Connect with us

Hi, what are you looking for?

Komparasi

Toyota Innova vs Hyundai Custo, Medium MPV Mana Pilihan Anda?

Toyota Innova vs Hyundai Custo, Mana Medium MPV Pilihan Anda?

Meskipun tidak dijual di Indonesia, Hyundai Custo bisa menjadi mobil yang mengancam keberadaan Toyota Innova di segmen Medium MPV. Sehingga akan menarik andai Hyundai Custo bisa dimasukan Hyundai ke pasar tanah air.

Autos.id – Di Indonesia, Toyota Innova atau yang kita kenal juga dengan Toyota Kijang Innova tidak memiliki rival yang banyak dikelasnya. Semenjak Isuzu Panther disuntik mati, praktis rival terdekat dari mobil ini hanyalah Wuling Cortez. Padahal di Tiongkok sana, ada sebuah produk Medium MPV yang bisa menjadi ancaman dari Toyota Innova yaitu Hyundai Custo. Meskipun brand dari Korea, tetapi Hyundai juga menyiapkan sebuah mobil khusus yang di develop untuk pasar Tiongkok.

Kali ini Autos.id akan membedah secara mendalam Toyota Innova dan Hyundai Custo dari berbagai aspek yang mungkin perlu anda perhatikan.

Toyota Innova vs Hyundai Custo, Mana Medium MPV Pilihan Anda?

Bagian Depan Hyundai Custo

Ekserior

Dimulai dari desain, Toyota Innova memang memiliki desain yang cukup lama. Mengingat mobil ini sudah ada sejak tahun 2016 di generasi keduanya meskipun sudah mengalami facelift di tahun 2020. Di versi Facelift ini bisa dibilang mobil ini mengadopsi grill dari Toyota Hilux yang membuat kesan gagah mobil ini semakin terasa.

Hal ini semakin diperkuat fakta Toyota Innova memang masih menggunakan sasis ladder frame, berbeda dengan Hyundai Custo yang sudah menggunakan sasis monokok yang nanti akan kami jelaskan. Kebagian samping, sejak generasi kedua Innova atau Kijang generasi keenam ini, memang mobil ini jauh lebih membulat dengan jendela belakang yang terlihat cukup unik. Berbeda dengan Hyundai Custo, Toyota Innova tidak menggunakan silding door alias pintu geser elektrik.

Toyota Innova vs Hyundai Custo, Mana Medium MPV Pilihan Anda?

Bagian Depan Toyota Innova

Dibagian belakang, Toyota Innova juga masih menggunakan desain yang  kurang lebih masih mengotak dengan penggunaan lampu full halogen yang memang terlihat “old school”. Untuk beberapa varian, Toyota Innova sudah hadir dengan deffoger belakang dan serta spoiler sudah menjadi standard. Tidak ketinggalan antenna shark fin semenjak memasuki generasi kedua Innova tersebut.

Sekarang beralih ke Hyundai Custo, bagian depan mobil ini secara sekilas mengambil desain dari Hyundai Tucson. Tidak heran bahwa Hyundah Custo mengambil platform yang sama dengan Hyundai Tucson. Sehingga mobil ini menggunakan sasis monokok berpenggerak roda depan. Penggunaan grill serta lampu 2 tier seperti di Hyundai-Hyundai modern menjadi ciri khas utama dari mobil yang satu ini.

Toyota Innova vs Hyundai Custo, Mana Medium MPV Pilihan Anda?

Bagian Belakang Toyota Innova

Beralih ke bagian samping, harus diakui, Hyundai Custo memang jauh lebih modern. Mulai dari penggunaan spion yang menggunakan model tangkai serta desain yang lebih membulat dan modern. Serta perbedaan utama adalah penggunaan pintu geser elektrik yang jelas akan mempermudah akses masuk ke baris kedua.

Di bagian belakang, Hyundai Custo juga mengusung konsep yang sangat modern dengan penggunaan lampu belakang yang modern dengan penggunaan jenis LED modern. Serta yang menarik desain bagian belakang Hyundai Custo yang lebih modern membuat presensi mobil dari brand Korea Selatan ini cukup menarik untuk dilihat.

Toyota Innova vs Hyundai Custo, Mana Medium MPV Pilihan Anda?

Bagian Belakang Hyundai Custo

Interior

Berlanjut ke bagian interior, Toyota Innova dan Hyundai Custo mengambil pendekatan yang berbeda. Mulai dari Toyota Innova, desainnya memang lebih kaku serta memang banyak dipenuhi penggunaan bahan plastik di beberapa sisi yang membuat mobil ini masih mempertahankan mobil tahan banting. Serta desain dashboard yang kaku membuat mobil ini memang bukan untuk anda yang memang mennyukai kesan yang modern.

Berbeda dengan Hyundai Custo, kesan didalam interior mobil ini memang jaub lebih modern dengan penggunaan Head Unit seperti tablet yang membuat kesan jauh lebih futuristik. Selain itu Hyundai Custo sudah menggunakan transmisi model tombol lengkap dengan electronic parking brake dengan auto hold. Sedangkan Innova masih menggunakan tuas transmisi konvensional serta rem tangan model hidrolik yang terlihat sangat “old school”

Toyota Innova vs Hyundai Custo, Mana Medium MPV Pilihan Anda?

Interior Toyota Innova

Namun meskipun kedua mobil ini memiliki pendekatan yang berbeda disisi interior, kedua mobil ini sudah dilengkapi dengan Captain Seat untuk varian tertingginya. Dengan adanya Captain Seat dibaris kedua membuat kedua mobil ini memiliki keleluasan kabin yang sangat luas berkat adanya jarak antara jok kiri dan kanan dibaris kedua dan memudahkan akses masuk ke baris ketiga.

Tetapi yang perlu diketahui, Hyundai Custo memiliki captain seat yang jauh lebih nyaman dengan adanya sandaran tambahan yang menopang bagian kaki sehingga jauh lebih nyaman untuk diduduki. Sedangkan Captain Seat di Toyota Innova tergolong standard meskipun ketika diduduki masih tegolong nyaman. Kedua mobil ini sebenarnya juga memiliki AC disetiap row-nya sehingga semua orang yang berada di dalam kabin tetap merasakan aroma dingin dari AC tersebut.

Toyota Innova vs Hyundai Custo, Mana Medium MPV Pilihan Anda?

Interior Hyundai Custo

Berbicara mengenai fitur penunjang di interior, Hyundai Custo memiliki Dual Sunroof, sesuatu yang tidak dimiliki oleh Toyota Innova. Tetapi untuk menggantikan Sunroof, Toyota Innova memiliki fitur penunjang berupa Rear Seat Entertaiment yang diletakan dikonsol bawah deket arm rest bagian pengemudi depan yang memang terlihat kekecilan dan terlalu kebawah.

Fitur Safety

Selain fitur penunjang yang sudah kami sampaikan dibagian interior sebelumnya, mengenai fitur safety, memang harus diakui bahwa Toyota Innova termasuk kalah segala-galanya. Meskipun untuk fitur safety standard sama dilengkapi dengan ABS, EBD, BA, VSC, HAS, serta Airbag 7 khususnya untuk varian tertingginya. Tetapi untuk varian selain Venturer, hanya ada 3 airbag.

Sedangkan untuk Hyundai Custo, 6 airbag sudah hadir sebagai standard di seluruh variannya. Serta yang paling penting adalah Hyundai Custo varian tertinggi sudah dilengkapi dengan fitur radar Hyundai Smartsense. Fitur Radar ini juga tergolong komplit sepeti Blind Spot Monitoring, Lane Departure Warning, Lane Keep Assist, Autonomous Breaking, Adaptive Cruise Control, Rear Cross Traffic Alert dan beberapa fitur radar lainnya yang di Toyota Innova tidak ada sama sekali.

Spesifikasi Mesin, Transmisi, dan Penggerak

Baik Toyota Innova dan Hyundai Custo memiliki perbedaan signifikan pada bagian spesifikasi. Mulai dari mesin, Toyota Innova memiliki 2 pilihan mesin yaitu mesin bensin dan diesel. Untuk mesin bensin menggunakan kapaistas 2.000 cc, 4 silinder NA dengan tenaga 139 Hp dan torsi sekitar 170 Nm. Sedangkan mesin diesel menggunakan kapasitas 2.400 cc, 4 silinder Tubo Diesel dengan teknologi VNT yang menghasilkan tenaga 150 Hp dan torsi 400 Nm.

Toyota Innova vs Hyundai Custo, Mana Medium MPV Pilihan Anda?

Baik mesin bensin dan diesel dari Toyota Innova ini sama-sama menggunakan penggerak roda belakang dengan pilihan tranmsisi 5 speed manual dan 6 speed otomatis berjenis torque-converter. Yang perlu diketahui untuk mesin bensin sendiri sudah digunakan sejak Innova generasi pertama dengan kali ini sudah menggunakan Dual VVT-i. Sedangkan mesin Diesel sendiri merupakan mesin Diesel terbaru dari keluarga GD Series Toyota.

Bagaimana dengan Hyundai Custo? Mobil ini juga memiliki 2 pilihan mesin yang sama-sama menggunakan mesin dari keluarga Smartstream dan menggunakan Turbocharged. Yang pertama adalah mesin 1.500 cc berkapasitas 168 Hp dengan torsi yang mencapai 253 Nm. Sedangkan pilihan yang kedua adalah mesin 2.000 cc yang bisa menghasilkan tenaga hingga 236 Hp dan torsi mencapai 353 Nm.

Toyota Innova vs Hyundai Custo, Mana Medium MPV Pilihan Anda?

Baik mesin 1.500 cc dan 2.000 cc Turbo ini menggunakan penggerak roda depan dengan transmisi otomatis 8 speed torque converter. Yang membedakan dengan Toyota Innova, Hyundai Custo tidak memiliki pilihan untuk transmisi manual serta pilihan mesin Diesel seperti yang ada di Toyota Innova yang dijual di Indonesia tersebut.

Harga

Berbicara mengenai harga, baik Toyota Innova yang dijual di Indonesia serta Hyundai Custo yang dijual di pasar Tiongkok memiliki range harga yang tergolong sangat mirip-mirip. Untuk Toyota Innova sendiri dijual mulai dari sekitar Rp 390 jutaan untuk varian G bensin bertransmisi manual hingga menembus Rp 500 jutaan untuk varian Innova Venturer diesel bertransmisi otomatis dengan fitur paling lengkapnya.

Sedangkan untuk Hyundai Custo sendiri di Tiongkok dijual mulai dari harga 169.800 Yuan atau setara Rp 384 jutaan untuk varian terendahnya. Sedangkan untuk varian tertingginya, Hyundai Custo dijual dengan harga 218.800 Yuan atau setara Rp 495 jutaan. Menurut anda mana diantara Toyota Innova dan Hyundai Custo yang menjadi medium MPV pilihan anda? Apakah anda setuju apabila Hyundai Indonesia juga menjual Custo di pasar Indonesia dan menjadi pesaing terkuat Innova di segmen Medium MPV Indonesia?

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Berita Otomotif

Last updated on 12 Desember, 2022 Meskipun sudah ada Toyota Innova Hybrid terbaru, tetapi masih banyak orang yang masih menyukai Toyota Innova Diesel generasi...

Komunitas

Last updated on 28 Oktober, 2022 Kopdar Ke-4 IC ini dikuti sekitar 500-an anggota dari beberapa chapter IC Surabaya, Autos.id  –  Gelaran ke-4 Kopdar...

Mobil

Adanya produk kembaran Toyota Innova generasi terbaru dari Suzuki ini menambah daftar produk kembar atau produk kerjasama antara kedua brand ini, khususnya di pasar...

Toyota

Menurut berbagai rumor yang beredar, Toyota Innova hybrid akan segera diluncurkan. Autos.id – Melihat dari berbagai kabar yang beredar, Toyota dirumorkan akan meluncurkan Innova...

error: Content is protected !!