Connect with us

Hi, what are you looking for?

Tips

Tips Memilih Head Unit Bekas yang Masih Berkualitas

Ilustrasi head unit.

Last updated on 27 Februari, 2024

Sebelum memilih Head Unit bekas, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan.

Autos.id – Para pemilik mobil umumnya juga memperhatikan kondisi sistem hiburan mereka. Jika mereka merasa tidak puas dengan perangkat hiburan di mobil tersebut, maka langkah modifikasi audio harus diambil.

Beberapa perangkat hiburan yang ada di mobil antara lain head unit, speaker, dan subwoofer. Di antara ketiga perangkat ini, yang paling sering diganti adalah head unit. Karena banyak pemilik mobil merasa tidak puas dengan kinerja atau fitur pada head unit standar mobil tersebut.

Akan tetapi, jika keinginan untuk mengganti head unit standar dengan head unit baru terhambat oleh dana yang terbatas, maka head unit bekas juga dapat dipertimbangkan.

Tetapi tentu saja, Anda harus mengetahui trik untuk memilih head unit bekas yang akan terpasang  di mobil Anda. Ini perlu supaya head unit mobil yang terpasang masih dalam kondisi baik tetapi dengan harga yang lebih terjangkau.

Head unit bekas.

Head unit bekas. (Sumber: GridOto)

Tips Memilih Head Unit Bekas

Berikut adalah tips-tips yang perlu diperhatikan saat memilih head unit bekas untuk mobil:

1. Periksa Kondisi Fisik

Saat membeli head unit bekas, pastikan untuk memeriksa kondisi fisiknya. Periksa secara teliti apakah ada bagian yang pecah atau penyok.

Pastikan juga bahwa baut-bautnya lengkap untuk memperkirakan apakah head unit tersebut sudah pernah diperbaiki sebelumnya. Perhatikan juga kondisi warnanya, apakah sudah pudar atau masih terlihat bagus.

2. Pastikan Tombol-Tombol Berfungsi dengan Baik

Pastikan seluruh tombol di head unit mobil masih lengkap dan berfungsi dengan baik. Tekan-tekan semua tombol untuk memastikan bahwa semuanya masih dalam kondisi baik dan tidak rusak.

Perhatikan juga tulisan di tombol tersebut, pastikan masih terlihat jelas. Hal ini penting karena jika tulisan di tombol tersebut sudah pudar, Anda akan kesulitan saat hendak mengoperasikan head unit tersebut nantinya.

Baca juga: AC Mobil Bau Apek? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya

Tombol head unit.

Tombol head unit. (Sumber: Cintamobil)

3. Dites Terlebih Dahulu

Sebelum memutuskan untuk membeli head unit bekas, pastikan untuk menguji fungsinya terlebih dahulu. Minta kepada penjual untuk menyalakan head unit tersebut.

Jika penjual tidak mengizinkan, itu bisa jadi tanda bahwa head unit tersebut memiliki kerusakan. Sebaiknya pilih head unit lain atau penjual yang lain.

4. Cek Kondisi Layar

Ketika head unit sudah dinyalakan, perhatikan kondisi fisik layarnya. Pastikan semua tulisan dan gambar pada layar tertampil dengan jelas. Periksa juga apakah ada noda atau garis hitam di layar yang menandakan bahwa layar pernah jatuh atau terbentur benda.

Jika head unit tersebut memiliki layar sentuh, coba akses beberapa menu dengan menyentuh layarnya untuk memastikan bahwa layar bisa merespon sentuhan jari dengan baik.

Ilustrasi menu head unit.

Ilustrasi menu head unit. (Sumber: Qoala)

5. Coba Semua Menu

Terakhir, pastikan bahwa semua menu pada head unit masih berfungsi dengan baik. Sebaiknya bawa CD atau DVD milik Anda untuk mencoba apakah head unit bisa membaca format dalam kepingan cakram tersebut. Coba juga slot USB dan SD Card yang mungkin ada. Jika head unit tersebut memiliki fitur layar lipat, pastikan bahwa layar bisa melipat sempurna saat head unit dimatikan dan kembali terbuka saat head unit dihidupkan kembali.

Baca juga: Tips Perawatan Rem Mobil Agar Tidak Mudah Overheat

 

Sumber: Berbagai sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Motor

Autos.id – Berkendara motor memang membutuhkan keahlian, terlebih apabila menggunakan motor gede alias Moge. Oleh karenanya, saat ini diberlakukan juga kategori SIM C, untuk...

Mobil

Last updated on 5 Juli, 2024 Autos.id – Melihat mobil berukuran besar dengan tampilan mewah mungkin sudah biasa. Namun pernahkan Anda melihat mobil berukuran...

Daftar Harga Mobil

Last updated on 16 April, 2024 Autos.id – Ajang IIMS 2024 resmi ditutup pada 25 Februari lalu. Pameran itu berhasil menampilkan 187 exhibitor dengan...

Reviews

Timor adalah salah satu merk mobil yang hadir di Indonesia pada tahun 90an, dan produksinya dihentikan pada awal 2000an. Autos.id – Dalam dunia bisnis,...

error: Content is protected !!