Connect with us

Hi, what are you looking for?

Modifikasi

Modifikasi Audio Toyota Yaris : Budget Minim Tapi Raih Penghargaan

Modifikasi Audio Toyota Yaris

Modifikasi audio Toyota Yaris ini menggunakan budget lebih kurang Rp 10 juta namun mampu berprestasi di ajang kompetisi kelas Rp 30-50 juta.

Jakarta, Autos.id – Membangun car audio untuk kompetisi bukan perkara mudah, karena setiap detil suara menggaransi kualitas audio itu sendiri. Hal inilah yang tertanam dan menjadi prinsip Riki Hermanto, pemain car audio dari Vox Research.

Baginya setting, angle speaker, treatment hingga penataan panggung sebuah car audio perlu keseimbangan sehingga menghasilkan sebuah harmoni yang sempurna dan berkualitas layaknya sebuah panggung orkestra.

“Budget yang tinggi belum tentu meraih gelar karena kita harus kembali ke treatment dan setingan dari produk yang kita pakai itu”

Bagi Riki, besarnya budget dalam sebuah car audio competition tidak menjamin builder mendapat gelar atau juara. Karena car audio memiliki kompleksifitas dan soul yang tinggi dari berbagai penempatan alat pendukung seperti speaker, sub woofer, twitter, prosessor hingga power audio.

Modifikasi Audio Toyota Yaris

Kosmetik Audio Pun Dibuat Simple

Budget yang tinggi belum tentu meraih gelar karena kita harus kembali ke treatment dan setingan dari produk yang kita pakai itu,” kata Riki di Jakarta, belum lama ini. Prinsip inilah yang kemudian dibuktikan Riki dengan modifikasi audio Toyota Yaris, garapan bengkel Musical Auto Sound MGK Kemayoran dari Vox Research, Jakarta. Modifikasi pada hatchback Toyota itu mampu meraih gelar di audio car competition baik lokal maupun luar negeri.

Beberapa prestasi sudah diraih modifikasi audio Toyota Yaris hasil ide Riki. Diantaranya 2nd Runner Up kelas 3Way 30 juta di kompetisi EMMA Meca Jakarta, 1st Runner Up 3Way 7 Channel di HIN Jakarta, dan 2nd Runner Up 3 Way 7 Channel Final HIN 2016, Jakarta.

Modifikasi Audio Toyota Yaris

Menurut Riki dalam modifikasi audio Toyota Yaris berkelir silver metallic ini mereka mencoba membangun dengan budget yang rendah dikisaran Rp 10 juta, Yaris ini bisa bersaing di kelas menengah Rp 30-50 juta dan meraih prestasi cukup prestisius diajang yang diikuti.

“Yang unik di Yaris itu kita ingin mencoba dari budget yang rendah kurang lebih Rp 10 juta tapi kita bisa meraih prestasi di kelas menegah 30-50 juta,” pungkas Riki.

Modifikasi Audio Toyota Yaris

Pakai Setingan Terbaik

Spesifikasi modifikasi audio Toyota Yaris Vox Research :

H.u Clarion hxd2
Speaker 3 Way at6.3V4
Powrer 4ch AL4080
Subwoofwer AL10.2P
Prosessor vxp8 evolution 8ch
Kabel speaker 16 awg Altitude Series

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Mobil

Autos.id – Sunroof adalah fitur mobil yang memiliki banyak manfaat dan dapat memberikan pengalaman berkendara yang lebih nyaman. Konsep sunroof awalnya dikenalkan di mobil...

Aksesoris

Last updated on 6 Juli, 2023 Autos.id – Empat bagian modifikasi audio penting sekali baik buat pemula maupun berpengalaman. Mungkin terdengar klise namun itu...

Modifikasi

Last updated on 4 Juli, 2023 Autos.id – Membahas modifikasi memang tidak ada habisnya, namun ada beberapa tips modifikasi mobil untuk pemula yang perlu...

Tips

Jakarta, Autos.id- Di tengah kondisi wabah covid-19 ini banyak pemilik mobil yang ingin menjual mobilnya. Mengganti mobil ke kasta yang lebih rendah merupakan salah...

error: Content is protected !!