Connect with us

Hi, what are you looking for?

Mobil

Inilah Honda ZR-V, Medium SUV Dari Honda Untuk Pasar Tiongkok

Honda ZR-V versi Tiongkok ini belum di jual pada saat ini tetapi pihak GAC Group yang menaungi Honda di pasar Tiongkok sudah membuka keran pemesanan untuk mobil ini.

Autos.id – Baru-baru ini, GAC Group, yang menaungi brand Honda melalui Guangqi Honda Automobile meluncurkan sebuah medium SUV terbaru yang di beri nama Honda ZR-V. Yang menarik Honda ZR-V di pasar Tiongkok ini tidak lain merupakan mobil yang sama dengan Honda HR-V yang dijual khusus untuk pasar Amerika Serikat.

Honda ZR-V sendiri menggunakan basis dari Honda Civic layaknya Honda HR-V versi pasar Amerika Serikat.

Inilah Honda ZR-V, Medium SUV Dari Honda Untuk Pasar Tiongkok

Mobil Yang Kurang Lebih Sama

Secara sekilas, Honda ZR-V kurang lebih masih sama dengan Honda HR-V versi Amerika Serikat dari segi desain. Mobil ini dibekali dengan bentuk grill besar berbentuk segi delapan dan di lengkapi dengan lampu LED yang relative cukup ramping serta DRL berbentuk huruf L. Serta tidak ketinggalan sebagai pemanis, adanya cetakan berbentuk huruf C yang mengitari housing fog lamp bagian bawah yang masih sama dengan HR-V versi Amerika.

Bagian samping Honda ZR-V ini juga kurang lebih masih menggunakan guratan desain yang kurang lebih sama. Sama seperti Honda HR-V versi Amerika, Honda ZR-V untuk pasar Tiongkok masih mempertahankan handle pintu baris kedua dibagian body bukan dibagian pilar C seperti HR-V versi global. Serta adanya kaca pilar C membuat Honda ZR-V lebih memiliki desain mengotak dibandingkan HR-V global yang seperti sebuah SUV Coupe.

Inilah Honda ZR-V, Medium SUV Dari Honda Untuk Pasar Tiongkok

Bagian belakang Honda ZR-V ini juga kurang lebih sama dengan HR-V versi Amerika. Mulai dari desain lampu serta pintu bagasi yang kurang lebih masih cendrung mirip. Yang berbeda dengan HR-V versi Amerika, ZR-V di lengkapi dengan knalpoy ganda. Sedangkan untuk bagian interior, GAC Honda belum memberikan detail interior mobil ini meskipun banyak yang menduga masih akan mempertahankan interior Honda HR-V versi Amerika.

Begitu juga mengenai spesifikasi mesin yang dihadirkan, pihak GAC Honda masih belum membeberkan mesin apa yang akan digunakan. Namun bila berkaca pada bagian belakang mobil yang memiliki emblem “240 Turbo” maka banyak yang menduga Honda ZR-V akan menggunakan mesin Turbo sama seperti Honda Integra yang juga memiliki emblem serupa.

Kurang lebih mesin 1.500 cc, 4 silinder dengan VTEC Turbo juga menjadi senjata utama Honda ZR-V ini. Mesin dengan tenaga 180 HP dan torsi 240 NM dan berpenggerak roda depan melalui transmisi CVT masih akan menjadi andalan Honda ZR-V ini. Pihak GAC Honda sendiri belum menjual secara resmi Honda ZR-V ini. Tetapi GAC Honda sudah membuka keran pemesanan untuk mobil ini sebelum akhirnya benar-benar di luncurkan pada tahun ini.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Mobil

Honda ZR-V mengadopsi desain eksterior yang smart serta elegan yang cocok untuk sebuah mobil perkotaan. Tokyo, Autos.id  – Honda Motor Co., Ltd. mengumumkan rencana...

Reviews

Nantinya, Honda Breeze akan dijual bersamaan dengan Honda CR-V untuk pasar Tiongkok dan akan diproduksi di perusahaan yang berbeda meskipun sama-sama menggunakan brand Honda....

Reviews

Sebelumnya, mobil ini juga sudah diperkenalkan untuk pasar Tiongkok dan Amerika dengan nama ZR-V dan HR-V dikedua market tersebut. Autos.id  –  Honda Motor Jepang...

Berita Otomotif

Last updated on 22 Juni, 2022 Biaya pembangunan pabrik baru ini menelan biaya sebesar Rp 7,7 triliun Beijing, Autos.id – Honda Motor China Investment...

error: Content is protected !!