Connect with us

Hi, what are you looking for?

Berita Otomotif

Honda Sport Motoshow 2017 Sapa Warga Jakarta Timur

Honda Sport Motoshow 2017

Honda Sport Motoshow 2017, Sabtu (26/11/2017) menyapa para warga Jakarta Timur yang tengah berkunjung ke Aeon Mall Cakung.

Jakarta, Autos.id – Sukses kenalkan lebih dekat tiga tipe sport Honda di Tangerang, Main Dealer sepeda motor Honda Jakarta Tangerang, PT. Wahana Makmur Sejati (WMS) kembali tantang masyarakat Jakarta jajal langsung Honda CBR250RR, CBR150R, CB150R.

Masih dalam hajatan bertema sama, yakni Honda Sport Motorshow 2017, kali ini WMS menyapa para warga yang tengah berkunjung di Aeon Mall Cakung, Jakarta Timur, Sabtu (25/11/2017).

Honda Sport Motoshow 2017

Pada kesempatan ini, WMS menampilkan ragam motor sport Honda. Diantaranya Honda CB150R, Honda CBR150R, dan Honda CBR250RR. Disediakan pula area riding test yang cukup mumpuni bagi konsumen jajal garangya tiga motor sport Honda tersebut.

Honda Sport Motoshow 2017

“Jika selama ini masyarakat hanya melihat produk sport ini di showroom, sekarang kami tantang konsumen untuk rasakan langsung 3 sport Honda,” papar Andra Friyandana Head of Marketing Communication WMS. Ditambahkannya, meski diberikan kesempatan jajal, instruktur safety riding ikut berikan arahan terkait cara aman berkendara motor.

Honda Sport Motoshow 2017

Gelaran Honda Sport Motoshow 2017 kali ini juga diisi dengan beragam kegiatan seperti games, dan hiburan yang menampilkan artist nasional, Alexa. Tidak kalah menarik, jajaran booth disediakan lengkap mulai penjualan Honda Genuine Part (HGP) hingga booth apparel yang menyediakan perlengkapan berkendara mulai dari sarung tangan, kemeja, kaos, jaket, hingga helm yang tentu saja berdesain eksklusif Honda.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Komunitas

Last updated on 29 Desember, 2022 Tutup tahun, anak komunitas Honda CB150X Satmori sambil gathering bahas agenda kegiatan tahun 2023 pada akhir pekan lalu....

Motor

Last updated on 14 November, 2022 Wahana Honda memberikan penawaran terbaik di penghujung tahun 2022 Jakarta, Autos.id  –  Selaku Main Dealer untuk sepeda motor...

Motor

Last updated on 19 Oktober, 2022 Kontes mekanik Honda ini sudah dimulai sejak Mei 2022 lalu. Jakarta, Autos.id  –  Uji kualitas layanan purna jual,...

Komparasi

Dengan kenaikan harga yang tidak jauh serta dengan tampilan yang tidak berbeda secara signifikan tetapi juga menghadirkan beberapa fitur baru, Honda CBR250RR terbaru bisa...