Connect with us

Hi, what are you looking for?

Berita Otomotif

Masalah Pada Software Airbag, Kia Carens 2022 Terkena Recall!

Masalah Pada Software Airbag, Kia Carens 2022 Terkena Recall

Masalah saoftware airbag yang bermasalah dan membahayakan penumpang di dalam mobil membuat Kia Carens 2022 terkena recall.

Autos.id – Sebuah kabar kurang baik datang dari salah satu brand otomotif asal Korea Selatan, Kia. Salah satu produknya yaitu Carens generasi terbaru yang diluncurkan di tahun 2022 ini terkena recall untuk pasar India. Mobil yang masuk ke kelas Medium MPV terpaksa terkena recall karena adanya masalah pada software airbag yang berpotensi membahayakan keselamatan pengendara.

Module Airbag Control Module atau ACU pada Kia Carens yang terdapat sistem pemograman yang salah bisa sewaktu-waktu akan membayakan pengemudi saat terjadi kecelakaan.

Masalah Pada Software Airbag, Kia Carens 2022 Terkena Recall

Ini Penjelasan Dari Kia

Dalam rilis resmi yang dikeluarkan oleh Kia India pada Rabu (5/10/2022), Kia menyebut adanya kesalahan pada sistem perangkat lunak atau software Airbag Control Unit yang justru bisa menimbulkan hal yang tidak diinginkan saat terjadi kecelakaan. Pada modul ini, Kia India menyebut bahwa ada sistem pemograman yang salah yang membuat Kia harus bertindak cepat dalam mengatasi hal tersebut.

Pihak Kia India sendiri menyebutkan bahwa perusahaan selalu melakukan standar pengujian komponen yang ketat yang sudah sesuai dengan standar Kia Global. Dalam penanganan kasus ini, Kia sendiri menyebut akan berhati-hati dalam memeriks modul software ini mengingat modul ACU ini termasuk salah satu komponen penting yang seharusnya menyelamatkan dari resiko cedera serius atau korban jiwa bagi penumpang saat terjadi kecelakaan.

Dalam proses Recall ini, Kia India akan melakukan update software serta beberapa pembaharuan sistem pemograman pada Airbag Control Unit yang menjadi biang masalah tersebut. Mereka juga menjamin bahwa dalam proses recall ini para konsumen tidak akan dibebankan biaya apapun alias gratis dan segera melakukannya di bengkel Kia terdekat.

Masalah Pada Software Airbag, Kia Carens 2022 Terkena Recall

Pihak Kia sendiri juga akan menghubungi para pemilik Carens 2022 yang mobilnya terdampak recll ini. Belum diketahui berapa jumlah pasti dari unit mobil Carens 2022 yang terkena recall. Serta belum diketahui apakah di negara lain selain India seperti di Indonesia juga akan mendapat recall atau tidak karena masalah ini. Terlebih Kia Carens yang dijual di Indonesia juga merupakan rakitan dari India

Di Indonesia sendiri, Kia Carens merupakan salah satu produk fresh yang belum lama ini dijual di pasar tanah air. Diperkenalkan di ajang GIIAS 2022, Kia Indonesia dibawah naungan PT Kreta Indo Artha menghadirkan 2 pilihan varian untuk Carens yang dihadirkan kepada konsumen tanah air yaitu varian 6 seater dan 7 setaer dengan harga Rp 389 juta untuk varian 7 setaer bermesin 1.500 cc NA, dan Rp 449 juta untuk varian 6 setaer dengan mesin 1.400 cc Turbo.

Untuk varian termurahnya dengan konfigurasi 7 setaer mendapat mesin 1.500 cc, 4 silinder NA dengan teknologi Smartstream yang menghasilkan tenaga 115 Ps dan tosri 144 Nm dengan pilihan transmisi IVT. Sedangkan varian 6 setaer dengan captain seat hadir dengan mesin 1.400 cc, 4 silinder, Turbo yang menghasilkan tanaga 140 Ps dan torsi 242 Nm dengan pilihan transmisi Dual Clutch.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Daftar Harga Mobil

Last updated on 10 Agustus, 2023 Sudah tahun 2023 masih bingung mau beli mobil bekas murah di bawah Rp 50 juta? Cek selengkapnya di...

Komparasi

Diluncurkan pada tahun 2022 lalu, bagaimana dengan perbandingan antar varian Kia Carens di Indonesia? Autos.id – Kia Carens terbaru diluncurkan saat acara Gaikindo Indonesia...

Berita Otomotif

Recall yang terjadi Kia Optima ini berkaitan dengan plat body mobil yang memiliki struktur yang kurang kuat ketika terjadi kecelakaan yang berpotensi menimbulkan korban...

Mobil

Recall Kia Sorento dan Telluride yang terjadi di Amerika Serikat ini semuanya merupakan unit produksi selama tahun 2022. Autos.id – Baru-baru ini 2 produk...

error: Content is protected !!