Connect with us

Hi, what are you looking for?

Neta

NETA Serahkan 100 Unit NETA V Perdana Kepada Konsumen

NETA V HO Ceremony

Jakarta, Autos.id  –  PT Neta Auto Indonesia (NETA) mengadakan upacara serah terima perdana secara simbolis untuk produk NETA V di diler NETA Kelapa Gading, Jakarta Utara. Acara di dua diler tersebut dihadiri oleh Mr. Zhang Yong selaku Co-founder & CEO of NETA Auto, di mana NETA secara langsung menyerahkan 100 unit NETA V kepada para konsumen yang telah melakukan pemesanan melalui sistem pre-book yang dibuka sejak acara GIIAS 2023 lalu.

Momentum ini juga secara resmi menandai distribusi unit NETA V ke seluruh konsumen di wilayah Indonesia.

“Momen ini tidak hanya sebatas penyerahan unit, tetapi juga menjadi kesempatan bagi NETA untuk mengenal langsung dengan para konsumen yang hadir, mendengarkan aspirasi mereka, dan memotivasi kami untuk terus mengembangkan kendaraan listrik yang canggih dan inovatif. Sebagai salah satu pasar penting di wilayah ASEAN, Indonesia telah memberikan dukungan positif kepada NETA sejak debut pertama kali di Tanah Air.” Ujar Mr Zhang Yong, selaku Co-founder & CEO of NETA Auto di Jakarta, baru-baru ini.

Perwakilan konsumen yang menerima 100 unit perdana NETA V

Dalam rangkaian acara, Mr. Zhang Yong, CEO NETA Global dan Mr. Jason Ding selaku Managing Director PT NETA Auto Indonesia melakukan sesi penyerahan unit secara simbolik kepada 15 konsumen NETA yang telah hadir. NETA berhasil memikat pecinta otomotif dengan membukukan lebih dari 250 SPK NETA V. Dan di awal November, NETA pun telah memulai melakukan pengiriman unit kepada konsumen secara bertahap.

Tidak hanya fokus pada pengembangan produk dengan teknologi dan inovasi yang canggih, NETA juga menegaskan komitmennya untuk mengembangkan jaringan diler di beberapa wilayah di Indonesia dengan menargetkan 10 diler yang akan rampung hingga akhir tahun 2023. Langkah ini tentunya tidak hanya untuk memperluas jangkauan konsumen, namun juga memberikan kemudahan bagi mereka yang ingin memiliki mobil listrik NETA, serta menikmati layanan purnajual yang premium.

Upaya NETA untuk melebarkan sayap di Tanah Air juga menunjukan keseriusannya sisi produksi. NETA akan memulai perakitan lokal kendaraan listrik NETA V dalam bentuk Completely Knocked Down (CKD) dengan bekerja sama bersama PT Handal Indonesia Motor yang akan mulai beroperasi pada Q2 tahun 2024.  Langkah ini tidak hanya bertujuan untuk meningkatkan ketersediaan produk secara lokal, tetapi juga mendukung pertumbuhan industri manufaktur dalam negeri.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.

Baca Juga

Neta

Pre-Book Sekarang dengan Harga Rp 200 Jutaan Jakarta, Autos.id  – PT NETA Auto Indonesia resmi memperkenalkan salah satu produk terbaru mereka sebagai pre-launch, yaitu...

Neta

Last updated on 26 April, 2024 Jakarta, Autos.id  – PT NETA Auto Indonesia nmerayakan acara line off celebration sebagai upacara simbolik peresmian produksi NETA...

Neta

Jakarta, Autos.id  –  Era mobil listrik semakin menunjukkan popularitasnya di kalangan masyarakat Indonesia. Berbagai merk, model, dengan segudang fitur teknologi pintar yang canggih semakin...

Neta

Last updated on 12 April, 2024 Autos.id – Memasuki penghujung Ramadhan, sudah siapkan mobil untuk mudik ke kampung halaman? Kabar gembira bagi Anda yang...

error: Content is protected !!