Connect with us

Hi, what are you looking for?

Mobil

Intip Harga Mobil Listrik Second Diawal Tahun 2023

Intip Harga Mobil Listrik Second Diawal Tahun 2023
Hyundai Ioniq EV dan Hyundai Kona EV

 Berbagai mobil listrik yang dijual dalam kondisi second atau bekas ini tentu bisa menjadi alternatif bagi Anda yang ingin membeli mobil listrik, tetapi tidak ingin menunggu waktu inden yang lama.

Autos.id –  Harga mobil listrik second memasuki tahun baru 2023 ini, trend otomotif dunia nampaknya akan semakin berpaling ke ere elektrifikasi. Tidak terkecuali di Indonesia yang nampaknya mulai banyak populasi mobil listrik yang beredar di jalan. Selain tidak mengeluarkan polusi udara, mobil listrik memiliki keuntungan bebas masuk area ganjil genap dengan adanya lis warna biru pada plat nomor mobil listrik.

Meskipun banyak dijual dalam kondisi baru, nyatanya mobil listrik juga tersedia dalam kondisi bekas yang memang rata-rata masih belum lama pakai.

Namun yang perlu Anda ketahui bahwa stok mobil second untuk mobil listrik memang masih terbatas. Dari pengamatan Autos.id hingga Jumat (6/1/2022) di berbagai bursa mobil second online, selain unit yang tergolong terbatas, harga jualnya pun terbilang masih tinggi. Selain dijual oleh showroom mobil bekas, kebanyakan mobil listrik second yang beredar juga di jual langsung oleh sang pemilik mobil.

Intip Harga Mobil Listrik Second Diawal Tahun 2023

Wuling Air EV

Rincian Harga Mobil Listrik Second

Untuk mobil listrik termurah masih di jual secara second adalah Wuling Air EV. Meskipun merupakan mobil listrik termurah. Namun harga second dari Wuling Air EV ada yang beredar justru harga second lebih mahal daripada model barunya.

Misalnya, Wuling Air EV Long Range With Charging Pile, harga resminya hanya  Rp 311 juta. Namun ada penjual yang menjual mobil ini dengan harga mencapai Rp 345 jutaan.

Berikutnya adalah Hyundai yang memiliki 3 produk mobil listrik yaitu Ioniq EV, Kona, dan Ioniq 5. Untuk Ioniq EV sendiri harga pasarannya berada kisaran Rp500 hingga Rp600 juta tergantung tahun dan kondisi. Sedangkan Kona EV, rata-rata harga pasarannya berkisar Rp550 hingga Rp650 juta tergantung tahun dan kondisi.

Intip Harga Mobil Listrik Second Diawal Tahun 2023

Hyudai Ioniq 5

Yang menarik justru adalah Hyundai Ioniq 5. Sangat sulit untuk bisa menemui harga second yang berada di bawah harga pricelist terbaru mobil ini tergantung varian.

Rata-rata bila Anda menemukan di platform mobil second secara online, Anda bahkan menemukan harga yang justru mendekati Rp 900 juta. Padahal harga varian tertingginya yaitu Signature Long Range yaitu Rp850 juta.

Bagaimana dengan Tesla? Rata-rata mobil listrik second dari Tesla masih dijual diatas Rp 1 miliar. Bahkan kami melihat asa Tesla Model X Long Range harganya mencapai Rp 3 miliaran. Sedangkan model-model lainnya seperti Model Y, Model 3, Model S, hingga Model X Standard rata-rata harga-nya Rp1,5 hingga Rp2 miliar.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Daftar Harga Mobil

Last updated on 12 Oktober, 2023 Mau coba beralih ke mobil listrik, namun budget terbatas? Inilah daftar harga mobil listrik bekas yang menarik untuk...

Mobil

Last updated on 29 Agustus, 2023 Mobil listrik dan Hybrid setelah subsidi harganya begitu mencengangkan sekali, secara tak langsung bakalan mendorong percepatan elektrifikasi pada...

error: Content is protected !!