Connect with us

Hi, what are you looking for?

Mobil

Hongguang Mini EV, Mobil Listrik Mini Dari Wuling

Hongguang Mini EV, Mobil Listrik Mini Dari Wuling Ini Laris 40 Ribu Unit Perbulan Dipasar Tiongkok

Hongguang Mini EV mendapat respon yang positif dipasar mobil Tiongkok. Dengan harga murah serta dimensi yang unik membuat mobil ini laris terjual 40 Ribu Unit perbulan.

Autos.id – Di pameran GIIAS 2021 lalu, Wuling Motors sempat memamerkan mobil listrik Hongguang Mini EV untuk diperkenalkan ke masyarakat Indonesia. Di negara asalnya yaitu Tiongkok, mobil ini mendapatkan penjualan yang sangat luar biasa, dimana rata-rata penjualannya hingga mencapai 40 ribu per bulannya.

November lalu, mobil ini bisa terjual laku hingga 40.395 unit. Meskipun angka tersebut sedikit menurun dari bulan Oktober yang mencapai hampir 50 ribu unit yaitu 47.834 unit.

Hongguang Mini EV, Mobil Listrik Mini Dari Wuling Ini Laris 40 Ribu Unit Perbulan Dipasar Tiongkok

Terus Naik Secara Signifikan

Seperti yang dikutip dari Inside EV, data penjualan tersebut berasal dari China Passenger Car Association atau CPCA. Angka rata-rata penjualan tersebut naik dari angka 30 ribuan di bulan September lalu. Selama satu tahun ini dari Januari hingga November ini, Hongguang Mini EV ini mencatat penjualan hingga 344.890 unit atau naik 346% dari data over year.

Mobil listrik mini merupakan mobil yang diproduksi dari gabungan usaha SAIC-GM-Wuling atau SGMW. Mobil listrik ini dari awal kemunculannya sudah menarik minat masyarakat di Tiongokok. Makanya tidak heran maka mobil ini mengalami peningkatan penjualan karena harga yang ditawarkan untuk mobil ini sangat terjangkau.

Bahkan Hongguang Mini EV ini dijual dengan harga dibawah 100 jutaan Rupiah. Di Tiongkok mobil ini djual dengan harga 4.500 Dollar atau sekitar Rp 64 jutaan. Bahkan yang menarik penjualan Hongguang Mini EV ini bisa mengalahkan penjualan mobil Tesla di pasar mobil baru Tiongkok. Hiongguang Mini EV memiliki dimensi yang sangat kecil, yaitu panjang 2.917 mm, lebar 1.493 mm, tinggi 1.621 mm dan juga wheelbae 1.940 mm.

 

Hongguang Mini EV, Mobil Listrik Mini Dari Wuling Ini Laris 40 Ribu Unit Perbulan Dipasar Tiongkok

Efisiensi Yang Luar Biasa

Hongguang Mini EV ini sendiri dilengkapi dengan baterai yang cukup compact yaitu 13,8 Kwh. Tenaga yang dihasilkan memang cukup kecil hanya 27 Dk. Angka tenaga yang memang sangat kecil mengingat dimensi mobil yang sangat kecil serta prioritas penggunaan yang lebih banyak dipakai didalam kota. Mobil ini bisa berjalan hingga 100 km/jam dan ketika terisi penuh maka bisa berjalan hingga 200 km.

Dengan bobot mobl yang ringat, dimensi yang kecil, angka-angka tersebut tergolong masuk diakal, Tidak heran membuat masyarakat Tiongkok jadi antusias dengan mobil ini. Dan mobil ini ditahun depan juga akan dibawa masuk oleh Wuling Indonesia dan bahkan akan dirakit secara lokal di Indonesia. Bakal menarik bagaimana spek resmi untuk pasar Indonesia nantinya.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Mobil

Last updated on 22 April, 2024 Autos.id – Selain GAC Aion Y Plus, pabrikan otomotif asal Tiongkok yang sudah bekerja sama dengan Indonesia juga...

Mobil

Last updated on 19 April, 2024 Autos.id – Meningkatnya eksistensi kendaraan listrik di Indonesia, terus mendorong minat masyarakat untuk beralih kepada jenis kendaraan yang...

Mobil

Last updated on 19 April, 2024 Autos.id – Awal April lalu, GAC Aion New Energy Automobile Co,. Ltd resmi menandatangani kerja sama distribusi mobil...

MG

Last updated on 16 April, 2024 Autos.id – Tahun ini, pabrikan otomotif lokal kembali mengudara. MG berhasil meluncurkan produk terbaru mereka pada 10 Januari...

error: Content is protected !!