Connect with us

Hi, what are you looking for?

Berita Otomotif

Suzuki Hadirkan Cafe Racer Baru Bermesin Besar

Suzuki menghadirkan sebuah model Cafe Racer baru yakni Suzuki SV650X dengan kapasitas mesin besar untuk meguatkan pasarnya disegmen moge.

Tokyo, Autos.id – Suzuki kembali akan menghadirkan sebuah motor terbaru berkonsep cafe racer modern untuk pasar motor di Inggris. Motor ini adalah Suzuki SV650X berkapasitas 645cc.

Motor ini seperti dikabarkan indianautoblog, Kamis (4/1/2017) menyebutkan sepeda motor baru ini merupakan derivasi produksi dari Konsep Rally SV650 yang dipajang di Osaka dan Tokyo Motorcycle Shows pada 2016.

Suzuki merancang SV650X dengan mengkombinasikan styling tradisional dan neo-retro, yang disemarakkan dengan mesin modern dalam paduan teknologi sasis yang membuat motor ini memiliki bobot yang lebih ringan dari model sebelumnya.

“Suzuki merancang SV650X dengan mengkombinasikan styling tradisional dan neo-retro, yang disemarakkan dengan mesin modern dalam paduan teknologi sasis yang membuat motor ini memiliki bobot yang lebih ringan dari model sebelumnya”

Suzuki SV650X Cafe Racer Bermesin Bongsor

Motor ini memiliki mesin bawaan V-twin DOHC 645cc dengan pendingin cair dan injeksi bahan bakar. Powerplant ini menghasilkan daya 76 PS pada 8.500 rpm, dan torsi 64 Nm pada 8.100 rpm, yang dikawinkan dengan transmisi 6 percepatan.

Suzuki SV650X juga dilengkapi dengan teknologi seperti Low RPM Assist dan Suzuki Easy Start System yang membuat motor cafe racer ini semakin nyaman untuk penggunanya. Untuk suspensi motor anyar Suzuki ini menggunakan shockbreaker depan teleskopik dan monoshock belakang tipe link yang preload juga dapat disesuaikan.

Untuk sistem pengeemannya, Suzuki memberikannya rem depan cakram 290 mm, dan cakram belakang 240 mm, keduanya mendapat teknologi dengan ABS. Di pasar Inggris, Suzuki menawarkan berbagai aksesoris styling, proteksi, dan bagasi motor sebagai pelengkap.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Suzuki

Jakarta, Autos.id  –  Mengukuhkan komitmennya terhadap masa depan mobilitas berkelanjutan, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) memperkenalkan konsep mobil listrik terbaru, eWX, dalam ajang bergengsi Indonesia...

Suzuki

Jakarta, Autos.id  –  Menurut analisa Gaikindo berdasarkan data penjualan secara total wholesales tahun 2024, jumlah passenger car dari Suzuki tercatat terjual 36,386 unit, sementara...

Suzuki

Jakarta, Autos.id  – Menuju penghujung tahun 2024, data penjualan Suzuki tumbuh 17% di bulan November 2024. Keberhasilan ini ditopang oleh antusiasme pasar terhadap produk...

Suzuki

Tangerang, Autos.id  – Menjadi prestasi, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) mencatatkan pencapaian dua kali lipat sepanjang GJAW 2024. Suzuki sanggup lampaui target penjualan hingga...