Connect with us

Hi, what are you looking for?

Berita Otomotif

IRSA Award 2019, Kota Semarang Terpilih sebagai Pemenang Utama Excellent City 2019

Selama tujuh tahun berturut-turut IRSA Award digelar, banyak inovasi yang teknologi terbaru yang ditampilkan para peserta.

Jakarta, Autos.id   –  Setelah sukses diselenggarakan di tahun-tahun sebelumnya, penganugerahaan IRSA kembali digelar untuk ketujuh kalinya. Tahun ini, acara penganugerahan IRSA 2019 digelar pada Selasa, 17 Desember 2019 bertempat di Shangri-La Hotel, Jakarta.

Di tahun 2019, tercatat sebanyak 180 kota dan kabupaten yang ikut serta dan kemudian terpilih sebanyak 23 kota dan kabupaten yang menjadi finalis IRSA 2019. 23 finalis terpilih berdasarkan data-data keselamatan jalan seperti jumlah penduduk, luas wilayah, jumlah kecelakaan, jumlah fatalitas kecelakaan, dan data pendukung lainnya.

Tahap berikutnya adalah observasi lapangan dan survei kepuasan pengguna jalan terhadap 23 finalis IRSA 2019, yang bertujuan untuk mengeksplorasi dan mengukur kualitas penerapan tata kelola keselamatan jalan di 23 kota dan kabupaten tersebut. Tahap terakhir adalah penjurian dan sharing session yang telah dilakukan pada Oktober lalu di Gedung Kementerian PPN/Bappenas.

“Yang membedakan dengan tahun-tahun sebelumnya adalah penambahan kategori finalis pada IRSA. Salah satunya kami menambahkan kategori Ibu Kota Provinsi, hal ini bertujuan untuk semakin meningkatkan kualitas riset agar semakin seimbang antar finalis. Selain itu, hal ini juga merupakan hasil evaluasi pelaksanaan IRSA 2018 dan masukan dari 5 pilar kementerian serta pakar keselamatan jalan dalam forum IRSA 2019 yang telah dilakukan Februari lalu,” ungkap Julian.

Adira Insurance melalui IRSA mengajak seluruh lapisan masyarakat melalui pemerintah kota dan kabupaten untuk terus menularkan virus road safety. “Sehingga kami berharap pesan dan semangat IRSA terus menular hingga seluruh wilayah di Indonesia. Pemenang IRSA dapat menjadi inspirasi dan role model bagi pemerintah kota dan kabupaten di seluruh Indonesia untuk dapat mengembangkan program-program keselamatan jalan dan tata kelola keselamatan jalan dengan lebih baik lagi,” tutup Julian.

Pulau Sumatera yang diwakili oleh Kota Musi Banyuasin dan Kota Padang Panjang berhasil meraih gelar. Kota Musi Banyuasin berhasil merebut gelar pemenang utama untuk Kategori Kabupaten dengan Tingkat Kepadatan Penduduk Rendah. Sedangkan Kota Padang Panjang menjadi Pemenang Pilar 5: Penanganan Pra dan Pasca Kecelakaan (Pre and Post-Crash Response) Kota Padang Panjang untuk Kategori Kota dengan Tingkat Kepadatan Penduduk Rendah.

Adapun para pemenang IRSA 2019 adalah :

  1. Kategori Kota dengan Tingkat Kepadatan Penduduk Tinggi
  • Pemenang Utama Kota Depok
  • Pemenang Pilar 1 Manajemen Keselamatan Jalan (Safer Management) Kota Depok
  • Pemenang Pilar 2 Jalan yang Berkeselamatan (Safer Road) Kota Depok
  • Pemenang Pilar 3 Kendaraan yang Berkeselamatan (Safer Vehicle) Kota Magelang
  • Pemenang Pilar 4 Perilaku Pengguna Jalan yang Berkeselamatan (Safer User) Kota Magelang
  • Pemenang Pilar 5: Penanganan Pra dan Pasca Kecelakaan (Pre and Post-Crash Response) Kota Depok
  1. Kategori Kota dengan Tingkat Kepadatan Penduduk Rendah
  • Pemenang Utama Kota Banjarbaru
  • Pemenang Pilar 1 Manajemen Keselamatan Jalan (Safer Management) Kota Balikpapan
  • Pemenang Pilar 2 Jalan yang Berkeselamatan (Safer Road) Kota Balikpapan
  • Pemenang Pilar 3 Kendaraan yang Berkeselamatan (Safer Vehicle)Kota Banjarbaru
  • Pemenang Pilar 4 Perilaku Pengguna Jalan yang Berkeselamatan (Safer User) Kota Banjarbaru
  • Pemenang Pilar 5: Penanganan Pra dan Pasca Kecelakaan (Pre and Post-Crash Response) Kota Padang Panjang
  1. Kategori Kabupaten dengan Tingkat Kepadatan Penduduk Tinggi
  • Pemenang Utama Kabupaten Pacitan
  • Pemenang Pilar 1 Manajemen Keselamatan Jalan (Safer Management) Kabupaten Pacitan
  • Pemenang Pilar 2 Jalan yang Berkeselamatan (Safer Road) Kabupaten Pacitan
  • Pemenang Pilar 3 Kendaraan yang Berkeselamatan (Safer Vehicle) Kabupaten Pacitan
  • Pemenang Pilar 4 Perilaku Pengguna Jalan yang Berkeselamatan (Safer User) Kabupaten Pacitan
  • Pemenang Pilar 5: Penanganan Pra dan Pasca Kecelakaan (Pre and Post-Crash Response) Kabupaten Jepara
  1. Kategori Kabupaten dengan Tingkat Kepadatan Penduduk Rendah
  • Pemenang Utama Kabupaten Musi Banyuasin
  • Pemenang Pilar 1 Manajemen Keselamatan Jalan (Safer Management) Kabupaten Landak
  • Pemenang Pilar 2 Jalan yang Berkeselamatan (Safer Road) Kabupaten Musi Banyuasin
  • Pemenang Pilar 3 Kendaraan yang Berkeselamatan (Safer Vehicle) Kabupaten Banyuasin
  • Pemenang Pilar 4 Perilaku Pengguna Jalan yang Berkeselamatan (Safer User) Kabupaten Musi Banyuasin
  • Pemenang Pilar 5: Penanganan Pra dan Pasca Kecelakaan (Pre and Post-Crash Response) Kabupaten Banyuasin
  1. Kategori Kota/Kabupaten “Excellent City 2019”

  • Pemenang Utama Kota Semarang
  • Pemenang Pilar 1 Manajemen Keselamatan Jalan (Safer Management) Kabupaten Bangka
  • Pemenang Pilar 2 Jalan yang Berkeselamatan (Safer Road) Kota Semarang
  • Pemenang Pilar 3 Kendaraan yang Berkeselamatan (Safer Vehicle) Kota Semarang
  • Pemenang Pilar 4 Perilaku Pengguna Jalan yang Berkeselamatan (Safer User) Kota Semarang
  • Pemenang Pilar 5: Penanganan Pra dan Pasca Kecelakaan (Pre and Post-Crash Response) Kabupaten Bangka

 

  1. Kategori Ibukota Provinsi
  • Pemenang Utama Kota Bandung
  • Pemenang Pilar 1 Manajemen Keselamatan Jalan (Safer Management) Kota Bandung
  • Pemenang Pilar 2 Jalan yang Berkeselamatan (Safer Road) Kota Bandung
  • Pemenang Pilar 3 Kendaraan yang Berkeselamatan (Safer Vehicle) Kota Bandung
  • Pemenang Pilar 4 Perilaku Pengguna Jalan yang Berkeselamatan (Safer User) Kota Bandung
  • Pemenang Pilar 5: Penanganan Pra dan Pasca Kecelakaan (Pre and Post-Crash Response) Kota Bandung

 

  1. Penghargaan Khusus
  • Kota/kabupaten terbaik pada program kemitraaan Kota Banjarbaru
  • Kota/kabupaten terbaik pada angkutan umum Kota Semarang
  • Kota/kabupaten terbaik pada program sosialisasi dan edukasi keselamatan jalan Kota Banjarbaru
  • Kota/kabupaten terbaik pada program Public Service Center Kabupaten Bangka

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Tips

Menurut Polda Metro Jaya, kerugian yang dialami pengendara akibat kecelakaan lalu lintas mencapai Rp 1 miliar lebih. Jakarta, Autos.id  –  Kecelakaan kendaraan bermotor hampir...

Aksesoris

Cermati Protect senantiasa terus meningkatkan layanan digital guna menciptakan pengalaman terbaik bagi masyarakat supaya semakin mudah, nyaman dan aman ketika mengakses dan membeli berbagai...

Aksesoris

Adira Insurance petakan profil keselamatan jalan di Indonesia Jakarta, Autos.id  –  Melihat tingginya angka fatalitas kecelakaan lalu lintas, PT. Asuransi Adira Dinamika Tbk (Adira...

Aksesoris

Last updated on 8 Januari, 2021 Dengan kondisi perekonomian yang menurun disebabkan oleh pandemi Covid-19, Perusahaan tetap berhasil membukukan premi sama dengan periode yang...

error: Content is protected !!