Connect with us

Hi, what are you looking for?

Berita Otomotif

Suzuki Gelontorkan Dana Hingga Rp 18 Triliun Untuk Produksi Mobil Listrik Di India

Suzuki Akan Menggelontorkan Dana Hingga Rp 18 Triliyun Untuk Produksi Mobil Listrik Di India

Kerjasama ini membuat nantinya basis produksi mobil listrik dari Suzuki akan berpusat di negara India yang terkenal memiliki penjualan yang sangat tinggi terhadap brand ini.

Autos.id – Pangsa pasar kendaraan elektrifikasi harus di akui sedang naik daun di hampir seluruh belahan dunia. Trend ini nampaknya ingin dimanfaatkan oleh salah satu pabrikan otomotif, Suzuki untuk mulai serius dalam pengembangan mobil elektrifikasi. Pabrikan asal Jeoang ini berencana akan menggelontorkan dana hingga 1,26 Miliyar Dollar Amerika atau setara Rp 18 Triliyun untuk produksi mobil listrik.

Nantinya Suzuki akan memfokuskan produksi mobil listrik serta baterai listrik mereka di India melalui mitra terbesar mereka, Maruti Suzuki.

Suzuki Akan Menggelontorkan Dana Hingga Rp 18 Triliyun Untuk Produksi Mobil Listrik Di India

Rencana Serius Suzuki Untuk Mobil Listrik

Seperti yang diberitakan Reuters, rencana yang dilakukan oleh Suzuki ini merupakan bagian dari pengumuman yang sudah disampaikan perdana Menteri Jepang, Fumio Kishida yang sedang berkunjung ke India pada Sabtu (19/3/2022). Kabarnya Jepang akan menggelontorkan dana investasi hingga 5 Triliyun Yen atau Rp 601 Triliyun dalam pengembangan mobil listrik di India selama 5 tahun mendatang.

Nantinya investasi yang dilakukan Jepang kepada India untuk produksi mobil listrik ini akan diserahkan kepada pihak Suzuki. Seperti yang diberitakan Nikkei, rencana pemerintah Jepang sudah direspon oleh pihak internal Suzuki yang sudah mempersiapkan jalur produksi baru untuk mobi listrik. Nantinya pabrik mobil listrik Suzuki di India ini sudah bisa beroperasi pada awal 2025 mendatang.

Namun hingga berita ini diturunkan, juru bicara Suzuki Motor belum mamu membuka informasi lebih mendalam mengenai rencana ini. Tetapi bila melihat pangsa pasar Suzuki yang sangat besar di India, rasanya tidak salah memang pemerintah Jepang meminta Suzuki untuk membuat pabrik mobil listrik di India sebagai bagian dari kerjasama kedua negara ini.

Suzuki Akan Menggelontorkan Dana Hingga Rp 18 Triliyun Untuk Produksi Mobil Listrik Di India

Seperti yang diketahui, Maruti Suzuki India Limited merupakan perusahaan kolaborasi alias Joint Venture antara pemerintah India dengan Suzuki Motor Corporation langsung dari Jepang. Kerjasama ini sudah dimulai sejak Februari 1981. Hingga saat ini, Suzuki Motor Corporation sudah memiliki saham 56,2% di National Stock Exchange (NSE) serta Bombay Stock Exchange (BSE).

Dengan kerjasama yang dilakukan pemerintah Jepang melalui Suzuki dengan pemerintah India ini, bisa jadi kedepannya Suzuki akan menjadi salah satu pemain mobil listrik yang besar dikawasan Asia. Terlebih dengan produksi, penjualan, serta ekspor mobil Suzuki rakitan India yang sangat tinggi, dengan ikutnya Suzuki dalam produksi mobil listrik ini membuat pabrikan lainnya perlu waspada.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Motor

Last updated on 5 Juni, 2024 Autos.id – Motor listrik adalah inti dari revolusi transportasi berkelanjutan. Mereka tidak hanya mengurangi emisi karbon tetapi juga...

Motor

Autos.id – Motor listrik kini menjadi pilihan populer bagi banyak pengendara yang mencari solusi transportasi yang lebih ramah lingkungan. Meskipun motor listrik terkenal karena...

Mobil

Autos.id – Sedang mencari mobil listrik mungil untuk mobilitas sehari-hari? Fiat 500 e 3+1 bisa menjadi salah satu opsi pilihan Anda. Fiat merupakan pabrikan...

Motor

Autos.id – Dalam industri teknologi, pabrikan tidak hanya memproduksi produk-produk yang bisa mengatasi masalah lingkungan. Namun juga produk-produk yang dibutuhkan oleh masyarakat. Kebutuhan masyarakat...

error: Content is protected !!