Acara akan dilaksanakan pada 22 Maret 2017 dan merupakan perayaan dari terbentuknya Aston Martin Owners Club Indonesia.
Aston Martin Jakarta sebagai agen tunggal pemegang merek mobil Aston Martin di Indonesia akan menggelar acara Aston Martin Owners Club Indonesia Gala Dinner and Inauguration.
Acara yang akan dilaksanakan pada 22 Maret 2017 ini merupakan perayaan dari terbentuknya Aston Martin Owners Club Indonesia. Event tersebut juga akan mengundang anggota dari klub dan perwakilan dari klub supercar lainnya.
“Dengan 44 member dan terus berkembang, variasi dari mobil Aston Martin yang dimiliki anggota sangat unik dan beragam, tergantung dari karakteristik sang pemilik”
Sejak April 2015 saat Aston Martin Jakarta berdiri, hubungan antara sang pemilik dan Aston Martin Jakarta sangat baik. Hal ini tercermin dari seringnya para member berkumpul bersama. Dengan menjaga hubungan baik secara perlahan juga dikembangkan konsep club Aston Martin.

Akan Segera DIresmikan
Aston Martin Owners Club Indonesia (AMOCI) adalah klub resmi bagi pengguna mobil Aston Martin yang dibawahi oleh Aston Martin Jakarta yang didirikan pada Desember 2016. Hengky Setiawan telah ditunjuk sebagai Presiden dari AMOCI. Sementara Sri Hascaryo sebagai wakilnya, dan Indra Mahesa sebagai Sekretaris Jendral.

Jenis Aston martin yang Dimiliki Beragam
Dengan 44 member dan terus berkembang, variasi dari mobil Aston Martin yang dimiliki anggota sangat unik dan beragam, tergantung dari karakteristik sang pemilik. Baik Aston martin keluaran terbaru, maupun Aston Martin lawas.
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
