Connect with us

Hi, what are you looking for?

Berita Otomotif

Tampilan Nissan X-Trail Generasi Keempat Terungkap!

Setelah beberapa waktu lalu, gambar paten desain eksterior Nissan X-Trail generasi terbaru bocor, kali ini wujud nyatanya juga terkuak.

Autos.id  –  Penampilan Nissan X-Trail generasi terbaru ini kian jelas penampakannya. Pada bagian depannya, terlihat X-Trail versi teranyar ini menerapkan desain V-Motion yang yang sangat tegas. Tak hanya itu, yang membuat model ini memiiki ciri khas adalah susunan lampu depan serta Daytime Running Light-nya yang justru membuatnya tampil futuristik.

Sementara bagian belakangnya tampil dengan desain yang minimalis mulai dari lampu belakangnya. Tak hanya itu, lekukan-lekukan di bagian buritannya ini justru kian menyolok.

Dikutip dari Paultan.org, untuk bagian interiornya, terlihat dasbor mengalami perubahan desain. Tak hanya itu, head unit kini juga tampak menggunakan desain floating. Fitur andalan juga hadir pada mobil ini, yakni 5 mode berkendara yang dapat dipilih sesuai dengan kondisi jalan yang dilalui.

Tampilan pada interiornya, tampak jauh lebih kontemporer dan premium. Ada “tampilan lebar” untuk itu dan ada konsol tengah tinggi biasa yang dulunya mobil sport. Atasan dasbor/pintu dua-warna, dasbor dijahit, dan aksen krom yang berinteraksi dengan trim hitam mengkilap adalah trik usang yang bekerja.

Sementara untuk mesinnya, diperkirakan X-Trail generasi keempat ini bakal menggunakan jantung pacu 2.500 cc 4 silinder yang sama dengan versi terkini. Mesin ini mampu mengalirkan tenaga 188 dk dengan transmisi CVT.

Saat ini, Nissan X-Trail yang dipasarkan merupakan X-Trail generasi ketiga. Dengan kabin yang luas untuk SUV keluarga ini, X-Trail generasi keempat ini siap menjadi pesaing Honda CR-V, Toyota RAV4 dan Mazda CX-5 di pasar global.

Kita tunggu saja kehadiran Nissan X-Trail generasi keempat di Indonesia!

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Reviews

Suzuki dobrak pasar mobil elektrfifikasi pertama dengan harga kompetitif Jakarta, Autos.id  –  Hari ini (Jumat, 10/6) di Mall Kelapa Gading 3, PT Suzuki Indomobil...

Komparasi

Kedua pabrikan eropa ini telah meluncur beberapa waktu lalu, namun tak ada salahnya, Autos.id mencoba membandingkan keduanya, antara Aston Martin DB11 vs Porsche 911...

Komparasi

Kedua motor naked beda pabrikan ini sudah meluncur beberapa waktu yang lalu, namun tidak ada salahnya Autos.id mencoba untuk membandingkan keduanya Jakarta, Autos.id  – ...

Reviews

Forester dibangun dari Subaru Global Platform, meningkatkan keamanan & kenyamanan Jakarta, Autos.id  –  Hari ini (Rabu, 18/5), Subaru Corporation Japan dan PT Plaza Auto...

error: Content is protected !!