Connect with us

Hi, what are you looking for?

Aksesoris

Bosch Ultra Gel Battery Cocok untuk Mobilitas Tinggi Pemotor

Bosch Ultra Gel Battery

Bosch Ultra Gel Battery sudah tersedia di jaringan workshop Planet Ban di seluruh Indonesia dengan harga promosi Rp 245 ribu hingga akhir tahun.

Jakarta, Autos.id – Inovasi menjadi jantung dalam kompetisi pasar aftermarket otomotif. Hal ini yang berlaku bagi Bosch. Melalui Divisi Automotive Aftermarket milik mereka, Bosch memperkenalkan aki sepeda motor terbarunya yakni Bosch Ultra Gel Battery.

Menurut Federico Bianco, Country Head of Bosch Automotive Aftermarket Indonesia, Bosch Ultra Gel Battery disediakan secara ekslusif untuk pasar Indonesia. Ini karena pemotor Indonesia memiliki mobilitas yang sangat tinggi. Apalagi aktivitas bermotor dilakukan di kota-kota besar yang macet seperti Jakarta.

“Produk terbaru ini memiliki lifecycle dua kali lebih lama dan level penguapan empat kali lebih rendah dibandingkan aki kategori Maintenance Free (MF) lain”

“Bagi mereka yang menggunakan sepeda motor sebagai moda transportasi harus memiliki aki dengan tingkat self discharger rendah untuk penyimpanan energi lebih lama,” kata Bianco di Jakarta.

Bosch Ultra Gel Battery

Perkenalan Bosch Ultra Gel Battery di Jakarta

Mengapa Bosch Ultra Gel Battery sangat cocok untuk aktivitas tinggi dengan rute yang padat? Ketahanan prima aki didukung teknologi ultra gel ala Bosch yang mampu memperpanjang siklus pakai dan mengurangi tingkat penguapan elektrolit dalam aki, dengan kemampuan recovery tinggi untuk bisa mendapatkan keluaran tenaga yang konsisten ditengah suhu panas yang tinggi.

Dari hasil uji lab yang dilakukan secara independen lembaga JBI membuktikan produk terbaru ini memiliki lifecycle dua kali lebih lama dan level penguapan empat kali lebih rendah dibandingkan aki kategori Maintenance Free (MF) lain.

Bosch Ultra Gel Battery

Lebih Tahan Lama dari Aki MF Lain

Selain itu Bosch Ultra Gel Battery lebih ramah lingkungan karena pengguna tak perlu khawatir dengan resiko tumpahan cairan kimia yang terdapat pada aki konvensional. Aki Bosh ini juga menggunakan 100 persen bahan spill proof.

Produk aki Bosch terbaru ini sudah tersedia di jaringan workshop Planet Ban di seluruh Indonesia dengan harga promosi Rp 245 ribu hingga akhir tahun. Setelah itu berlaku harga pasar Rp 280 ribu.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Aksesoris

Sudah saatnya ganti aki motor? Tapi aki merek apa yang terbaik? Autos.id – Di dunia sepeda motor, salah satu komponen yang paling vital dan...

Tips

Autos.id – Apakah anda ingin mengganti aki motor anda? Jangan sampai salah dengan ganti aki dengan ampere yang lebih besar ya guys! Banyak yang salah...

Aksesoris

Ternyata, jumper aki motor itu berbahaya? Apa Alasannya? Autos.id – Jika aki motor drop maka kita lakukan jumper agar bisa hidup. Lantas, jumper aki...

Berita Otomotif

Last updated on 29 Februari, 2024 Salah satu komponen penting yang ada di dalam mobil adalah aki, yang fungsinya untuk sistem kelistrikan. Autos.id –...

error: Content is protected !!