Connect with us

Hi, what are you looking for?

Berita Otomotif

Kawasaki KLX 150 2017 Kini dapat 4 Warna Baru

Kawasaki KLX 150 2017

Last updated on 18 November, 2021

Kawasaki KLX 150 2017 kini mendapat empat warna baru dan dari empat model yang disediakan, yakni KLX 150, KLX 150BF, KLX 150BF SE, KLX 150BF SE.

Jakarta, Autos.id – PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) merilis warna baru untuk Seri KLX 150 yang ditawarkan ke publik otomotif Indonesia. Kawasaki KLX 150 2017 kini hadir dalam empat pilihan yakni Kawasaki KLX 150, KLX 150B SM Extrime 2017, Kawasaki 150FB SE 2017 dan Kawasaki KLX 150FB.

Untuk Kawasaki KLX 150 dan Kawasaki KLX 150FB standar ditawarkan dengan pilihan warna Hitam dan Hijau dengan perubahan grafis yang lebih menarik pada bagian tangki hingga samping bodi. Semuanya diperkenalkan berbarengan dengan ajang Jakarta Fair 2017 di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat.

“Kawasaki KLX150 dibanderol dengan harga Rp 28,8 juta, Kawasaki KLX 150BF Rp 32,4 juta, Kawasaki 150BF SE Rp 34,1 juta dan Kawasaki KLX 150BF SE Extreme Rp 34,5 juta”

Sementara untuk Kawasaki KLX 150BF SE Extreme ditawarkan dalam warna Blue-Yellow dan Blue-Orange yang akan membuatnya terlihat lebih segar dan menggoda para penyuka motor cross di Tanah Air.

Baca juga: Duel Motor Off-Road Kawasaki KLX 150 Vs Honda CRF 150

Kawasaki KLX 150 2017

KLX 150BF SE

Seri Kawasaki KLX 150 2017 tetap menggendong mesin 144 cc satu silinder berpendingin udara. Menggunakan gearbox 5 percepatan berteknologi SOCH. Kawasaki KLX150 dibanderol dengan harga Rp 28,8 juta. Sementara Kawasaki KLX 150BF Rp 32,4 juta, Kawasaki 150BF SE Rp 34,1 juta dan Kawasaki KLX 150BF SE Extreme Rp 34,5 juta.

Baca juga: Daftar Harga Motor Baru Kawasaki Juni 2017

Kawasaki KLX 150 2017

KLX 150 Green

Kawasaki berharap keempat warna baru pada keempat model motor cross Kawasaki ini akan menarik minat pecinta motor touring cross sehingga menambah rasa percaya diri penunggangnya yang menginginkan pengalaman berkendara yang berbeda.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Berita Otomotif

Autos.id – Jika biasanya kita mengenal produsen Kawasaki dengan spesifikasi kendaraan roda dua yang mumpuni, ternyata perusahaan otomotif asal negeri Jepang ini juga mempunyai...

Kawasaki

Motor bebek rasa Ninja! Itulah jargon Kawasaki ZX130, motor bebek besutan KMI, dengan berbagai keunggulan. Autos.id – PT Kawasaki Motor Indonesia sebelumnya telah mencoba...

Kawasaki

Last updated on 13 September, 2023 Inilah sejarah, spesifikasi, dan generasi Kawasaki Kaze, motor bebek legendaris dari KMI. Autos.id – Saat ini, Kawasaki lebih...

Kawasaki

Last updated on 14 September, 2023 Cari motor sport dengan performa tinggi? Kawasaki Ninja H2 bisa jadi pilihan terbaik. Autos.id – Kawasaki memiliki model...

error: Content is protected !!