Connect with us

Hi, what are you looking for?

Balap

Marc Marquez Enggan Memberi Bantuan untuk Jorge Lorenzo

Marc Marquez

Jorge Lorenzo memang sudah merasakan performa motor Honda yang akan ditungganginya di MotoGP 2019 nanti. Meski begitu, bukan berarti proses adaptasinya sudah selesai, pastinya Lorenzo masih butuh bantuan dari timnya untuk bisa benar-benar menyatu dengan Repsol Honda. Tapi sayangnya, rekan setim Jorge Lorenzo, Marc Marquez, mengaku enggan memberi bantuan untuk Jorge Lorenzo.

Autos.id – Banyak orang yang menduga kedatangan Jorge Lorenzo ke Repsol Honda akan membuat mantan pembalap Ducati ini akan sering menemui perselisihan dengan Marc Marquez. Sepertinya, dugaan tersebut akan menjadi kenyataan.

Selain perselisihan antar personal, kedatangan Jorge Lorenzo ke Repsol Honda dianggap banyak pihak akan membuat Marquez tertekan. Di lain sisi, Marquez menegaskan bahwa dia tidak akan memberikan saran kepada Lorenzo yang bakal menjalani debut bersama Honda.

“Di dalam garasi, jika Anda lebih cepat, Anda akan memiliki kekuasaan. Orang-orang akan mendengar Anda dan akan selalu datang ke sisi garasi Anda. Ketika Anda memiliki dua juara dalam tim, maka rasio pengaruh di tim ditentukan oleh catatan waktu dan balapan. Saya tidak akan memberinya saran apapun dan tidak ada peringatan,” ujar Marc Marquez, yang dikutip dari laman Tuttomotoriweb.

Jorge Lorenzo diyakini bisa cepat menyatu dengan motor Honda

Bukan karena takut tersaingi, Marc Marquez tak mau memberikan saran untuk Jorge Lorenzo karena dirinya yakin kalau tandem barunya itu bisa menemukan cara tersendiri untuk menaklukkan Honda RC213V. Apalagi, Jorge Lorenzo dikenal sebagai pembalap yang ahli dalam menyetel motor.

“Jorge akan memahami semuanya sendiri. Dalam hal apa pun, Anda sudah tahu banyak, cukup ikuti motor lain untuk memahami kekuatan dan kelemahan mereka. Jorge pasti akan cepat, saya tidak tahu apakah sejak pertama atau setelah beberapa balapan atau setengah tahun, tetapi pada intinya, dia akan cepat,” lanjut Marc Marquez.

Lorenzo sendiri sudah menjajal Honda RC213V dalam dua tes pramusim MotoGP 2019, dan dirinya sangat menikmati mengendarai motor tersebut. Selain itu, tiga kali juara dunia MotoGP ini juga kagum dengan cara kerja tim Repsol Honda yang segera merespons semua permintaan dan sarannya.

Baca juga: Alex Rins Sudah Penasaran dengan Persaingan Lorenzo dan Marquez

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Balap

Tangerang, Autos.id  –  Peluncuran Tim Gresini Racing MotoGP 2024 juga resmi memperkenalkan duet Marquez bersaudara yaitu Alex Marquez dan Marc Marquez. Livery motor Ducati...

Berita Otomotif

Brad Binder dan Jack Miller mengandalkan KTM RC16 untuk menjalani setiap balapan MotoGP 2023, tapi seperti apa spesifikasi motor purwarupa dari KTM ini? Autos.id...

Aksesoris

Autos.id – MotoGP adalah ajang balap motor paling prestisius di dunia, di mana kecepatan dan performa motor menjadi faktor kunci untuk meraih kemenangan. Salah...

Berita Otomotif

Ketika melihat para rider MotoGP bersaing di sirkuit, pasti muncul pertanyaan ‘apa fungsinya punuk di baju balap motor?’. Autos.id – Setiap rider MotoGP selalu...

error: Content is protected !!