan harga yang menggiurkan, di bawah Rp 150 juta

Autos.id – Sejak beberapa bulan lalu Toyota India telah menebar teaser produk terbarunya. Baru-baru ini, mereka akhirnya secara resmi merilis Toyota Glanza di pasar negeri Hindustan.  Seperti sempat dikabarkan sebelumnya, Toyota Glanza menggunakan Suzuki Baleno sebagai basisnya. Mobil hatchback ini merupakan produk pertama hasil kolaborasi antara Toyota dengan Maruti Suzuki.

Karena itu, desain eksterior dan interiornya sama persis. Hanya saja, terdapat beberapa perubahan minor seperti gril dan memasang logo Toyota untuk membedakannya. Di India, Toyota Glanza, ditawarkan dalam 2 varian, G dan V, dengan 4 diferensiasi, yaitu G MT, G CVT, M MT, dan M CVT. Keempatnya adalah 2 tipe tertinggi dari Suzuki Baleno.

Toyota Glanza dilengkapi dengan head-unit touchscreen 7 inci bernama “Toyota Smart Palycast”. Komponen ini dapat terhubung ke smartphone melalui Android Auto atau pun Apple CarPlay.

Suzuki Baleno Hatchback Facelift Siap Menampakkan Diri di Januari 2019

 

FITUR UNGGUL

Selain itu, Toyota Glanza juga dibekali beberapa fitur tambahan yang membuatnya lebih unggul dari Suzuki Baleno, seperti keyless-entry, LED projector headlight, dual-front airbags, ABS + EBD, seatbelt-reminder, kamera belakang, dan sensor parkir mundur. Untuk urusan performa, Toyota Glanza V mengandalkan mesin bensin K12M konvensional 1.200 cc. Dapur pacu tersebut mampu menghasilkan tenaga sebesar 82 hp dengan torsi 113 Nm.

Sementara itu, Toyota Glanza G memiliki mesin K12N 1.200 cc mild-hybrid. Berkat penggunaan motor listrik, ada peningkatan di tenaganya menjadi 89 hp dan torsinya tetap 113 Nm. Harga Toyota Glanza berkisar di angka 722.000-890.000 rupee atau setara dengan Rp 148-182 jutaan yang merupakan harga promo.

Sementara itu, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) yang sudah meluncurkan Suzuki Baleno Hatchback pertengahan tahun 2017 lalu, memiliki panjang 3.995 mm, lebar 1.745 mm, tinggi 1.510 mm, dan jarak sumbu roda 2.520 mm.
Mesin yang dipakai Baleno Hatchback adalah tipe K14B empat silinder segaris berkapasitas 1.373 cc.

Dengan Harga Rp 523 Juta, Toyota Targetkan C-HR Hybrid 40 Unit/Bulan

 

Mesin yang serupa dengan milik Ertiga ini diklaim sanggup meluapkan tenaga 92,4 PS pada 6.000 rpm dengant orsi puncak 130 Nm di 4.200 rpm.

Sumber: berbagai sumber

Foto: berbagai sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Reviews

Suzuki dobrak pasar mobil elektrfifikasi pertama dengan harga kompetitif Jakarta, Autos.id  –  Hari ini (Jumat, 10/6) di Mall Kelapa Gading 3, PT Suzuki Indomobil...

Komparasi

Kedua pabrikan eropa ini telah meluncur beberapa waktu lalu, namun tak ada salahnya, Autos.id mencoba membandingkan keduanya, antara Aston Martin DB11 vs Porsche 911...

Komparasi

Kedua motor naked beda pabrikan ini sudah meluncur beberapa waktu yang lalu, namun tidak ada salahnya Autos.id mencoba untuk membandingkan keduanya Jakarta, Autos.id  – ...

Reviews

Forester dibangun dari Subaru Global Platform, meningkatkan keamanan & kenyamanan Jakarta, Autos.id  –  Hari ini (Rabu, 18/5), Subaru Corporation Japan dan PT Plaza Auto...

error: Content is protected !!