Connect with us

Hi, what are you looking for?

Berita Otomotif

Resmi Meluncur, Berapa Harga Kawasaki ZX-4R?

Kawasaki ZX-4R.
Kawasaki ZX-4R. (Sumber: Kawasaki Thailand)

Last updated on 14 September, 2023

Setelah dinanti-nantikan, akhirnya Kawasaki resmi meluncurkan ZX-4R di Thailand dengan harga mencengangkan.

Autos.id – Kawasaki secara resmi meluncurkan motor baru mereka dalam segmen sport fairing. Motor tersebut adalah Ninja ZX-4R dengan mesin 400 cc, yang diperkenalkan di Thailand. Motor dengan empat silinder tersebut dijual mulai dari 320 ribu baht atau setara dengan Rp 42 juta.

Menurut Kawasaki Thailand, Ninja ZX-4R terinspirasi oleh motor 400 cc pada era 1980-an dan 1990-an yang memiliki ciri khas mesin yang mampu mengeluarkan suara melengking pada putaran mesin tinggi.

Tampilan Kawasaki ZX-4R.

Tampilan Kawasaki ZX-4R. (Sumber: Kawasaki Thailand)

Spesifikasi Kawasaki ZX-4R

Di zaman modern, mesin 400 cc menjadi jembatan antara motor 250 cc dan 600 cc. Namun, model 400 cc yang sudah ada dinilai tidak mampu memenuhi harapan konsumen. Oleh karena itu, Kawasaki memperkenalkan ZX-4R yang powerful dan berukuran kompak.

Ninja ZX-4R membawa revolusi 400 cc yang luar biasa dengan mesin In-Line Four baru yang menghasilkan tenaga 55 kW (75 PS), belum pernah terjadi sebelumnya. Mesin ini bisa mencapai putaran hingga 15.000 rpm.

Untuk memastikan bahwa Ninja ZX-4R sekecil dan senimble mungkin, mesin baru dipasang pada sasis dengan proporsi yang sama seperti konsep Ninja ZX-25R. Rangka teralis terbuat dari baja high-tensile, dan dilengkapi dengan komponen berkualitas tinggi seperti rem cakram depan ganda dan suspensi depan dan belakang yang kuat untuk memastikan handling, pengereman, dan karakter berkendara Ninja ZX-4R ideal.

Baca juga: Inilah Kawasaki Ninja ZX-6R 2024, Apa yang Berubah?

Kawasaki ZX-4R resmi meluncur.

Kawasaki ZX-4R resmi meluncur. (Sumber: Kawasaki Thailand)

Fitur Unggulan Kawasaki ZX-4R

Dalam hal fitur, motor ini dilengkapi dengan panel instrumen layar warna TFT yang terkoneksi dengan smartphone, serta mode pengendaraan terintegrasi yang menghubungkan kontrol traksi dan mode berkendara.

Varian SE dari Ninja ZX-4R dilengkapi dengan Kawasaki Quick Shifter dua arah, stopkontak USB (hanya tersedia pada ZX-4R SE), dan suspensi depan dengan preload yang dapat disesuaikan.

Varian Kawasaki ZX-4R.

Varian Kawasaki ZX-4R. (Sumber: Kawasaki Thailand)

Varian Kawasaki ZX-4R

Kawasaki Ninja ZX-4R dijual di Thailand dalam dua varian dan harga. Varian standar hadir dengan pilihan warna metallic spark black dan dijual seharga 320 ribu baht atau setara dengan Rp142 juta.

Sementara varian SE hadir dengan pilihan warna lime green/ebony dan dijual dengan harga 360 ribu baht atau setara dengan Rp159 juta.

Baca juga: Kawasaki Kaze: Sejarah, Spesifikasi, dan Varian

 

Sumber: Kawasaki Thailand

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Motor

Last updated on 4 April, 2024 Autos.id – Perlu diketahui bahwa di beberapa daerah di Indonesia memang pada saat ini tengah mendapatkan intensitas cuaca...

Motor

Last updated on 4 April, 2024 Autos.id – Kawasaki merupakan salah satu pabrikan otomotif yang selalu memilki daya tarik tersendiri untuk pasaran otomotifnya. Dalam...

BYD

BYD Seal hadir di Indonesia untuk menambah lini mobil listrik dengan berbagai keunggulan. Autos.id – BYD Motor Indonesia (BMI) memperkenalkan BYD Seal sebagai salah...

Berita Otomotif

Last updated on 15 Maret, 2024 Inilah detail spesifikasi, fitur, dan harga Peugeot 2008 tahun 2024. Autos.id – Peugeot 2008 hadir dengan desain yang...

error: Content is protected !!