Connect with us

Hi, what are you looking for?

Berita Otomotif

BMW Edisi Khusus ke-100 Jadi BMW dengan Nama Terpanjang

BMW Individual M760Li THE Next 100 Years Edition

BMW Individual M760Li THE Next 100 Years Edition merupakan nama yang diberikan oleh BMW untuk model Seri 7 edisi ulang tahun ke-100 mereka.

Munich, Autos.id – BMW akan memperkenalkan sebuah mobil edisi khusus yang akan diproduksi secara terbatas. Mobil ini pun cukup mendapat perhatian karena memiliki nama super panjang yang pernah diberikan BMW.

Indianautoblog, Kamis (30/03/2017) menyebutkan nama mobil tersebut adalah BMW Individual M760Li THE Next 100 Years Edition yang masuk dalam seri unit peringatan 100 tahun BMW. Mobil ini rencananya hanya akan diproduksi 100 unit.

BMW Individual M760Li THE Next 100 Years Edition ini rencananya akan diluncurkan pada 19 April 2017 di ajang BMW klasik di Munich, Jerman

BMW Individual M760Li THE Next 100 Years Edition ini rencananya akan diluncurkan pada 19 April 2017 di ajang BMW klasik di Munich, Jerman. Mobil ini akan memikul mesin V12 dan menjadi edisi Seri 7 yang tampak mewah dengan sistem pengecetan “Centennial Blue Metallic”.

BMW Individual M760Li THE Next 100 Years Edition

Seri 7 Edisi 100 Tahun BMW

Untuk interior BMW mengaplikasikan Black Piano Finish interior trim, floor console dan jok putih secara menyeluruh pada kabin, sehingga terlihat sangat kontras.

BMW Individual M760Li THE Next 100 Years Edition menggendong mesin 6.6-Liter TwinPower Turbo Biturbo bensin V12 yang mampu menghasilkan power 610 hp dengan torsi 800 Nm. Akselerasi BMW M760Li xDrive V12 mampu mencapai 100 Km hanya dalam waktu 3,7 detik dengan kecepatan puncak dibatasi secara elektronik pada 250 km/jam.

BMW Individual M760Li THE Next 100 Years Edition

Interior Pakai Aksen Hitam

Mobil edisi khusus 100 tahun BMW ini bakal dibanderol dengan harga selangit mengingat kemewahan dan ekslusifitas yang diusungnya. Selain meluncur di Munich, BMW juga akan membawanya ke India.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

BMW

Last updated on 18 Juli, 2023 BMW E30 merupakan salah satu mobil klasik yang tak lekang oleh zaman. Autos.id – Kehadiran film ‘Catatan Si...

Tesla

Autos.id – Pameran otomotif bergengsi, Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023, yang dibuka di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat pada Kamis 16 Februari 2023. Acara...

Mobil

Autos.id – BMW Seri 7 meluncur dari Sunter! sebuah pernyataan menarik dari sebuah pabrik yang berdiri lama sekali. Pabrik ini menjadi saksi bisu kehadiran...

Mobil

Autos.id – BMW Concept Touring adalah sebuah kendaraan minimalis dan elegan yang pernah BMW buat selama ini. Bahkan desainnya sama persis dengan model Z3...