Connect with us

Hi, what are you looking for?

Nissan

Nissan Juke Black Pearl Edition Terinspirasi Pirates of the Caribbean

Nissan Juke Black Pearl Edition

Nissan Juke Black Pearl Edition merupakan varian terbatas dari Juke yang dipasarkan hanya 1.250 unit hanay di Amerika dan Kanada.

Amerika Serikat, Autos.id – Nissan Amerika Serikat (AS) kembali menghidupkan model terbatas Nissan 280Z dalam tubuh Nissan Juke, yang booming pada tahun 1978 dengan tema Black Pearl Edition. Mobil yang identik dengan warna hitam pekat ini terinspirasi dari film seri Pirates of the Caribbean.

Dilansir Paultan, Rabu (16/11/2016) Nissan Juke Black Pearl Edition ini dilaburi dengan warna Black Pearl Metallic untuk menarik minat pasar yang akan memungkinkan Juke mendapat kesan berbeda dari model lain dikelasnya.

“Nissan Juke Black Pearl Edition hanya akan diproduksi 1.250 unit dan hanya akan dijual dengan format kuota”

Nissan Juke Black Pearl Edition hanya akan diproduksi 1.250 unit dan hanya akan dijual dengan format kuota. Untuk Amerika, Nissan akan menyiapkan 1.000 unit dan di Kanada akan mendapat 250 unit. Tidak ada harapan bagia pasar Asia untuk mendapat jatah Nissan Juke edisi khusus ini.

Nissan Juke Black Pearl Edition

Interiornya Juga Penuh Nuansa Hitam

Nissan akan menawarkan dua model Black Pearl Edition untuk pembeli yakni model all-wheel drive dan front wheel drive dengan kapasitas mesin 1.6-liter dan turbocharged empat silinder yang dipasangkan dengan Nissan Xtronic CVT dengan power 188 hp dan torsi 240 Nm.

Mobil ini sangat menarik karena warna kontras yang menonjol. Eksterior Juke ini berwarna hitam dengan siluet putih pada bumper sekitar lampu depan. Warna putih juga diaplikasikan pada gagang pintu, cover spion, dan spoiler belakang. Kaki-kaki Nissan Juke Black Pearl ini dibalut velg itam ring 17 dengan ukuran ban 215/55.

Nissan Juke Black Pearl Edition

Aksen Putih Hanya Minimalis

Interior Juke Black Pearl Edition dilengkapi kursi depan dibungkus kulit hitam dengan jahitan putih. Warna putih sebagai pemanis disisip pada beberapa bagian seperti rim, switch power window, konsol tengah, ventilasi udara, shift knob dan roda kemudi.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Berita Otomotif

Siap dipasarkan di Indonesia, spesifikasi Nissan Sakura EV sangat menarik dan jadi pesaing berat Wuling Air EV. Autos.id – Nissan Sakura telah resmi diluncurkan...

Mobil

Last updated on 1 Maret, 2024 Autos.id – Perkembangan mobil listrik di Indonesia mampu menghadirkan tren yang cukup positif di pasarannya. Lewat adanya sisi...

Daftar Harga Mobil

Last updated on 24 Januari, 2024 Mobil SUV masih menjadi primadona untuk masyarakat Indonesia, entah mobil baru atau bekasnya. Autos.id – SUV adalah singkatan...

Daftar Harga Mobil

Berikut adalah daftar terbaru harga mobil Nissan per bulan Oktober 2023 Autos.id – Siapa yang tidak mengenal merek mobil Nissan? Merek kendaraan roda empat...

error: Content is protected !!