Connect with us

Hi, what are you looking for?

Reviews

Review Performa dan Harga Honda Civic Turbo 2022

Honda Civic turbo

Last updated on 28 Februari, 2022

Mobil sedan premium dari Honda ini masih menjadi impian bagi sebagian masyarakat Indonesia. Dengan mesin, desain, dan fitur canggih yang dimiliki, apakah sebanding dengan harga Honda Civic Turbo yang ditawarkan?

Autos.id  –  Selama beberapa tahun terakhir, Honda memperkenalkan kendaraan baru yang menyita perhatian, seperti halnya Honda Civic Turbo. Lama mengabdi sebagai pelopor sedan eksklusif, Honda Civic konsisten menghadirkan tampilan khas superioritas yang sporty, mewah, dan elegan. Dan kini, Honda Civic Turbo terbukti menjadi salah satu mobil ternyaman di kelasnya dan mampu berperforma di tikungan dengan mulus. Sejak kemunculannya generasi ke-10 pertama kali pada tahun 2016 silam, Honda Civic Turbo buat banyak orang kepincut dan tergiur membelinya.

Bahkan dengan harga Honda Civic Turbo yang cukup tinggi untuk sebuah sedan, tak menyurutkan minat banyak orang untuk bisa memilikinya. Civic dalam kondisi bekas pun juga banyak pecintanya, lho!

Sebenarnya, apa yang membuat generasi terbaru dari Civic ini selalu dilirik banyak kalangan bahkan hingga saat ini? Apakah dengan harga Honda Civic Turbo yang senilai Rp 533 juta membuat mobil ini worth to buy? Supaya tak penasaran, yuk intip beberapa review dan fakta seputar Honda Civic Turbo.

Mesin Superioritas yang Powerful Namun Irit

Spesifikasi mesin Civic Turbo di atas kertas menggunakan tipe 1.498 cc Inline 4-cylinder 4-valve DOHC. Mesin yang digunakan diketahui sudah berteknologi Earth Dreams yang membuat mesin powerful namun irit bahan bakar dan ramah lingkungan. Masih kurang irit? Jangan khawatir sebab Civic Turbo terbaru juga dilengkapi teknologi ECON yang menjadikan pembakaran mesin mobil lebih efisien dan maksimal. Dikabarkan bahwa dengan 1 liter, Honda Civic Turbo dapat berkendara sejauh 14 km di jalanan kota padat dan 20 km di lintasan bebas halangan.

Baca juga: Honda Menghadirkan Honda Civic Si 2022, Lebih Bertenaga!

Mesin Superioritas Civic Turbo

Mesin Superioritas Civic Turbo

Berdasarkan dokumentasi resmi Honda, Civic Turbo mampu menghasilkan tenaga maksimal 173 PS pada 5.500 rpm dan torsi 220 Nm pada 1.700-5.500 rpm. Dengan tenaga dan torsi maksimal yang dihasilkan, Civic generasi terbaru ini mampu melaju dari kecepatan 0-100 km/jam dalam waktu 8,2 detik. Serta top speed yang bisa dicapai adalah 200 km/jam.

Semakin modern dengan pemasangan transmisi Variable Speed ​​CVT. Civic premium ini juga menggunakan paddle shift untuk memudahkan pengemudi memindahkan transmisi yang dioperasikan dengan hanya menekan tombol.

Dibekali Deretan Teknologi Canggih nan Modern

Namanya juga produk Honda, mobil ini sudah pasti dibekali fitur berteknologi canggih yang akan membuat pengemudi dan penumpangnya merasa nyaman. Dari fitur fisik yang paling terlihat, Civic Turbo menggunakan model kunci mobil Remote Engine Start. Kunci mobil ini memungkinkan pengemudi dapat menyalakan mesin mobil walau belum memasuki mobil.

Baca juga: All New Honda Civic RS Dan All New Honda City Meluncur Bersamaan

Rain Sensing Windshield Wiper dan Remote Engine Start Civic Turbo

Selain itu, pengemudi juga dimanjakan dengan pengaturan sistem Smart Entry yang dapat mengunci dan membuka pintu pengemudi dengan menyentuh handle pintu. Lalu jika biasanya Anda menyalakan wiper kaca depan secara manual ketika hujan, maka kebiasaan itu tak berlaku lagi di Honda Civic Turbo. Sebab, mobil sedan ini sudah dipasangi Rain Sensing Windshield Wiper yang bekerja secara otomatis ketika kaca depan mendeteksi tetesan air.

Desain Interior dan Eksterior Berkelas Khas Honda

Sebenarnya, tampilan Honda Civic Turbo dari awal sudah sporty. Tapi di setiap generasi terbaru, mobil sedan ini tampak semakin gahar untuk sebuah sedan. Pada generasi yang terbaru pun Civic sudah dipasangi full LED day-night headlight, fog light, dan rear combi lamp. Hal ini tak lain dan tak bukan untuk mendukung keamanan sekaligus tampilan yang lebih elegan.

Honda juga tak meninggalkan detail yang punya fungsi penting dengan mengaplikasikan Shark Fin Antenna di atap mobil. Bagian bawah mobil pun tak luput dari perhatian desainer untuk menghadirkan tampilan Civic Turbo yang sporty nan elegan. Adapun diantaranya adalah sebagai berikut;

  • Velg ban 17-inch two-tone color
  • Rear Chrome Lower Garnish
  • Dual Exhaust Pipe
  • Front Bumper Design

Baca juga: All New Honda Civic Raih 5 Bintang Dalam Rating Keselamatan ASEAN NCAP

Desain eksterior sporty Civic Turbo

Desain eksterior sporty Civic Turbo

Di sisi lain, bagian dalam mobil mengalami perombakan. Tepatnya di bagian bangku jok, baik dari desainnya dan pengaplikasian teknologi terbaru. Khusus bangku pengemudi, teknologi 8-way Seat Adjuster disematkan agar pengemudi dapat mengatur sandaran jok, jarak jok dengan kemudi, dan ketinggian jok. Sedangkan bangku penumpang depan diberi teknologi 4-way Seat Adjuster yang dapat diatur untuk jarak jok ke dashboard dan sandaran jok. Lalu kabin mobil dilapisi material kulit perpaduan Silver Lining untuk nuansa interior mobil lebih mewah.

Supaya lebih singkat, berikut ini Autos rangkum fasilitas interior yang akan Anda dapatkan di Honda Civic Turbo.

  • Layar LCD Meter Cluster
  • Tilt & Telescopic Steering untuk pengaturan posisi ketinggian kemudi
  • Audio system dengan layar touchscreen berukuran 7-inch
  • One Push Ignition System
  • Rear View Parking Camera
  • New Tweeter Speakers

Baca juga: Max Verstappen Akan Melelang Honda Civic Type-R Miliknya

Kabin mewah Civic Turbo

Kabin mewah Civic Turbo

Fitur Keselamatan Terstandar Internasional

Sama seperti mobil-mobil Honda high-end lainnya, Honda Civic Turbo punya berbagai fitur keselamatan canggih yang sangat dibutuhkan saat ini. Beberapa di antaranya adalah sebagai berikut.

Fitur keselamatan Civic Turbo terstandarisasi

Fitur keselamatan Civic Turbo terstandarisasi

  • Brake Override System
    Karena mobil sedan ini bertransmisi automatic, fitur keselamatan satu ini sangat berguna. Ia akan bekerja saat mobil mendeteksi upaya pengereman dalam keadaan mobil sedang melaju. Alhasil sistem akan memprioritaskan pengereman mobil untuk mengurangi kemungkinan terjadinya tabrakan.
  • Hill Start Assist
    Fitur ini akan bekerja otomatis ketika mobil berhenti di tanjakan dan pengemudi berupaya memindahkan kaki dari pedal rem ke pedal gas.
  • Electric Parking Brake
    Pengemudi dapat mengerem dengan sempurna dengan hanya menekan tombol Electric Parking Brake yang terletak di dekat paddle shift.
  • ISOFIX & Tether
    Fitur ini dikhususkan bagi Anda yang memiliki bayi dan perlu mendudukkannya di bangku tersendiri. ISOFIX & Tether akan menjamin keselamatan bayi Anda selama perjalanan dengan maksimal.
  • Emergency Stop Signal
    Seperti namanya, fitur ini bekerja dengan cara memberikan sinyal peringatan ke kendaraan belakang saat mobil Anda berhenti secara tiba-tiba. Namun, fitur ini akan berfungsi ketika mobil berjalan dalam kecepatan 60 km/jam atau lebih.
  • Sistem rangka kuat GCON (G-Force Control) + ACE
  • 6 airbags
  • Anti-Lock Braking System, Electronic Brake-Force Distribution, dan Brake Assist untuk pengereman kendaraan lebih maksimal
  • Vehicle Stability Assist
    Fitur yang bekerja untuk mencegah oversteering atau understeering di jalan tikungan
  • Immobilizer dan Sistem Alarm

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Modifikasi

Last updated on 1 Agustus, 2023 Selalu ada hal menarik dan khas dari tren modifikasi mobil keluaran tahun ’90-an. Autos.id – Mobil produksi tahun...

Daftar Harga Mobil

Last updated on 1 Agustus, 2023 Ternyata, mencari mobil bekas dengan harga di bawah Rp80 juta masih ada. Simak selengkapnya. Autos.id – Untuk mereka...

Tips

Last updated on 26 Mei, 2023 Honda Civic Type R merupakan salah satu mobil yang sangat diidamkan dan diminati oleh masyarakat Indonesia. Autos.id –...

Mobil

 Autos.id – PT Honda Prospect Motor (HPM) memberikan informasi bahwa akan dirilisnya mobil baru hari ini Kamis, 30 Maret 2023. Kabar ini beredar lewat akun...

error: Content is protected !!