Connect with us

Hi, what are you looking for?

Reviews

New Vespa GTS Hadir Dengan Karakteristik Terbaru

Last updated on 7 Juli, 2023

Jajaran keluarga GTS yang legendaris kini menawarkan karakteristik berbeda untuk memenuhi kepribadian Vespisti yang beragam: Klasik, Sporty, dan Pecinta teknologi

Jakarta, Autos.id  –  Baru-baru ini, PT Piaggio Indonesia meluncurkan keluarga New Vespa GTS. Vespa GTS (Granturismo Sport) adalah salah satu kendaraan roda dua yang paling dicintai di dunia yang mengikuti jejak legendaris “Vespone”, sebuah nama yang diberikan kepada Vespa dengan body besar dan lebar serta berbahan baja

Vespa GTS terbaru hadir dalam tiga versi yang masing-masing memiliki karakteristiknya sendiri, yaitu Vespa GTS Classic yang berkelas dan elegan, Vespa GTS SuperSport yang tangguh, dan Vespa GTS Super Tech yang memiliki teknologi terkini.

Marco Noto La Diega Managing Director and Country CEO of PT Piaggio Indonesia

Marco Noto La Diega Managing Director and Country CEO of PT Piaggio Indonesia, mengatakan, dari generasi ke generasi, Vespa selalu hadir dengan produk otentik yang menjadikannya ikon gaya hidup dan bentuk ekspresi kepribadian pengendara. Vespa selalu berevolusi untuk mewakili keunggulan Vespa dalam dalam setiap aspek secara sempurna, termasuk desain, performa, dan teknologi.

“Kini, Vespa GTS telah menjadi ikon unstoppable greatness, menawarkan detail teknis yang memuaskan, keamanan terbaik, dan kenyamanan,” tegasnya.

Versi dan warna

Vespa GTS Classic terbaru terlihat melalui kombinasi warna metalik cerah yang mencerminkan keaslian Vespa yang sesungguhnya. Setiap detail diperhatikan dan dilengkapi dengan detail chrome baik dari profil bodi, detail pada bagian kemudi, pegas suspensi depan, bingkai lampu depan, hingga penutup knalpot.

Jok berwarna abu-abu dengan jahitan senada serta motif vertikal yang diberikan dengan teknik heat-seal dan detail pegangan tangan, serta karet pijakan kaki berwarna abu-abu yang serasi dengan warna velg-nya memberikan kesan yang elegan. Vespa GTS Classic tersedia dalam pilihan warna Green Relax, Black Vulcano and Beige Sabbia.

Vespa GTS Super Sport terbaru terlihat jelas melalui velg berwarna abu-abu dengan grafis khusus dan berbagai detail hitam, mulai dari profil yang melingkari bodi. Detail pada kemudi serta sentuhan tampilan karbon yang baru dan lebih agresif dengan dekorasi oranye berkilau.

Jok hitam juga menonjol dengan motif horizontal yang didapat dengan teknik heat-seal dan jahitan ganda oranye neon yang kontras. Terdapat empat pilihan warna yang diperkaya dengan grafis khusus baru yaitu White Innocenza, Orange Tramonto and Green Olive dan Black Opaco.

Vespa GTS Super Tech merupakan varian teratas dari model Vespa GTS, Vespa GTS Super Tech tarbaru terlihat menonjol dengan sentuhan abu-abu satin chrome yang khas, velg berwarna senada dengan sentuhan akhir berlian, dan pilihan warna matte dengan grafis khusus, seperti Grey Quarzo matt dan Blue Deep.

Beberapa elemen kontras yang unik termasuk dekorasi penutup kemudi dan pegas suspensi depan yang dicat dengan warna hijau neon. Joknya pun menampilkan detail “hi-tech” dengan lapisan ganda dan jahitan dua warna dengan bagian yang berwarna hijau neon.

Baca juga: Siapa Sangka 7 Vespa Klasik Ini Jadi Buruan Kolektor?

Instrumen LCD baru dan sistem tanpa kunci

Sistem konektivitas VESPA MIA telah menjadi standar pada Vespa GTS Super Sport dan Vespa GTS Super Tech, namun menjadi aksesori opsional untuk Vespa GTS Classic. Untuk mendukung sistem tersebut, Vespa Super Sport dan Vespa GTS Classic dilengkapi dengan dasbor Analog-LCD yang baru.

Dengan mempertahankan tampilan speedometer analog yang khas, Vespa GTS kini juga dilengkapi dengan layar LCD 3 inci yang dapat menampilkan berbagai data perjalanan seperti kecepatan maksimum, kecepatan rata-rata, konsumsi bahan bakar instan, konsumsi bahan bakar rata-rata, jarak tempuh, dan status pengisian baterai dan segala notifikasi termasuk panggilan, pesan dan musik dapat dengan mudah dikendalikan dengan joystick yang terletak pada sisi kanan stang kemudi.

Pada Vespa GTS Super Tech, layar TFT juga berfungsi sebagai sistem navigasi yang akan menemani pengendara sepanjang rute yang telah diatur sebelumnya dalam aplikasi Vespa. Navigasi ini akan memberikan petunjuk dalam bentuk piktogram. Selain menawarkan fungsi infotainment dan navigasi, aplikasi ini juga merupakan sumber informasi yang berguna mengenai status kendaraan, parameter berkendara, dan statistik perjalanan yang dapat dilihat pada smartphone.

 

 

Dengan adanya teknologi VESPA MIA, pengendara dapat menikmati perjalanan dengan Vespa GTS lebih optimal, baik di perkotaan maupun di pedesaan. Dengan sistem keyless, pengendara dapat menyalakan mesin dengan praktis tanpa perlu menggunakan kunci tradisional. Sistem ini juga memudahkan pengendara membuka jok dan mengunci kolom kemudi. Semuanya dapat dilakukan dengan menggunakan remote control di saku pengendara.

Bagi yang tertarik dengan Vespa GTS dan jajaran Vespa lainnya, PT Piaggio Indonesia mengundang untuk mengunjungi jaringan dealer Motoplex yang tersedia di 55 lokasi di seluruh Indonesia.

Baca juga: Harga Motor Vespa Matic 2023 Terbaru

 

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Reviews

Sepuluh tahun sejak kehadiran pertamanya, kini Vespa 946 hadir dan mengadopsi corak ikonis kelinci yang diambil dari kalender lunar 2023 Jakarta, Autos.id  –  PT...

Moto Guzzi

Moto Guzzi V7 Stone Special Edition hadir dengan mengusung peningkatan performa dan desain khusus tanpa meninggalkan karakter otentik yang dicintai penggemar Moto Guzzi. Jakarta,...

Motor

Last updated on 29 Agustus, 2023 Jakarta, Autos.id  –  Mengusung teknologi dan fitur yang belum pernah ada sebelumnya, PT Piaggio Indonesia resmi meluncurkan Vespa...

Motor

Perkuat Pasar di Jawa Timur Melalui Pembukaan Dealer Motoplex di Madiun, menjadi Dealer ke-57 di Tanah Air Madiun, Autos.id  – PT Piaggio Indonesia membuka...

error: Content is protected !!