Connect with us

Hi, what are you looking for?

Berita Otomotif

Plat Nomor Kendaraan Bermotor Bakal Tak Lagi Hitam Mulai 2019

Plat Nomor dengan Warna Cerah Berlaku 2019

Kepolisian rencananya akan memberlakukan plat warna terang pada 2019. Kebijakan ini untuk menegakan ketertiban lalu lintas masyarakat dijalan raya.

Jakarta, Autos.id – Kepolisian Repoblik Indonesia akan memberlakukan ganti warna plat nomor untuk kendaraan bermotor. Hal ini guna mendukung CCTV (Closed Circuit Televition) yang akan dipasang diseluruh jalur utama kota di Indonesia untuk mengawasi perilaku asal-asalan pengendara di Indonesia.

Brigjen Pol Chryshnanda Dwilaksana, Direktur Keamanan dan Keselamatan (Dirkamsel) Korlantas Polri mengungkapkan nantinya penggantian warna plat nomor dari hitam berubah menjadi plat warna terang dilakukan secara bertahap diseluruh Indonesia.

Tahap awal yang sementara digodok oleh kepolisian sebagai penanggungjawab adalah menyiapkan regulasi dan infrastruktur agar kebijakan ini dapat berjalan dengan lancar sesuai dengan peraturan. “Kita masih menyiapkan peraturan dan infrastrukturnya hingga 2019 utuk seluruh wilayah di Indonesia dan pengantian plat warna terang akan berlangsung bertahap,” kata Chryshnanda.

“Tahap awal yang sementara digodok oleh kepolisian sebagai penanggungjawab adalah menyiapkan regulasi dan infrastruktur agar kebijakan ini dapat berjalan dengan lancar sesuai dengan peraturan”

Terkait perubahan plat warna terang kendaraan Irjen Pol Royke Lumowa, Kepala Korps Lalu Lintas Polri juga menuturkan perubahan warna plat nomor kendaraan ini untuk mendukung dan menerapkan penegakan electronic law enforcement (e-lay).

Nantinya Kepolisian akan menentukan warna yang lebih terang yang memudahkan CCTV untuk merekam setiap pelanggar peraturan lalu lintas dijalan. Hal ini dilakukan untuk memberikan efek jerah yang lebih objektif pada setiap pelanggaran lalu lintas oleh masyarakat.

Kepolisian menganggap cara ini paling tepat untuk saat ini karena akan lebih terbuka dan terkait kontrol dan penindakan di jalan, tidak lagidilakukan dengan cara konvensional. Karena tidak relevan lagi dan banyak memiliki banyak kelemahan.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Reviews

Suzuki dobrak pasar mobil elektrfifikasi pertama dengan harga kompetitif Jakarta, Autos.id  –  Hari ini (Jumat, 10/6) di Mall Kelapa Gading 3, PT Suzuki Indomobil...

Komparasi

Kedua pabrikan eropa ini telah meluncur beberapa waktu lalu, namun tak ada salahnya, Autos.id mencoba membandingkan keduanya, antara Aston Martin DB11 vs Porsche 911...

Komparasi

Kedua motor naked beda pabrikan ini sudah meluncur beberapa waktu yang lalu, namun tidak ada salahnya Autos.id mencoba untuk membandingkan keduanya Jakarta, Autos.id  – ...

Reviews

Forester dibangun dari Subaru Global Platform, meningkatkan keamanan & kenyamanan Jakarta, Autos.id  –  Hari ini (Rabu, 18/5), Subaru Corporation Japan dan PT Plaza Auto...

error: Content is protected !!