Last updated on 19 Januari, 2025
Autos.id – BMW Indonesia memulai tahun 2025 dengan Annual Press Conference bertema The Year of X. Acara ini sekaligus menandai pembukaan BMW Xperience di Plaza Senayan, yang berlangsung dari 17 hingga 19 Januari 2025. BMW Xperience sendiri hadirkan serangkaian produk BMW X Series untuk konsumen mencoba, lihat dan test drive di fasilitas X-Ramp yang tersedia di parkiran Plaza Senayan.
Peter “Sunny” Medalla, President Director BMW Group Indonesia, menyampaikan pencapaian BMW di 2024. “Kami bangga BMW kembali memimpin segmen premium di Indonesia dengan pangsa pasar 39%. Sebanyak 3.792 unit kendaraan BMW berhasil dikirimkan, mempertahankan posisi kami sebagai brand otomotif premium nomor satu di Indonesia.”
BMW juga mencatat dominasi di segmen kendaraan listrik premium dengan pangsa pasar 57%. “Ini membuktikan lebih dari setengah pembeli EV premium di Indonesia memilih BMW, karena kami menghadirkan mobilitas masa depan,” tambahnya. Model BMW X menyumbang 45% dari total penjualan, dengan pertumbuhan BMW X1 sebesar 55%.
Jodie O’tania, Director of Communications BMW Group Indonesia, menjelaskan rencana tahun ini. “BMW Indonesia akan menghadirkan rangkaian kendaraan BMW X terbaru dan penawaran menarik. The Year of X mereka rayakan dengan BMW Xperience, di mana pelanggan dapat menikmati lini BMW X, termasuk BMW iX1 dan BMW iX40.”
Penawaran Istimewa di BMW Xperience
Setiap pembelian unit BMW selama acara ini berhak mendapatkan voucher Pelita Air hingga Rp10 juta, Samsung Galaxy Earbuds SE, dan BMW Original Lifestyle. Penawaran khusus untuk model tertentu meliputi:
- BMW X1: cicilan mulai Rp15 jutaan & Buy Back Guarantee
- BMW X3: bunga 0% selama 3 tahun
- BMW iX: bunga rendah 2,88%
Harga mulai dari Rp917 juta untuk BMW X1 hingga Rp2,5 miliar untuk BMW X7 (off-the-road). Semua kendaraan lengkapi dengan BMW Service Inclusive Plus, garansi hingga 5 tahun, dan perlindungan ban.
BMW Indonesia 2025 kali ini mencoba dengan BMW Xperience adalah kesempatan sempurna untuk mengeksplorasi inovasi dan performa kendaraan BMW X. Xplore Innovations, Xciting Offers.
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.