Aki kering Delkor yang merupakan produksi Johnson Controls, sebuah perusahaan pembuat baterai otomotif, baru saja meraih predikat terbaik di Korea.
Seoul, Autos.id – Johnson Controls, pembuat aki kering Delkor, mendapatkan penghargaan tertinggi untuk kualitas dari Asosiasi Standar Korea (KSA).
Ini adalah tahun ke-11 perusahaan baterai otomotif tersebut terdaftar dalam Korea Standard Quality Excellence Index (KS-QEI). Johnson Controls memproduksi aki kering Delkor di Korea Selatan namun memasarkannya bukan cuma secara domestik.
Perusahaan juga menyalurkan produk bebas-perawatan (aki kering) ke pengecer di seluruh wilayah Asia Pasifik, termasuk Australia, Jepang, Taiwan, Malaysia, Indonesia, Vietnam, Filipina, Kamboja, Korea dan Timur Tengah.
“Ini adalah tahun ke-11 perusahaan baterai otomotif tersebut terdaftar dalam Korea Standard Quality Excellence Index (KS-QEI)”
“Kami memiliki sistem pengawasan otomatis yang solid. Hal ini memastikan Johnson Controls memiliki proses kontrol kualitas yang menyeluruh untuk memastikan konsistensi dalam memproduksi baterai dengan kondisi terbaik untuk berbagai kendaraan,” kata Frederick Lim, Vice President dan General Manager Asia Pacific, Johnson Controls Power Solutions.

Penghargaan dari Asosiasi Standar Korea
“Aki kering Delkor dipilih oleh konsumen dan pakar industri sebagai baterai terbaik di pasar. Kami akan terus berusaha untuk melakukan peningkatan secara konsisten melebihi ekspektasi pelanggan,” tambah Lim.
Lebih dari 30 tahun di Korea, Johnson Controls adalah produsen pertama di negara tersebut untuk perusahaan yang memproduksi aki kering yang menghilangkan kebutuhan konsumen untuk menambahkan air melalui suling selama baterai digunakan.
Perusahaan ini juga merupakan perusahaan pertama di Korea sebagai perusahaan yang memperbaiki desain ergonomi pada pegangan baterai dengan memperkenalkan solusi terintegrasi yang sejajar pada permukaan atas. Ini memungkinkan instalasi baterai pada kendaraan lebih mudah bagi konsumen di pasar.
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.