Connect with us

Hi, what are you looking for?

Reviews

Semarang – Jakarta Naik NETA V Habis Rp 50 Ribuan!

Last updated on 18 Desember, 2023

Semarang, Autos.id  –  Setelah meluncurkan mobil listrik NETA V di ajang GIIAS 2023 lalu, PT Neta Auto Indonesia mengajak beberapa rekan Media terpilih termasuk Autos.id  untuk menjajal langsung NETA V, 100% mobil listrik yang dirakit di bawah naungan Hozon Auto Manufacturing dan menguji ketangguhan serta untuk mengetahui konsumsi listrik yang dibutuhkan.

Pengujian mobil listrik NETA V ini menempuh perjalanan dari Semarang – Jakarta dengan jarak 436 km.

Berangkat dari Semarang Baru 45 Persen

Rute perjalanan dimulai dari Hotel Aruss Semarang yang langsung menuju jalan Tol Semarang – Jakarta. Konsumsi NETA V menghabiskan 45 persen kapasitas baterai untuk menempuh jarak kurang lebih 280 km saat melakukan charging baterai di rest Area Kanci dengan kapasitas 20 kWh agar dapat memenuhi baterai hingga 100 persen.

Perlu diketahui, untuk setiap pengisian charging dikenakan biaya kurang lebih Rp 2.500 / kWh, sehingga saat pembayaran pengisian baterai hanya dikenakan kurang lebih Rp 54.407 termasuk pajak. Dan pengisian juga hanya memakan waktu sekitar 30 menit.

Semarang

Pemantauan pemakain baterai

Setelah pengisian baterai hingga full kembali 100 persen, perjalanan kembali dilanjutkan, Autos.id yang turut melakukan pengujian, mencoba untuk tidak mengisi baterai kembali hingga tiba di dealer NETA Tebet yang menempuh jarak keseluruhan mencapai 436 km. Dengan kondisi baterai sekitar 30an persen.

Kemampuan baterai NETA V yang andal membuat mobilitas sehari-hari semakin praktis. Dengan jangkauan yang memadai, pengemudi tidak perlu khawatir kehabisan daya saat menjelajahi kota.

Semarang

Fast charging yang hanya memakan waktu 30 menit

“DC Fast Charging sendiri yang tersematkan pun memungkinkan pengisian daya dari 30% ke 80% hanya 30 menit saja,” terang Jason Ding, Managing Director NETA Auto Indonesia di Semarang baru-baru ini.

Selain pengisian daya baterai yang cepat, NETA V juga dibekali dengan sistem One Pedal yang menjadi bukti lain dari komitmen NETA V terhadap efisiensi energi. One Pedal disematkan untuk dapat menunjang sistem regenerative braking, setiap penggunaan pedal rem akan menghasilkan pengisian daya baterai, meningkatkan daya tahan mobil dan memberikan kontribusi positif terhadap kelestarian lingkungan.

NETA V yang diperkuat baterai 40,7 kWh dapat menempuh jarak sejauh 401 km.

Hal ini juga dirasakan oleh Autos.id, saat mengangkat pedal gas, kecepatan akan berkurang secara otomatis dan tidak perlu menginjak rem bila tidak dalam keadaan darurat.

“Dengan kapasitas baterai 40,7 kWh yang dapat menempuh jarak hingga 401km dan fitur fast charging yang mempercepat proses pengisian baterai, NETA V memberikan keleluasaan dan efisiensi bagi pengguna. Ketersediaan SPKLU selama perjalanan dari Jakarta ke Semarang membuktikan bahwa NETA V, sebagai mobil listrik ramah lingkungan, mampu menjadi kendaraan andalan untuk jarak jauh. Dengan kapasitasnya yang dapat menempuh jarak hingga 401km dan fitur fast charging yang mempercepat proses pengisian baterai, NETA V memberikan keleluasaan dan efisiensi bagi pengguna,” tutup Jason.

 

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.

Baca Juga

Neta

Jakarta, Autos.id  – PT NETA Auto Indonesia kembali menjalin kerja sama dengan EVISTA untuk mendukung mobilitas yang lebih hijau dan berkelanjutan. Kolaborasi antara keduanya...

Neta

Jakarta, Autos.id – Usai mengumumkan harga resmi NETA X sebagai line up terbaru yang menghadirkan Medium SUV premium dengan desain stylish dan teknologi cerdas,...

Neta

Jakarta, Autos.id  – PT NETA Auto Indonesia distributor mobil listrik terkemuka di Indonesia, kemarin (Jumat, 27/9) malam resmi mengumumkan harga salah satu line up...

Neta

Jakarta, Autos.id  – Sebagai bagian dari rangkaian kegiatan untuk memperkenalkan NETA X lebih dekat kepada masyarakat, PT NETA Auto Indonesia mengadakan sebuah sesi test...

error: Content is protected !!