Connect with us

Hi, what are you looking for?

Aksesoris

Pelumas Terbaru Federal Oil Kini Dilengkapi Teknologi QR Code Terbaru

Scan barcode terbaru ini dimaksudkan untuk menghindari pemalsuan oil yang semakin marak terjadi

Jakarta, Autos.id – Bertempat di salah satu hotel dibilangan Jakarta Selatan baru-baru ini, Federal Oil™ secara resmi meluncurkan generasi baru dari berbagai lini produk–produk Federal Oil™, baik untuk kendaraan roda dua yang memiliki transmisi matik maupun non-matik (manual).

Dengan total 8 varian dari 3 kategori produk, Federal Oil terbaru memiliki formulasi dan spesifikasi terbaru.

Ketiga kategori produk tersebut adalah Federal Matic™ yang diperuntukkan bagi motor bertransmisi matik dengan 5 pilihan varian yaitu Federal Matic™ 30, Federal Matic™ 40, Federal Matic™ Ultratec 30 dan Federal Matic™ Y40, serta Federal Matic™ Gear Oil yang diperuntukkan khusus dalam melindungi roda gigi pada motor matik.

“Lalu 2 varian dari Federal Ultratec™ yang diperuntukkan untuk motor bertransmisi manual atau motor bebek yaitu Federal Ultratec™ XX dan Federal Ultratec™, dan 1 varian Federal Racing™ yang dirancang khusus untuk motor bertransmisi manual yang memiliki performa tinggi,” jelas Patrick Adhiatmadja selaku Executive Advisor of PT FKT dan PT EMLI

Sebagai langkah inovasi untuk memudahkan konsumen dalam memilih produk yang sesuai bagi motornya, Federal Oil™ juga menghadirkan kemasan baru dengan mengusung 3 Fitur Pasti, yaitu;

• #PastiCocok dengan desain kemasan yang informatif sehingga menjadi solusi bagi para pengendara dalam mencari pelumas yang tepat untuk kendaraannya

• #PastiBikinBanggaIndonesia untuk menunjukkan komitmen dalam menghadirkan produk yang berkualitas dengan menerapkan identitas Indonesia melalui pola ukiran batik ke dalam bentuk botol yang baru

• #PastiAsli karena dilengkapi dengan teknologi QR Code terbaru yang membuat konsumen, dan partner bengkel dapat memastikan keaslian dari produk kapan saja dan di mana saja, sehingga konsumen dapat merasa yakin dalam memilih.

Produk terbaru Federal Oil

Patrick menjelaskan, Federal Oil melihat melihat peluang kebutuhan pelumas yang juga semakin meningkat. “Oleh karena itu kami terus melakukan langkah adaptasi dan inovasi di tengah pandemi ini dengan melakuan riset dan mendengarkan kebutuhan konsumen, dan berkomitmen untuk terus menghadirkan produk-produk yang berkualitas, sehingga konsumen selalu yakin menjadikan Federal Oil™ sebagai pilihan utama yang tepat bagi kendaraan bermotornya,” pungkasnya.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Balap

Tangerang, Autos.id  –  Peluncuran Tim Gresini Racing MotoGP 2024 juga resmi memperkenalkan duet Marquez bersaudara yaitu Alex Marquez dan Marc Marquez. Livery motor Ducati...

Balap

Jakarta, Autos.id – Federal Oil™ yang merupakan lini merek dari PT ExxonMobil Lubricants Indonesia (PT EMLI) dan Gresini Racing secara resmi mengumumkan kerjasama baru...

Aksesoris

Rekor MURI Untuk Pelatihan Mekanik Motor dari Bengkel Terbanyak Tangerang, Autos.id  – PT ExxonMobil Lubricants Indonesia (PT EMLI) melalui lini merek Federal Oil™ kembali...

Aksesoris

Program ini diperuntukan Konsumen dan Bengkel Tangerang, Autos.id  – Federal Oil™ yang merupakan merek pelumas dari PT ExxonMobil Lubricants Indonesia (PT EMLI) telah lebih...

error: Content is protected !!