Connect with us

Hi, what are you looking for?

Aksesoris

Corsa dan Achilles Aktif Dukung Dunia Sport Indonesia

Corsa- Achilles Aktif Dukung Olahraga Indonesia

Corsa dan Achilles sebagai ban asli Indonesia kini semakin populer di masyarakat karena didorong oleh keaaktifannya mensupport perkembangan olahraga nasional

Jakarta, Autos.id – PT Multistrada Arah Sarana (MSA) Tbk sebagai produsen ban lokal asli Indonesia terus menjaga konsistensinya untuk memberikan produk terbaik bagi konsumen di Indonesia. Tak hanya itu, produsen ban Achilles dan Corsa ini aktif mensupport perkembangan olahraga nasional baik sepak bola maupun event motorsport.

Verriandy, Dept head of National Sales MSA mengungkapkan dukungannya pada perkembangan dunia olahraga tanah air berupa menjadi sponsor belasan tim sepakbola diberbagai kota agar meningkatkan prestasi membanggakan negeri.

Tim-tim sepakbola yang disupport Corsa antara lain di Liga 1 ada PSMS Medan, Persib Bandung, Persija Jakarta, PSIS Semarang, Arema FC, Bali United, dan Liga 2 antara lain Persis Solo dan PSS Sleman serta Liga 3 Celebest FC dan Bogor FC.

“Bicara soal support kita di tim sepakbola di 11 kota yang sudah ada memang penjualan meningkat signifikan dan brand image produk semakin kuat di kota tersebut. Seperti Bali United misalnya, di Bali sendiri penjualan dan brand image Corsa semakin kuat di masyarakat”

Corsa- Achilles Aktif Dukung Olahraga Indonesia

Terkait dengan support yang diberikan pada tim-tim sepakbola dan perkembangan bisnis terutama peningkatan penjualan ban Corsa, Verryandi mengakui adanya peningkatan penjualan di kota-kota yang di support meski belum bisa memberikan angka detailnya.

“Bicara soal support kita di tim sepakbola di 11 kota yang sudah ada memang penjualan meningkat signifikan dan brand image produk semakin kuat di kota tersebut. Seperti Bali United misalnya, di Bali sendiri penjualan dan brand image Corsa semakin kuat di masyarakat,” katanya saat acara Buka Puasa dan Nobar Bola bersama Media dan Komunitas, beberapa waktu lalu.

Selain dukungan Corsa di ajang sepakbola, MSA juga memberikan dukungan di dunia motorsport baik tingkat nasional maupun internasional.

Corsa- Achilles Aktif Dukung Olahraga Indonesia

Tim-tim yang mendapat dukungan tim yang tergabung di ETCC 2000cc dan 3000cc seperti Privat Auto Garage yang digawangi pebalap Posma Pangabean dan Ivan Dumais di ETCC 3000, Gerry Nasution dari BMW Tim Astra, ABM Racing Team dan Jakarta Ban Racing Team.

Achilles juga ikut mendukung Kejurnas Drift dengan terlibat langsung dalam tim Achilles Radial dengan menurunkan pelabap andalannya seperti Amandio, ikhsan Utama dan Evan P dan sejumlah nama lainnya yang sudah malang melintang di sunia drifting Indonesia.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Balap

Hadirnya Nissan Z ini sebagai Safety Car untuk ajang balap Super GT ini menegaskan komitmen Nissan dalam dunia olahraga balap atau motorsport khususnya di...

Balap

Dunia seri motorsport pasti sudah tidak asing dengan formula 1 dan jaringan motorsport. Nama mereka sudah terkemuka di dunia sebagai platform digital terbesar di...

Balap

Last updated on 7 Agustus, 2019 Untuk ketiga kalinya, ban Achilles kembali menjadi sponsor ETCC, baik 2000 maupun 3000 Sentul, Autos.id  –   Keseruan balapan...

Berita Otomotif

Last updated on 19 Juli, 2018 Kejuaraan Drifting Nasional siap panaskan 5 kota di Indonesia. Melalui ajang ini, Intesport ingin memberikan dukungan untuk kemajuan...

error: Content is protected !!