Connect with us

Hi, what are you looking for?

Berita Otomotif

BMW Luncurkan Varian Terbaru Dari All New 320i Sport

Jakarta, Autos.id  –  Belum lama ini di Jakarta, BMW Indonesia meluncurkan varian kedua sang legenda dari Sheer Driving Pleasure di Indonesia, yaitu All-new BMW 320i Sport. Hadir dengan teknologi mesin dengan efisiensi tinggi, inovasi dalam hal keamanan dan kenyamanan, driving assistance dan beragam inovasi lainnya  menjadikan BMW Seri 3 tetap menjadi tolak ukur di segmennya.

Sebagai legenda, BMW Seri 3 wakili inti dari jajaran kendaraan brand ini dengan telah terjual lebih dari 15 juta unit di seluruh dunia dan menjadi detak jantung brand BMW. Ketika BMW Seri 3 generasi pertama diluncurkan pada tahun 1975, ia secara bersamaan menghidupkan sebuah segmen kendaraan baru; konsep sedan sport, dan merupakan momentum bagi BMW Seri 3 untuk menjadi model paling sukses BMW – status yang dipertahankan hingga hari ini.

Hadir dengan desain dinamis, handling terbaik, efisiensi luar biasa, dan fitur inovatif, pertahankan karakteristik khas BMW Seri 3, bahkan diangkat ke level yang lebih tinggi.

“Salah satu fitur andalan dari The all-new BMW 3 Series adalah BMW Laserlight yang sebelumnya hanya ada di BMW Seri 7 untuk kenyamanan dan keamanan dalam berkendara,” jelas Ramesh Divyanathan, President Director BMW Group Indonesia.

All-new BMW 320i Sport menawarkan banyak teknologi baru, mesin 2.0 liter, empat-silinder ini menghasilkan output maksimum 184 hp, sementara torsi puncak adalah 300 Nm. Peningkatan output dan torsi tambahan dibandingkan dengan mesin pendahulunya adalah hasil dari optimalisasi system mesin BMW TwinPower Turbo terbaru yang terdiri dari twin-scroll turbocharger, high precision injection, direct petrol injection, VALVETRONIC fully variable, valve timing dan double-VANOS variable camshaft timing.

Sistem injeksi dengan presisi tinggi memastikan supply bahan bakar terbaik dan pembakaran yang bersih, pompa bahan bakar yang baru menghasilkan tekanan maksimum 350 bar, versi sebelumnya 200 bar.

Kecepatan 0 hingga 100 km/jam dapat dicapai dalam 7.1 detik, hasil peningkatan efisiensi dengan konsumsi bahan bakar gabungan 15.9 km/l dan angka emisi CO2 144 g/km.

Desain eksterior: Sporty dan Dinamis

Kendaraan ini 76 mm lebih panjang dari pendahulunya (4.709 mm), 16 mm lebih lebar (1.827 mm) dan hanya 1 mm lebih tinggi (1.442 mm). Selain itu, jarak sumbu roda yang lebih panjang 41 mm (2.851 mm) dan peningkatan lebar kendaraan (depan: + 43 mm, belakang: 21 mm).

BMW kidney grille yang besar dan lampu-lampu depannya merupakan tema dominan di bagian ujung depan mobil. BMW laserlight hadir sebagai standar dimana teknologi ini sebelumnya hanya hadir di BMW Seri 7. BMW merupakan satu-satunya brand yang menghadirkan fitur laserlight di segment kendaraan premium ukuran sedang. Baik lampu kabut depan LED maupun air curtains terintegrasi ke dalam air intake, menggunakan desain NACA yang telah terbukti di dunia motorsports.

Interior: Mewah dengan nuansa sporty

Interior All-new BMW Seri 3 memiliki kabin luas bersama dengan fokus kokpit pada pengemudi, tingkatkan konsentrasi pengemudi pada jalan. Fitur pengontrol dikelompokkan ke dalam  panel yang terstruktur dengan jelas. Tombol start/stop mesin kini terletak di panel kontrol yang baru dan berada di konsol tengah, di mana tuas perpindahan gigi atau tuas pemilih yang juga baru dirancang bergabung dengan iDrive Controller dan tombol-tombol untuk unit Driving Experience Control.

Ruang yang diperluas untuk bahu dan siku di kursi depan serta ruang kaki tambahan, kenyamanan kursi, dan kemudahan akses masuk dan keluar, semua berkontribusi pada rasa lapang di interior. Selain itu, ruang bagasi 480 liter dan buka tutup otomatis dari All-New BMW Seri 3 tawarkan kenyamanan dan fungsionalitas kendaraan.

All-New BMW Seri 3 menggunakan pilihan sistem bantuan inovatif yaitu park distance control dan kamera tampak belakang membantu pengemudi melakukan manuver dan memasuki/keluar dari tempat parkir. Proses parkir yang lebih mudah juga hadir dengan adanya park assist, yang mengambil alih kemudi, akselerasi, pengereman, dan perubahan gigi dengan transmisi steptronic saat masuk dan keluar slot parkir pararel dan lateral.

Fitur andalan terbaru salah satunya adalah reversing assistant, di mana The all-new BMW Seri 3 dapat mundur kembali ke posisi semula secara otomatis dengan jarak 50 m, dengan rute yang sama saat bergerak maju. Fitur ini berguna saat pengendara menghadapi rintangan di depan dan harus kembali dengan posisi mundur.

All-new BMW 320i Sport akan tersedia di dealer resmi BMW Indonesia dengan harga  Rp 849.000.000 off-the-road. Setiap unit kendaraan dilengkapi dengan BMW service inclusive, yang meliputi pemeliharaan rutin tanpa biaya selama 5 tahun atau 60.000 km, tergantung mana yang lebih dulu, serta garansi 36 bulan tanpa batasan jarak tempuh.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Reviews

Jakarta, Autos.id  –  Jelang akhir tahun, BMW Indonesia hadirkan penyegaran dari Sport Activity Vehicle (SAV), New BMW X5 yang juga merupakan favorit pelanggan di...

Mobil

BMW Indonesia Hadirkan Pengalaman Premium Hasil Kerjasama Strategis dengan Bluebird Group. Jakarta, Autos.id  –  Baru-baru ini, BMW Indonesia membuat terobosan baru yaitu mengumumkan kolaborasi...

Mobil

BMW i7 sendiri bakalan bawa banyak hal baru terutama pengalaman bagi penumpang Autos.id – Fakta Menarik BMW i7 merupakan model terbaru yang sama sekali...

Berita Otomotif

BMW Indonesia Perkuat Posisi di Pasar Indonesia dan Kembangkan Bisnis di Luar Jabodetabek. Palembang. Autos.id  –  Bekerjasama dengan PT Tunas Mobilindo Parama (@bmwtunas), BMW...

error: Content is protected !!