Connect with us

Hi, what are you looking for?

Komunitas

Berkolaborasi Dengan TNI/Polri, Komunitas Toyota Sienta Gelar Vaksin Gratis

Semakin meningkatnya mutasi Virus Covid-19, membuat TOSCA berinisitiatif menggelar vaksin gratis

Tangerang, Autos.id – Akhir pekan lalu, Toyota Sienta Community Indonesia (TOSCA) melaksanakan program vaksinasi Covid-19 dosis I dan dosis II di Markas besar BRIGKAV-1/A LIMPUNG ALUGORO Pondok Jagung Tangerang Selatan. Hal ini mereka lakukan, karena mutasi virus Covid 19 yang saat ini menjadi perhatian seluruh negara di dunia yakni varian virus Omicron yang sudah menyebar diberbagai negara.

Bertemakan  TOSCA SMART LIFE kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian TOSCA atas program vaksin pemerintah dan untuk kesehatan masyarakat ditambah munculnya varian baru Covid 19 Omicron.

Nandang Sugianto Ketua Umum TOSCA mengaku akan selalu mendukung program pemerintah, dalam kegiatan vaksin agar pandemi di Indonesia segera berakhir serta mengucapkan terima kasih banyak atas fasilitas yang diberikan oleh kesatuan BRIGKAV -1/LA LIMPUNG ALUGORO dan Polres Tangerang Selatan dalam kegiatan vaksin Covid 19 ini.

“Ini menjadi satu kebanggan bagi kami sebagai komunitas otomotif pertama yang dapat berkolaborasi dengan instansi pemerintah khususnya, TNI ,POLRI dan Dinas Kesehatan dalam melakukan Vaksin, tidak hanya itu kami juga mengadakan test drive unit Toyota CHR Hybrid dan All New Avanza TSS kepada jajaran TNI dan POLRI di lokasi kegiatan,” tukasnya.

 

Kegiatan ini pun mendapat respon positif dari para pendukung kegiatan lainya seperti Toyota Astra Motor, TCD Asia Pasifik, JNE Expres, Garda Oto, Kalla Grup, Toyota Astra Finance, Astra Life dan Auto 2000 sehingga para peserta vaksin pun mendapatkan souvenir setelah vaksin,untuk menambah antusias masyakat untuk vaksin”.

“Sebagai komunitas otomotif TOSCA selalu melakukan kegiatan kegiatan CSR yang meliputi kegiatan Safety Driving dan kegiatan kegiatan peduli masyakat terdampak Covid 19, kemarin juga TOSCA melakukan donasi pada korban erupsi gunung semeru di Lumajang Jawa Timur,” tutup Seno sebagai ketua pelaksana.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Mobil

Hilangnya Toyota Sienta dari website resmi Toyota Indonesia ini memberikan beberapa rumor dan isu apakah mobil ini benar-benar sudah tidak dijual lagi atau tidak...

Komunitas

Penanaman 1000 pohon ini dalam rangka merayakan hari jadi TOSCA ke-6 dan Polairud Ke-72 Karawang, Autos.id  –  Toyota Sienta Community Indonesia melakukan penanaman 1.000...

Komunitas

Last updated on 4 November, 2022 Ulang tahun ke-6 ini sekaligus menjadi obat rindu para anggota yang tidak bertatap muka selama dua tahun akibat...

Mobil

Part aksesoris modifikasi dari Modellista untuk Toyota Sienta generasi terbaru ini bisa dipesan dengan paket maupun part-part individual sesuai dengan kebutuhan dan keinginan konsumen....