Connect with us

Hi, what are you looking for?

Komparasi

Mobil Bekas Mewah Alphard dan Vellfire, Mana yang Terbaik?

Alphard dan Vellfire

Last updated on 31 Mei, 2023

Autos.id – Pernahkah kalian mempertimbangkan membeli mobil bekas kelas atas, seperti Alphard dan Vellfire? Dua mobil premium dari Toyota yang menawarkan kemewahan dan kenyamanan, bahkan sejak seri pertamanya.

Bagi kalian yang sedang mencari-cari mobil bekas mewah, Toyota Alphard dan Vellfire cukup menggoda, mengingat harga mobil bekasnya sudah cukup terjangkau. Kedua mobil bekas ini, untuk keluaran tahun 2009, bisa dibilang mobil seharga LCGC rasa “pejabat”.

Tapi sebelum membeli salah satu mobil ini, sebaiknya kita ketahui dulu apa saja perbedaannya, serta kekurangan dari membeli Alphard atau Vellfire bekas.

Perbedaan Alphard dan Vellfire

Serupa tapi tak sama, mungkin kalimat itu yang bisa menggambarkan kedua MPV premium tersebut, karena memang memiliki banyak kesamaan namun ada beberapa hal yang menjadi pembeda, seperti contoh berikut ini:

Eksterior

Pada tampilan luar salah satu faktor pembeda yang terlihat yakni pada bagian gril depan, Alphard memiliki gril yang cukup besar dengan bilah yang berbentuk vertikal, sedangkan Vellfire memiliki gril yang lebih kecil dengan bilah yang berbentuk horizontal.

Baca juga: Tips Perawatan Mobil Alphard Bekas, Wajib Diperhatikan!

Mobil Bekas Alphard dan Vellfire

Sumber: mobil.waa2.co.id

Nuansa

Alphard memang didesain memiliki nuansa yang lebih formal ketimbang Vellfire, sedangkan Vellfire didesain memiliki nuansa yang lebih sporty dan modern.

Dapur Pacu

Toyota Alphard tahun 2009 dibekali dengan mesin 2ZA-FE 4-silinder 2.400 cc yang menghasilkan tenaga puncak hingga 170 ps pada 6.000 rpm dan torsi maksimal 235 Nm pada 4.100 rpm. Semuanya disalurkan ke roda depan melalui transmisi 7-percepatan Super CVT-i.

Untuk Vellfire tahun 2009 menggunakan mesin yang sama dengan Alphard, tapi untuk Vellfire tahun 2010 dapur pacunya memakai mesin 2AR-FE 4 silinder segaris DOHC Dual VVT-i. Dengan daya maksimum 177 ps pada 6.000 rpm, dan torsi maksimal 234 Nm pada 4.100 rpm. Penggeraknya juga menggunakan roda depan.

Baca juga: Daftar Harga Mobil Toyota Terbaru 2023

Harga Bekas MPV Premium

Melansir dari halaman situs Kumparan.com, pada tahun 2021 Toyota Alphard dan Vellfire memiliki peminat yang cukup tinggi karena memiliki harga yang cukup terjangkau untuk kedua MPV premium tersebut.

Mobil Bekas Alphard dan Vellfire

Sumber: OLX

“Sekarang sih kebenaran orang lagi banyak nyari Alphard dan Vellfire, dari tahun 2009 sampai 2012,” Ungkap Andi selaku pemilik Showroom Jordy Mobil.

Andi juga menuturkan bahwa harga yang ditawarkan untuk kedua mobil bekas premium tahun 2009 – 2012 tersebut memiliki banderol harga yang setara dengan mobil baru berjenis Low MPV dan Low SUV.

“Alphard dan Vellfire kalau 2009-2010 itu sekitar Rp 250 sampai Rp 260 jutaan ya, kalau 2012 bisa Rp 300 jutaan lebih untuk tipe tertinggi, tipe terendahnya masih bisa Rp 300 juta, itu udah dapat mobil baru sebenarnya,” tambah Andi.

Pada tahun 2023 ini, melansir dari beberapa marketplace harga yang ditawarkan untuk kedua MPV premium keluaran tahun 2009 – 2012 tersebut masih di bawah Rp.300 jutaan, rentang harga berkisar dari Rp.150 juta – Rp.300 jutaan sesuai kondisi dari masing-masing mobil tersebut. Untuk Alphard di bawah tahun 2009 harganya bisa lebih murah lagi.

Baca juga: Persaingan MPV Toyota Alphard dan Hyundai Staria, Mana Yang Lebih Mewah?

Mobil Bekas Alphard dan Vellfire

Sumber: cintamobil.com

Kekurangan Alphard dan Vellfire Lama

Ada beberapa kekurangan yang sama-sama hadir di kedua mobil premium ini seperti:

1. Perawatannya mahal

Ingat, Alphard dan Vellfire sama-sama termasuk mobil kelas premium. Meski tahunnya lawas, harga sparepartnya pun hingga saat ini tidak murah. Dibandingkan mobil baru dengan harga yang sama, suku cadangnya masih lebih mahal.

Jadi, bila kalian kebetulan membeli salah satu dari kedua mobil ini dengan kondisi yang kurang bagus. Siap-siap merogoh kocek lebih dalam untuk penggatian suku cadangnya.

2. Pajaknya masih mahal

Untuk pajaknya sendiri masih tergolong mahal. Contohnya, untuk Alphard 2.4  tahun 2005 saja biaya pajak tahunannya masih mencapai Rp 4.500.000-an. Ini dua kali lipat pajak mobil LCGC tahun 2023. Ya, tapi memang, kelasnya berbeda jauh. Namun biaya pajak tahunan adalah hal yang patut jadi pertimbangan utama dalam membeli mobil bekas.

3. Konsumsi BBM Boros

Dibandingkan mobil-mobil baru, apa lagi yang sudah memakai teknologi hybrid, konsumsi BBM kedua mobil ini termasuk boros. Untuk Vellfire dan Alphard tahun 2009, konsumsi BBM dalam kota berada di kisaran 6-8km/liter. Di mana mobil-mobil baru saat ini, rata-rata konsumsi BBM-nya sudah di atas 12-14 km/liter. Bahkan untuk yang bermesin hybrid, ada yang bisa mencapai 20 km/liter lebih.

Bagaimana? Apakah kalian tertarik untuk membelinya?

 

Sumber: Berbagai sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

error: Content is protected !!