Connect with us

Hi, what are you looking for?

Berita Otomotif

PO Hafidz Tri Jaya Hadirkan Dua Armada Baru Buatan Karoseri Adiputro

PO Hafidz Tri Jaya.
PO Hafidz Tri Jaya. (Sumber: Instagram @adiputro_official)

Awal tahun ini, Karoseri Adiputro meluncurkan dua armada baru untuk PO Hafidz Tri Jaya.

Autos.id – PO Hafidz Tri Jaya memiliki dua armada baru yang merupakan buatan karoseri Adiputro pada awal Januari 2023. PO tersebut adalah pendatang baru di bidang layanan bus pariwisata.

PO yang berbasis di Sragen, Jawa Tengah, tersebut mendapat dua armada baru yang tampak dengan perpaduan warna pink dan oranye.

Bagian belakang armada baru PO Hafidz Tri Jaya.

Bagian belakang armada baru PO Hafidz Tri Jaya. (Sumber: Instagram @adiputro_official)

Spesifikasi Armada Baru PO Hafidz Tri Jaya

Membahas spesifikasinya, bodi pada armada baru PO Hafidz Tri Jaya menggunakan Jetbus 3+ MHD yang memiliki ground clearance lebih rendah. Tak hanya itu, kabin-nya pun memiliki lantai kabin yang lebih tinggi sehingga membuat bagasi lebih luas.

Dispenser dan kursi armada baru PO Hafidz Tri Jaya.

Dispenser dan kursi armada baru PO Hafidz Tri Jaya. (Sumber: Instagram @adiputro_official)

Untuk sisi eksterior, bodi armada terbaru ini terlihat perbedaan pada bagian bando kaca depan dari versi sebelumnya. Hal itu karena bando-nya tampak lebih tipis dan agak melengkung ke bawah yang membuat pandangan penumpang lebih luas.

Lalu pada bagian pintu depan, terdapat tulisan ‘Hateje 001’ yang menjadi tanda sebagai armada pertama dari PO Hafidz Tri Jaya. Sementara sasisnya adalah Hino Rk 280, dimana terdapat suspensi udara yang tanpa menghasilkan suara bising. Kemudian armada baru ini juga berstandar Euro 4 alias ramah lingkungan.

TV di armada baru PO Hafidz Tri Jaya.

TV di armada baru PO Hafidz Tri Jaya. (Sumber: Instagram @adiputro_official)

Terakhir, armada baru PO Hafidz Tri Jaya memiliki 52 kursi dengan susunan 2-2 untuk kanan dan kiri. Lalu terdapat satu unit TV, dispenser air minum hingga terdapat jaringan WiFi. Akan tetapi yang mungkin menjadi kekurangan adalah tanpa ada toilet.

 

Sumber: Instagram @adiputro_official

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Berita Otomotif

Last updated on 20 Juli, 2023 PO bus di Indonesia terbilang beragam, namun ada 5 nama yang disebut-sebut paling mewah. Autos.id – Indonesia merupakan...

Berita Otomotif

PO Gunung Harta Transport Solutions (GHTS) menjadi pemilik sasis tronton terbanyak di Indonesia. Autos.id – PO Gunung Harta Transport Solutions (GHTS) baru-baru ini mengenalkan...

Berita Otomotif

Di Indonesia, ada sejumlah PO bus yang menyediakan servis bintang 5 yang menjamin kenyamanan. Penasaran? Autos.id – Servis atau pelayanan menjadi kunci sukses bagi...

Berita Otomotif

Adiputro hadirkan bus baru khusus PO Putra Dewantara Ayu dengan tampilan yang gahar. Autos.id – Karoseri Adiputro telah meluncurkan satu unit bus terbaru untuk...

error: Content is protected !!