Connect with us

Hi, what are you looking for?

Aksesoris

Gunakan Teknologi Sintetis, Bridgestone Sukses Kembangkan Polimer Hybrid

Karet Berkekuatan Tinggi Polimer Pertama di Dunia melebihi kinerja Karet Alam memenangkan penghargaan Environmental Achievement of the Year

Autos.id — Bridgestone Corporation (Bridgestone) mengumumkan bahwa Bridgestone memenangkan penghargaan Environmental Achievement of the Year untuk Karet Polimer Berkekuatan Tinggi  (Polymer High Strength Rubber (HSR)) pertama di dunia di ajang Tire Technology International Awards for Innovation and Excellence 2019.

Aktivitas pemenang penghargaan ini adalah pengembangan dari High Strength Rubber (HSR) yang diumumkan pada bulan Mei 2018.

HSR sendiri adalah polimer pertama di dunia yang menggabungkan karet dan resin pada tingkat molekuler serta memiliki kekuatan dan ketahanan abrasi yang melampaui karet alam.

Sebagai informasi, HSR adalah bahan ban yang akan digunakan pada pembuatan ban generasi berikutnya. Dengan teknologi ini, ban yang dihasilkan akan memiliki tingkat kinerja yang sudah disyaratkan dan dapat menekan polusi yang disebabkan oleh ban.

TIPS : Chevrolet Berikan Tips Defensive Driving Untuk Kaum Perempuan

Tentu saja, ini merupakan salah satu solusi efisien untuk penggunaan sumber daya yang efektif dan mengurangi jejak kaki pada lingkungan sekitar. Bridgestone Group sendiri sudah sekian lama fokus pada ‘Lingkungan’ sebagai salah satu area prioritas dari komitmen Corporate Social Responsibility (CSR) globalnya, ‘Our Way to Serve’.

Bridgestone menggunakan inovasi dan teknologi untuk mewujudkan masyarakat yang berkelanjutan dengan menyeimbangkan operasinya dengan lingkungan dan akan berkontribusi untuk meningkatkan cara orang bergerak, hidup, bekerja, dan bermain.

Bridgestone Corporation, berpusat di Tokyo, Jepang, merupakan perusahaan produsen karet dan ban terbesar di dunia. Mereka memproduksi berbagai model ban untuk segala jenis kendaraan baik SUV, MVP, maupun untuk kendaraan besar,

Bridgestone juga memproduksi berbagai macam diversifikasi seperti produk untuk industri karet, kimia, dan peralatan olahraga. Produk-produk tersebut telah menjangkau lebih dari 150 negara di seluruh dunia.

Bridgestone Resmikan TOMO Ke-300 Di Surabaya

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Aksesoris

Last updated on 4 Januari, 2024 Karawang, Autos.id  – PT Bridgestone Tire Indonesia (Bridgestone Indonesia) pabrik Karawang sukses meraih PROPER (Program Penilaian Peringkat Kinerja...

Aksesoris

Last updated on 16 November, 2023 Ecopia EP300 ENLITEN menjawab kebutuhan konsumen akan produk ban ramah lingkungan dengan performa terbaik Karawang, Autos.id  – PT...

Aksesoris

Bridgestone EMSA & SULP merupakan produk unggulan Bridgestone untuk kendaraan niaga berat Jakarta, Autos.id  – PT Bridgestone Tire Indonesia (Bridgestone Indonesia),  secara resmi mengumumkan...

Aksesoris

Last updated on 8 Februari, 2023 Tiga Emas diraih di kategori G-QCC (G-Quality Control Circle), QCC (Quality Control Circle), dan SS (Suggestion System) Jakarta,...

error: Content is protected !!